33% Gamer Xbox Belum Kalahkan Boss Pertama Wo Long: Fallen Dynasty

First Boss Wo Long: Fallen Dynasty

Boss Pertama Wo Long: Fallen Dynasty – Wo Long: Fallen Dynasty telah dirilis sejak minggu lalu dan game ini menjadi seri baru dengan genre Soulslike dari Team Ninja, developer yang juga garap franchise Nioh sebelumnya.

Layaknya game Soulslike pada umumnya, Wo Long: Fallen Dynasty tawarkan tingkat kesulitan yang lebih tinggi dari game pada umumnya. Meski gamer menyebut kalau game ini jauh lebih mudah diselesaikan ketimbang Nioh, masih banyak yang gagal untuk kalahkan bos pertama.

Baru 33% Pemain Selesaikan Boss Pertama Wo Long di Xbox

Boss Pertama Wo Long: Fallen Dynasty

Melihat dari daftar achievement, baru sepertiga orang yang mencoba game ini selesaikan First Boss Wo Long: Fallen Dynasty alias bos pertama yakni Zhang Liang. Banyak media menyebut bos pertama ini terlalu brutal sebagai pembuka game.

Hal ini dikarenakan pemain langsung dipaksa untuk mencoba sistem deflect yang membutuhkan latihan timing yang benar ditambah dengan 2 fase yang dimiliki bos tersebut. Belum lagi dengan serangan kuat yang dapat bunuh pemain dalam dua kali pukul dan juga serangan jarak jauh di fase kedua membuat bos ini dapat dibilang tidak ramah pendatang baru.

Game Soulslike terbaru Team Ninja ini menjadi katalog terbaru di Xbox Game Pass, sebuah layanan subskripsi game yang berika deretan game “gratis” untuk dimainkan secara langsung termasuk game terbaru. Maka bisa jadi banyak orang yang asal mencoba karena resepsi positif yang game dapatkan lalu ternyata kewalahan ketika mencoba langsung.

Menariknya ialah ketika dibandingkan dengna platform lain, justru lebih banyak orang berhasil menamatkan bos pertama. Di Playstation dan juga Steam, 85% orang telah tamatkan prolog game.

Dan tentu saja, semakin jauh progres game, semakin sedikit yang menyelesaikannya. Kembali melihat dari data achievement, hanya 2% pemain yang telah selesaikan game ini. Hal tersebut tergolong wajar melihat Wo Long masih tergolong game baru.

Masalah Performa di Versi PC

Wo Long: Fallen Dynasty

Sementara itu, versi PC dari game ini masih dipenuhi dengan masalah teknis. Mulai dari masalah kontrol mouse dan keyboard, bug visual, dan performa game yang begitu buruk bahkan dengan graphic card terbaik.

Hal ini mungkin tidak menjadi kejutan lagi melihat catatan buruk Koei Tecmo dengan rilis game PC mereka selama satu dekade terakhir. Dan lagi-lagi patch dijanjikan untuk perbaiki hal-hal tersebut.


Baca pula informasi Gamebrott lainnya tentang Wo Long beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version