• Berita
  • TECH
  • G | LIST
  • Review
  • Tutorial
  • OPINI
  • Video
    • TikTok
    • YouTube
    • Facebook
  • GB Live!
  • Freebies
    • Free Games
    • Giveaway
  • TopupNEW
No Result
View All Result
  • Android
  • iOS
  • PC
  • PS4
  • PS5
  • Switch
  • XBOX One
  • Xbox Series X
  • Genshin Impact
  • GTA
  • GB Live!
Gamebrott.com
  • Berita
  • TECH
  • G | LIST
  • Review
  • Tutorial
  • OPINI
  • Video
    • TikTok
    • YouTube
    • Facebook
  • GB Live!
  • Freebies
    • Free Games
    • Giveaway
  • TopupNEW
No Result
View All Result
Gamebrott.com
No Result
View All Result

Gamebrott > Berita > Black Desert Berencana Lepas Area O’dyllita Tahun Ini

Black Desert Berencana Lepas Area O’dyllita Tahun Ini

by Ayyadana Akbar
3 Januari 2020
in Berita, PC, PS 4, XBOX One
Reading Time: 3 mins read
A A
0
Black Desert Online Guardian
0
SHARES
29
VIEWS
Bagikan ke FacebookShare on Twitter
Dan fokuskan pengembangan gamenya pada kualitas tahun ini.

Malam pergantian tahun telah berakhir, kini kita telah menginjakkan kaki pada tahun 2020. Sebuah tahun tikus logam yang akan menghantarkan nasibnya sesuai masing-masing keputusan kita semua, termasuk para developer video game. Tiap-tiap dari mereka miliki rencana baru yang akan mengubah proses pengembangan menjadi lebih baik atau buruk setelah dijalankan nanti. Salah satunya adalah developer Black Desert, Pearl Abyss.

Black Desert Korea Calpheon Banquet
Event fans dan developer Black Desert, “Calpheon Banquet” di Korea Selatan

Menurut event fans dan developer “Calpheon Banquet” seperti yang dilansir MMOCulture, tahun 2020 akan menjadi tahun yang baru bagi Pearl Abyss. Khususnya untuk salah satu game buatan mereka yang tengah berjalan yakni Black Desert yang baru saja mengumumkan kehadiran class baru, Guardian. Pearl Abyss sendiri berencana untuk fokus pada kualitas dibanding kuantitas tahun ini. Mereka menyebutkan bahwa Succession yang baru saja diumumkan untuk melengkapi semua classnya akan dirilis seutuhnya di semua class yang telah tersedia hingga akhir tahun ini. Setidaknya itulah rencana awal mereka. Namun dengan fokus mereka pada kualitas, maka mereka akan berusaha menjadikan konten tersebut salah satu konten yang wajib ditunggu dengan kembali memolesnya.

Mereka juga menyebutkan bahwa Witch dan Wizard rencananya akan mendapatkan Succession pertengahan bulan Januari nanti. Pengerjaannya untuk class Berserker akan kembali dipoles ulang meski pada saat ini proses Succession-nya telah mendekati akhir masa pengembangan.

Black Desert Online Guardian class awakening
Wujud dari Guardian Awakening class

Bersamaan dengan update tersebut, mereka juga menyebutkan bahwa class barunya, Guardian akan dapatkan awakening dengan senjata yang nampak seperti senjata tongkat dengan Holy Flame yang muncul di mata pisaunya. Ia akan diumumkan tanggal 15 Januari di server Korea. Tujuh hari lebih dulu dibanding rencana perilisannya yang sepertinya akan serentak pada tanggal 22 Januari di seluruh dunia.

Black Desert Korea Odilita screenshot 2 Black Desert Korea Odilita screenshot 3 Black Desert Korea Odilita screenshot 5

Black Desert Korea Odilita screenshot 1
O’Dyllita

Beberapa area baru seperti O’dyllita yang rencananya akan dirilis tahun 2019 dan batal nampaknya juga akan mereka lepas tahun ini. Area ini akan berisi Thornwood Castle, sebuah area PvE dan PvP yang rencananya akan ditambahkan setelah O’dyllita dirilis. Disebutkan bahwa dalam area ini kamu akan bisa bekerjasama dengan player lain atau saling bantai satu sama lain.

Black Desert Korea Papuaclini preview screenshot 2

Black Desert Korea Papuaclini preview screenshot 1
Papua Crinea

Pearl Abyss juga akan tambahkan area baru lain bernama Papua Crinea, sebuah kepulauan yang terletak di bagian terluar dunia Black Desert. Kepulauan ini adalah rumah bagi Papu dan Otter, dua ras lucu yang saling berseteru dalam “Perang Seribu Tahun”. Kamu bisa memihak salah satu dari mereka dan berpartisipasi dalam peperangannya melalui sebuah misi. Namun sebelum melakukan hal itu, kamu akan menghadapi masalah baru, yakni ketidakinginan penghuni pulau untuk menerima pendatang.

Black Desert Korea Thorn Castle preview screenshot
Thornwood Castle

Konten baru lain yang akan diaplikasikan tahun ini adalah “Seasons” sebagai apresiasi mereka untuk player lama dan baru. Dengan konten ini, Pearl Abyss berharap bahwa player baru bisa melakukan leveling dengan lebih cepat dengan hadiah yang lebih baik untuk mendukung prosesnya tanpa melupakan kesetiaan player lawasnya. Seasons rencananya akan dilepas sebelum musim semi tahun 2020 nanti.

