Proses kualifikasi menuju ajang GESC Indonesia Minor yang bisa dibilang event resmi Valve untuk DOTA2 pertama di Indonesia memang sudah berjalan selama beberapa hari kebelakang ini. Menghadirkan tim-tim terbaik Indonesia pada proses Kualifikasi slot Indonesia untuk menuju Main Event pada tanggal 17-18 Maret 2018 nanti di ICE BSD untuk melawan tim-tim besar dari berbagai bagian dunia yang hadir untuk memperebutkan hadiah uang, dan juga DPC Points yang sangat dibutuhkan untuk memperoleh undangan menuju ajang The International.
Sebelumnya kemarin, EVOS E-Sports berhasil menang mudah dengan menyapu bersih seluruh pertandingan di grup A dan keluar sebagai pemenang grup A yang berhak mendapatkan satu slot menuju fase Playoff. Di grup B, Alter Ego yang berisikan banyak pemain berpengalaman, berhasil mengalahkan beberapa tim unggulan seperti RRQ, TP.NND dan Pandora E-Sports dan lolos sebagai juara grup B dan juga memperoleh satu slot menuju fase playoff.
Hari ini, BOOM.ID berhasil mengamankan posisi di fase playoff setelah berhasil mengalahkan Drago E-Sports dengan skor meyakinkan 2-0. Kepergian InYourDream dirasa tidak terlalu berdampak banyak setelah kehadiran fbz yang cukup mampu menggantikan posisinya di Mid Lane dari BOOM.ID. Mereka-pun akan bertemu Alter Ego dibabak awal fase Playoff.
Dari grup B, RRQ harus bekerja keras untuk bisa mengalahkan Pandora E-Sports yang secara mengejutkan berhasil menumbangkan TP.NND yang baru saja mendatangkan kembali InYourDream dan juga Varizh. Tapi langkah Pandora E-Sports harus terhenti akibat kombinasi yang apik antara R7 dan RusmaN yang berhasil membawakan warna baru pada pola permainan Rex Regum Qeon. Terlihat dalam banyak kesempatan, mereka berdua berhasil membawa Rex Regum Qeon keposisi yang menguntungkan dan berhasil menjaganya hingga berhasil memenangkan pertandingan.
Besok akan hadir pertandingan ‘el-classico’ antara EVOS E-Sports dan juga Rex Regum Qeon. Dua tim yang sudah cukup lama berada di ranah DOTA 2 Indonesia, yang prestasi dan pengalamannya sudah tidak perlu dipertanyakan lagi. Serta BOOM.ID dan Alter Ego yang akan menjadi laga antara Fan Favorite dan Kuda Hitam pada turnamen ini.
Kalau menurut kalian, siapa nih yang bakal berhasil mendapatkan 1 slot terakhir di GESC Indonesia Minor nanti ? Yuk coba kita bahas di kolom komentar dibawah ya!