Tiga skin baru diumumkan untuk event tersebut.
Empat hari setelah pengumumannya sebagai pengisi salah satu seasonal event tahun ini, Blizzard mulai goda para fans dengan skin baru untuk melengkapi eventnya. Jika McCree, Genji, dan Reaper sudah memiliki skin Blackwatch, maka Moira merupakan hero pertama yang mendapatkan skin Blackwatch-nya. Namun, ternyata Blizzard masih siapkan beberapa skin baru untuk eventnya.
Overwatch Archives file located…
Subject identified: BLACKWATCH MOIRAFile content available for download in t-minus: 5 days pic.twitter.com/CWbiuNW2LJ
— Overwatch (@PlayOverwatch) 2018?4?5?
Overwatch Archives file located…
Subject identified: SCION HANZOFile content available for download in t-minus: 4 days pic.twitter.com/1xDLqatVwF
— Overwatch (@PlayOverwatch) 2018?4?7?
Overwatch Archives file located…
Subject identified: TALON DOOMFISTFile content available for download in t-minus: 3 days pic.twitter.com/L5t38Zrfgc
— Overwatch (@PlayOverwatch) 2018?4?7?
Melalui akun Twitter resminya, Blizzard mengumumkan tiga skin baru. Skin pertama adalah “Blackwatch Moira” yang muncul dalam trailernya, dilanjutkan skin “Scion Hanzo” milik Hanzo dan “Talon Doomfist” yang terlihat miliki desain yang keren dan gahar.
Bagi kamu yang belum tahu, Retribution akan fokus pada cerita Blackwatch, yakni agen rahasia Overwatch dalam menjalankan misinya. Kamu akan melawan pasukan Talon dari tentara robotik hingga tipe assassin di map baru bernama Rialto yang bersetting di Italia. Event ini akan berjalan bersamaan dengan event Uprising yang kembali hadir tahun ini mulai tanggal 10 April (atau 11 April waktu Asia, red) hingga 30 April atau 1 Mei waktu Asia.