Beta Battlefield 2042 Diklaim akan Meluncur Jelang Akhir September

Bf 2042 Cover Final
Para jurnalis dan orang dalam mengaku mereka telah mendapatkan informasinya.

Battlefield 2042 memang nampak spektakuler setelah beberapa pengumuman dan tentu saja bocoran gameplay para player nakal yang memainkan versi testnya. Namun semua bocoran tersebut masih belum menjadi bentuk akhir dari gamenya. Dengan kata lain, cara untuk menemukannya adalah mencoba gamenya pada masa beta.

Sebelumnya retailer Italia bocorkan bahwa masa early beta Battlefiled 2042 akan segera dimulai hingga pertengahan bulan. Namun sepertinya hal tersebut tak benar. Tentunya setelah para sumber kredibel berikut angkat bicara.

Melansir VGC, jurnalis GamesBeat, Jeff Grubb yang berkolaborasi dengan sumber terpercaya soal bocoran Battlefield, Tom Henderson, dan sumbernya yang lain menjelaskan dalam livestream berbayarnya bahwa beta Battlefield 2042 akan diselenggarakan jelang akhir bulan September 2021. Tepatnya tanggal 22 September 2021.

Sebelumnya EA mengaku bahwa mereka akan gelar masa open beta Battlefield 2042 bulan September nanti. Namun mereka tak mau menyebutkan kapan tepatnya tanggal beta tersebut.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Tentu saja kami masih mengingatkanmu untuk tidak mempercayainya 100% dan menganggap omongan Grubb adalah rumor semata meskipun ia adalah sumber yang kredibel. Kamu hanya perlu menunggu EA mengumumkannya secara resmi saat tanggal beta Battlefield 2042 mulai dekat.


Baca lebih lanjut tentang Battlefield 2042, atau artikel video game Jepang dan non-mainstream lain dari Ayyadana Akbar.

For japanese games, jrpg, shooter games, game review, and press release, please contact me at: author@gamebrott.com

Exit mobile version