Setelah Dream League selesai dan dimenangkan oleh Vici Gaming serta mengamankan slot untuk The International 2019 muncul patch terbaru yaitu 7.21d. Membawa berbagai perubahan gameplay, entah itu buff atau nerf untuk hero ataupun item. Meski dilain sisi para player berharap adanya patch besar 7.22.
Daftar isi
Perubahan Umum:
Pada patch kali ini untuk pull neutral creep camp disisi safelane Dire akan sangat dipermudah. Kamu lihat hard neutral creep memang sangat sulit untuk dilakukan pull, namun pada patch ini hard camp akan lebih didekatkan pada lane yang bakal mempermudah kamu untuk melakukan pull creep.
Perubahan pada Items:
1. Aeon Disk
Harga Recipe Aeon Disk: dari 1250 menjadi 1100
Kita tahu Aeon Disk adalah item yang sangat populer pada TI 18, di patch kali ini Aeon Disk diturunkan harga recipe nya.
2. Guardian Greaves
Harga Recipe Guardian Greaves: dari 1700 menjadi 1800
Guardian Greaves akhir-akhir ini menjadi meta sebagai meta item mahal pertama yang dibeli oleh offlaner seperti Dark Seer, atau bahkan mid laner seperti Viper dan Necrophos. Dikarenakan Guardian Greaves sangat bagus untuk membuat team lebih sustain saat team fight pada patch kali ini.
3. Rod of Atos
Cooldown: dinaikan dari 16 menjadi 18
CastRange: dikurangi dari 1150 menjadi 1100
Rod of Atos juga termasuk salah satu item yang akhir-akhir ini menjadi first item, untuk hero-hero macam viper, Lesharc, Death Prophet, bahkan Razor dan Pudge terkadang menjadikan item ini menjadi first item. Atos memang memang memberikan status yang cukup baik ditambah item ini mampu memberikan root ke lawan dengan jarak yang luar biasa luas. Tidak ada perubahan pada status yang diberikan, nerf kali ini sedikit memberikan balance untuk item ini.
4. Solar Crest
Attack speed target ditingkatkan/dikurangi dari 70 ke 80
Dulu Solar Crest memang sangat populer untuk hero support sebelum patch 7.20. Perubahan solar crest memang sangat besar, hilangnya efek miss pada item ini, plus harganya jadi selangit. Membuat item ini menjadi tidak laku, bahkan pengurangan dan penambahan attack speed serta status tidak cukup menutupi harganya yang selangit untuk menjadi populer kembali.
Buff Hero
1. Arc Warden
Agility Gain ditingkatkan dari 2.1 to 2.4
Durasi Tempest Double ditingkatkan dari 16/18/20 menjadi 16/20/24
Ini adalah salah satu buff terbaik untuk Arc Warden. Penambahan Agility Gain dan Durasi Tempest Double ini mungkin akan membuat Arc Warden kembali populer lagi. Ada kemungkinan Buff ini membuat Arc Warden kembali menjadi Hero Tournament.
2. Centaur Warrunner
Double Edge damage increased 40/60/80/100% menjadi 60/80/100/120%
Talent Tree Level 20 Retaliate damage ditingkatkan dari +50 menjadi +70
Buff kali ini memberikan sesuat pembeda, scaling dari level kecil ke level tinggi memberikan dampak teamfight yang cukup bagus kedepannya. Ditambah dengan retaliate damage membuatnya semakin kuat dan kuat di early game dan laning phase. Yang jelas patch ini mungkin membuat Centaur menjadi salah satu hero pilihan lagi.
3. Dragon Knight
Slow dari Elder Dragon Form ditambah menjadi 30 menjadi 40
Talent Tree Level 10 Talent ditingkatkan dari -20% Breath Fire Damage Reduction menjadi -25%
Talent Tree Level 15 Talent ditingkatkan dari +300 Health menjadi +350 Health
Talent Tree Level 20 Talent ditingkatkan dari +150 gold/min menjadi 180 gold/min
Talent Tree Level 25 Talent ditingkatkan dari +1.75s Durasi Stun menjadi +2s
Dragon Knight benar-benar mendapat buff yang sangat banyak, Semua talent Dragon Knight mendapat buff, mungkin karena Dragon Knight adalah salah satu hero yang sangat tidak populer pada patch ini. Sayangnya buff yang diberi justru pada talent-talent yang tidak digunakan oleh Dragon Knight, tetapi disisi lain Slow Elder Dragon mungkin menjadi momok bagi lawan.
