Mampukah PCmu?
Marvel’s Avengers menjadi seri baru dari game adaptasi komik Marvel yang juga akan hadir di PC. Namun saat kami mencoba versi betanya kemarin, gamenya bisa dibilang cukup berat untuk PlayStation 4, mengingat frameratenya yang cukup standar. Berikan sebuah tanda tanya besar untuk spesifikasi yang dibutuhkan jika dimainkan di PC. Beruntung, Square-Enix akhirnya beberkan spesifikasi minimum dan rekomendasi untuk game super hero tawuran tersebut.
Menurut laman website resminya, player setidaknya membutuhkan Intel Core i3 dan NVIDIA GTX 950 atau AMD 270 untuk bisa memainkan Marvel’s Avengers. Menariknya, mereka juga tekankan player untuk gunakan solid state drive atau SSD. Ya, SSD akan sangat dibutuhkan untuk memainkan game ini. Berikut detil spesifikasinya.
MINIMUM
- OS: Windows 10 64-bit
- CPU: Intel i3-4160 atau AMD yang setara
- RAM: 8GB
- GPU: NVIDIA GTX 950 atau AMD 270
- HDD: 75GB
RECOMMENDED
- OS: Windows 10 64-bit
- CPU: Intel i7-4770K, 3.4 Ghz atau AMD Ryzen 51600, 3.2 Ghz
- RAM: 16GB
- GPU: NVIDIA GTX 1060 6GB atau AMD Radeon RX 480, 8GB
- SSD: 110GB
Square-Enix jelaskan bahwa penambahan ruang penyimpanan untuk spesifikasi yang direkomendasikan merupakan opsional. Hal ini karena mereka akan berikan file tekstur resolusi tinggi sebesar kisaran 30GB yang akan berikan versi superior dan terbaik dari gamenya. Mereka mendeskripsikan bahwa tekstur tersebut akan membuat hutan menjadi terasa lebih subur, padang es lebih dingin, dan beberapa fasilitas AIM akan lebih hidup.
Tak hanya itu saja, mereka juga tawarkan ultra-wide support, 144Hz monitor support, keyboard mouse support, dan kemampuan untuk mengganti controller dan keyboard dengan sangat mudah. Versi PC Marvel’s Avengers juga akan hadirkan kustomisasi kontrol baik untuk keyboard dan mouse maupun controller. Ya, kamu bisa mengkonfigurasi tombol controller tanpa harus mengikuti setting yang telah disediakan.
Marvel’s Avengers rencananya akan dirilis di PC, PlayStation 4, dan Xbox One tanggal 4 September 2020 nanti. Gamenya juga direncanakan untuk rilis di Xbox Series X dan PlayStation 5. Sementara beta versi PCnya akan dilaksanakan pada tanggal 14 Agustus 2020 untuk mereka yang lakukan pre-order dan 23 Agustus untuk semua player. Kamu yang penasaran seperti apa gamenya bisa membaca impresi betanya dari kami.
Baca lebih lanjut tentang Marvel’s Avengers, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.
For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com