Xiaomi baru-baru telah merilis dua smartphone terbarunya pada seri Redmi, yaitu Redmi Note 9 Pro dan Redmi Note 9 Pro Max. Namun, ternyata saat ini Xiaomi amsih memiliki sebuah smartphone yang belum dirilis dipasaran, yaitu Redmi 9.
Smartphone yang ditargetkan untuk kalangan menengah kebawah ini dilaporkan akan dirilis sebelum quartal ke-3 tahun 2020. Namun, saat ini belum ada informasi yang lebih detail mengenai perilisan smartphone ini. Baru-baru ini juga muncul sebuah bocoran tentang tampilan dari Redmi 9 oleh sebuah akun leaker.
Dalam foto bocoran tersebut, Redmi 8 diketahui akan mempunyai setup kamera 4 buah yang sejajar pada sisi tengah yang terdiri dari modul 13MP primer, lebar 8MP, 2MP makro, 2MP yang sederhana. Secara tampilan keseluruhan, jika bocoran ini sesuai maka Redmi 9 menyerupai tampilan Redmi Note 8 Pro tahun lalu.
Kemudian, ponsel ini akan dirilis ini mulai dirilis dalam varian 3GB RAM dan 32GB Penyimpanan Internal + slot microSD. Harga ponsel ini diperkirakan akan mulai djual sekitar Rp 1,6 jutaan hingga Rp. 2 jutaan.
Berikut Spesifikasi Redmi 9
- 6.67-inch HD+ display
- Helio G80 SoC
- 3GB dan 4GB RAM
- 32GB dan 64GB of Storage
- 13+8+2+2 Quad-Camera setup
- 8MP Selfie Camera
- 5,000mAh baterai dengan teknologi fast charging 10W
- Android 10 dan MIUI 11
- Warna Ungu dan Hijau
Jangan lupa untuk membaca artikel dan berita menarik lainya tentang tech dari Rizki