Kini mereka lebih perhatikan karakter yang tak begitu diperhatikan.
Sempat digoda dengan skin legendary Pharah, Asp Pharah yang tak pernah ditunjukkan sama sekali saat Blizzcon 2017 yang lalu, kini Blizzard kembali goda para fans dengan skin non-event lain untuk Overwatch. Beberapa skin ini dibuat bagi kamu yang mungkin memiliki hero favorit selain hero mainstream layaknya Genji, atau Tracer yang sangat sering mendapatkan skin baru.
Only 3 more days until our cosmetics update arrives in Overwatch! Join us as we count down to their release with new item reveals every day.
Today’s reveal: CAPOEIRA LÚCIO (Legendary Skin) pic.twitter.com/psgyAgJ2ss
— Overwatch (@PlayOverwatch) 2018?1?20?
Blizzard tunjukkan skin legendary non-event baru, mulai dari Lucio dengan skin Capoeira miliknya yang terlihat layaknya image ahli bela diri Capoeira yang identik dengan telanjang dada dan otot-ototnya. Sementara Hanzo mendapatkan skin Kabuki, dengan wujud makeup ala penari Kabuki Jepang, lengkap dengan topi caping Jingasa atau kasa yang umumnya digunakan penari tradisional Jepang atau Samurai di masa lalu.
Only 3 more days until our cosmetics update arrives in Overwatch! Join us as we count down to their release with new item reveals every day.
Today’s reveal: KABUKI HANZO (Legendary Skin) pic.twitter.com/P5Ef6C3Ks0
— Overwatch (@PlayOverwatch) 2018?1?21?
Beberapa Epic skin baru juga tengah dipersiapkan Blizzard. Mulai dari McCree dengan logo ultimate “DeadEye” miliknya, Reaper dengan topeng setan dan jubahnya yang serba merah, Symmetra yang terlihat lebih keren dengan warna ungunya, dan Zenyatta dengan perpaduan warna hitam dan hijau, lengkap dengan desain kepalanya yang mungkin akan mengingatkanmu pada super hero layaknya Kamen Rider atau Spawn.
Only 2 more days until our cosmetics update arrives in Overwatch! Join us as we count down to their release with new item reveals every day.
Today’s reveal: EPIC SKINS pic.twitter.com/1n711BCAe2
— Overwatch (@PlayOverwatch) 2018?1?21?
Tidak berhenti sampai di situ saja, Blizzard juga umumkan beberapa emote baru yang kemungkinan juga akan dirilis bersama update skin baru tersebut. Kamu bisa melihat lima emote baru yang akan hadir di bawah. Mulai dari Mercy, Sombra, Genji, Tracer, hingga Moira yang tak hanya terlihat keren, namun juga cukup lucu dan menghibur.
Semua update di atas, sebagian besar akan dirilis bersamaan dengan update map Blizzard World tanggal 23 Januari 2018 nanti.