Bocoran Xiaomi Mi 9 Pro: Smartphone Pelopor Teknologi Gaming 4D!

gsmarena 000

Xiaomi memang sedang bersiap untuk memperkenallan Mi 9 Pro pada sebuah acara tanggal pada 24 September nanti, bersama dengan rencana memperkenalkan Mi Mix 4 secara bersamaan. Nampaknya Flagship satu ini tetap menggunakan dapur pacu Qualcomm Snapdragon  855+ yang tentunya support full 5G.

Yang membuat penasaran adalah, Mi 9 Pro akan menjadi pelopor dalam memberikan pengalaman gaming mobile yang lebih mendalam, yaitu dengan teknologi 4D mobile gaming, memang belum ada informasi lebih lanjut terhadap rincian hal tersebut, namun tentunya membuat kita semakin penasaran, apa yang akan dihadirkan Xiaomi terhadap produk terbarunya tersebut.

Hari ini, muncul dalam video hands-on baru yang memberikan tampilan bocoran akan Flagship terbaru Xiaomi tersebut. Video tersebut berasal dari Weibo, yang diudarakan oleh sumber yang cukup populer yaitu Xiaomishka , yang kemudian mempublikasikannya di YouTube.


Mi 9 Pro akan menggunakan baterai 4.000 mAh yang seharusnya cukup untuk mengisi bahan bakar chipset Snapdragon yang di-overclock sekalipun. Baterai ini juga dikabarkan menggunakan teknologi pengisian cepat 30W.

Dari segi kamera, Smartphone ini akan tetap mempertahankan pengaturan tiga kamera dengan kamera utama 48MP. Untuk segi memori sepertinya akan tetap menggunakan 8GB RAM dan 256GB sebagai penyimpanan utama dan didukung bersama dengan Android 9 Pie dan MIUI 10.


Sumber: Gizchina dan Xiaomishka


Baca juga Artikel dan Berita menarik lainya seputar AOV, Game, dan Tech dari Mohammad Abdul Fatah

Exit mobile version