Blizzard Halangi Para Usernya untuk Menghapus Akun Battle.net

OVR Brigitte 009.0

Masih mengenai Blitzchung

Masih menyambung kontroversi yang baru saja dialami oleh pemain pro Hearthstone asal Hong Kong Blitzchung dan Blizzard. Masalah ini perlahan telah mulai semakin memanaskan tensi kesabaran sejumlah pihak terhadap developer game Warcraft tersebut. Jika kecaman dan sindiran dari berbagai pihak, hingga dari karyawannya saja masih belum dirasa cukup untuk menggoyahkan mereka, seruan boikot hingga mendelete akun Blizzard atau Battle.net kini juga sedang mulai digalakkan oleh para pihak-pihak yang merasa simpatik dengan Blitzchung.

Namun, usaha para pemrotes untuk melakukan hal nekad tersebut tampaknya tidak akan berjalan mulus. Bukan karena merasa ragu, ada yang melaporkan bila justru Blizzard-lah yang menghalangi para pelaku boikot untuk menghapus akun Battle.net mereka masing-masing.

Postingan skrinsut yang diunggah Charlotte Mather di Twitter mendadak langsung viral dan semakin memercikan rasa benci para pemain terhadap Blizzard. Menurut pengakuan Charlotte, Blizzard sendiri kabarnya telah menutup 4 cara autentifikasi akun guna mencegah para user untuk mendelete akun mereka. Dalam skrinsutnya, ia menunjukan bentuk pemberitahuan penting Blizzard yang menunjukan bahwa akun kepunyaan Charlotte harus dikunci akibat berjibun percobaan menghapus akun yang ia lakukan

Lantas, benarkah Blizzard dengan sengaja mengahalangi para pemain dalam menjalankan penghapusan akun ? Hal ini jelas masih belum bisa dibuktikan secara pasti. Namun, menariknya pihak Polygon resmi telah memberikan sebuah testimoni berbeda. Dimana mereka justru berhasil menghapus akun mereka sendiri dengan mudah.

Lewat hal tersebut, dapat diasumsikan bila mungkin pada waktu penghapusan akun sulit untuk dilakukan, Server milik Blizzard nampak sedang mengalami overloaded saat itu. Walau tidak menutup kemungkinan pula jika keran pembuangan akun memang sengaja mereka tutup dalam waktu-waktu tertentu.

 

Bagi kalian yang belum tahu tentang asal muasal kontroversi ini, singkatnya Blizzard telah baru saja memberikan hukuman larangan 1 tahun berkompetisi di dunia game Hearthstone kepada Blitzchung. Alasannya pun nampak cukup serius. Karena pada saat diwawancarai dalam sebuah livestream, ia secara terang-terangan memberi suatu komentar berbumbu politis yang berisikan bentuk dukungan dirinya terhadap aksi demo di Hong Kong.


Baca pula informasi lain terkait Blizzard, beserta dengan kabar-kabar menarik seputar dunia video game dari saya, Ido Limando.

Exit mobile version