Black Desert Korea Black Star Armor preview
Black Star Armor

Selain itu, mereka juga tambahkan armor baru yakni Black Star Armor. Armor boss yang satu ini akan miliki tampilan visual yang sangat berbeda dari armor boss lain. Pearl Abyss juga mengaku bahwa mereka tengah mengubah semua armor boss yang telah ada agar menjadi lebih baik.

Baca terus berita teranyar dari Black Desert agar kamu terus update.

contact: akbar@gamebrott.com

Tags: BDOBDO SEABlack DesertBlack Desert Onlinegame mmorpg terbaikPearl Abyss
SummarizeShareTweetSend
Previous Post

7 Update yang Akan Dihadirkan PUBG Mobile di 2020

Next Post

CEO Respawn Entertainment Dipilih untuk Pimpin Studio DICE Milik EA

Ayyadana Akbar

Ayyadana Akbar

Sr. Writer and Video Editor. Mostly will cover PC/Console Japanese game, RPG, and shooter games. Contact him at author@gamebrott.com

Related Posts

Crimson Desert Fi

Gamescom 2023 — Crimson Desert Lepas Trailer Baru

by Andy Julianto
2 tahun ago
0

Hampir empat tahun berlalu semenjak game Crimson Desert besutan Pearl Abyss pertama kali diungkapkan, dimana sukses mencuri perhatian banyak orang...

Crimson

Gameplay Baru Crimson Desert Bocorkan Grafik Memukau yang Ditawarkan

by Ayyadana Akbar
4 tahun ago
0

Pearl Abyss kecolongan. Sejak diumumkan tahun 2019, Crimson Desert menjadi bahan perbincangan tak hanya karena tampilan visualnya yang menawan, melainkan...

Doke V Gameplay Footage

Game Mirip Pokemon, DokeV Unjuk Bagaimana Ia Dikembangkan

by Ayyadana Akbar
4 tahun ago
0

DokeV perlihatkan di balik layar pengembangannya. Hijrah dari MMO ke sebuah game ‘koleksi Pokemon’ berjudul DokeV, Pearl Abyss tawarkan permainan...

Trailer Game Dokev

Ganti Genre dari MMO ke Open World, DokeV Unjuk Trailer dengan Visual Spektakuler!

by Ido Limando
4 tahun ago
0

Setelah sukses menjadikan Black Desert Online sebagai game yang cukup diakrabi oleh para penggemar-penggemar MMO, Pearl Abyss selaku developer tak...

Load More
Please login to join discussion
Blue Protocol Star Resonance Rectangle Banner

Gamebrott Latest

Assassins Creed Codename Hexe Batman Arkham Origins

Proyek Assassins Creed Codename Hexe akan Dipimpin Game Director Batman Arkham Origins

by Arif Gunawan
42 menit ago
0

Game Digimon Berikutnya

Game Digimon Berikutnya Tidak akan Habiskan Waktu 8 Tahun Seperti Time Stranger

by Arif Gunawan
54 menit ago
0

build ye shunguang zenless zone zero terbaik

Build Ye Shunguang Zenless Zone Zero Terbaik

by Sofie Diana
1 jam ago
0

Raven Quest The Forge

Guide Raven Quest The Forge Roblox, Dapatkan Resep Armor Kuat!

by Javier Ferdano
2 jam ago
0

Redeem Code The Forge Roblox

Redeem Code The Forge Roblox Januari 2026 Terbaru!

by Javier Ferdano
5 jam ago
0

Gamebrott Live

Gamebrott Trending

Cheat GTA

200+ Cheat GTA Paling Lengkap Januari 2026 di PS2, PS3, PS4, PS5, PC dan Android

by Muhammad Faisal
5 hari ago
0

Mantan Boss Blizzard Handheld Gaming

Mantan Boss Blizzard Merekomendasikan Gamer Beli PS5 Pro Ketimbang Handheld Gaming

by Arif Gunawan
1 hari ago
0

Nama Squad Mobile Legends

2000+ Nama Squad Mobile Legends (ML) Keren dan Artinya yang Berkualitas

by Jeri Utama
5 hari ago
0

Nickname Keren

1000+ Nickname Keren yang Bisa Kalian Pakai di Game Favoritmu 2026!

by Jendra
5 hari ago
0

cover 39 low end games gamebrott

120 Game PC Ringan Terbaik di Dunia yang Takkan Buat Laptop dan PC Kentang Kalian Meleleh

by Muhammad Maulana
1 tahun ago
33

© Gamebrott.com Ltd. 
Untuk say hello, kerjasama, Press Release, dan kolaborasi lainnya silahkan hubungi;
Career
: hrd@gamebrott.com
Partnership: info@gamebrott.com
Press Release: pr@gamebrott.com
Phone/Whatsapp: (+62)-852-7134-8676

POWERED BY

Visit our GMA team:
Vietnam – EXP GG VN
Taiwan HK – EXP GG TW
Thailand – GamingDose

  • About Us
  • Contact Us
  • advertising
  • SITEMAP

© 2024 Gamebrott Limited

Share

Facebook

X

LinkedIn

WhatsApp

Copy Link
×
No Result
View All Result
  • Berita
  • Review
  • G | LIST
  • PLATFORM
    • Android
    • iOS
    • PC
    • PS4
    • PS5
    • Switch
  • TECH
  • Tutorial
  • Popular Games
    • Mobile Legends
    • Free Fire
    • PUBG Mobile
    • GTA
    • Genshin Impact
  • Videos
    • TikTok
    • YouTube
    • Facebook
  • GB Live!
  • Freebies
    • Free Games
    • Giveaway
  • Topup

© 2024 Gamebrott Limited