4. Drow Ranger
Agility gain ditingkatkan dari 2.5 menjadi 2.8
Base Agi ditambah 6 (Tidak ber-efek pada base damage alias base damage tidak berubah)
Perubahan Drow Ranger memang masih membingungkan, menurut dotabuff hero ini memang cukup populer, tetapi pada pro scene hero ini sangat tidak kepakai. Ability Gain yang diberikan sepertinya tidak memberikan hal untuk digunakan pada pro scene.
5. Sand King
Damage Sand Strom ditingkatkan dari 20/40/60/80 menjadi 20/45/70/95
Cast Range Burrow Strike ditingkatkan dari 350/450/550/650 menjadi 400/500/600/700
Pada season 2017-2018 memang sandking menjadi salah satu hero populer , namun pada season 2018-2019 kita jarang melihat hero ini digunakan. Durasi stun yang di nerf tahun lalu, mungkin tidak akan sebanding dengan stun range pada patch kali ini. Tetapi Damage dari SandStrom mungkin pantas untuk dicoba.
6. Strom Spirit
Intelligence ditingkatkan dari 22 + 3.7 menjadi 23 + 3.9
Static Remnant damage ditingkatkan dari 120/170/220/270 menjadi 120/175/230/285
Electric Vortex pull distance ditingkatkan dari 140/180/220/260 menjadi 180/220/260/300
Strom Spirit memang menjadi salah satu hero kemenangkan jika digunakan dengan strategi yang benar. Pada patch lalu Strom Spirit memang tidak terlihat lemah tetapi juga tidak terlihat kuat. Perubahan Strom Spirit ini mungkin membantunya lebih mudah untuk farm di early game.
7. Templar Assasin
Agility gain ditingkatkan dari 2.8 menjadi 3.2
Durasi Meld debuff ditingkatkan dari 10 menjadi 12
Templar Assasin mungkin menjadi salah satu hero terlemah pada patch ini, ditambahn dengan viper yang mendapat buff yang cukup luar biasa pada patch lalu. Perubahan ini mungkin tidak merubah nasib apapun untuk hero ini, tetapi Durasi Meld mungkin bisa menjadi perhitungan pada patch ini.
8. Zeus
Intelligence ditingkatkan dari 20 + 3.1 menjadi 21 + 3.3
Static Field damage ditingkatkan dari 4/6/8/10% menjadi 5/7/9/11%
Zeus cukup populer pada TI 18 kebanyakan karena topson memberikan nafas segar untuk permainan OG dengan Hero ini. Setelah mendapat Nerf INT gain, kali ini Zeus mendapatkan buff INT gain juga. Zeus memang mendapatkan masalah untuk mana pool sehingga INT gain ini bisa memberikan perubahan cukup signifikan untuk Zeus.
Nerf Hero
1. Life Stealer
Rage Cooldown dikurangi dari 16 menjadi 18
Rage adalah kunci utama kenapa hero ini menjadi sangat kuat, nerf pada cooldown ini memberikan dampak besar bagi Lifestealer kedepannya. Bisa dikatakan hero ini akan sangat sulit untuk dimainkan lagi. Lifestealer jadi lebih mudah ditangkap dan di burst damage, mungkin satu-satunya cara adalah membuat keras si Lifestealer agar bisa sustain di teamfight.
2. Oracle
False Promise cooldown ditambah dari 100/65/30 to 115/80/45
False Promise manacost ditambah dari 100 to 100/150/200
False Promise cast range rescaled dari 1000 to 700/850/1000
Oracle akhir-akhir ini menjadi salah satu hero pilihan entah di pub ataupun di Pro-scene. Memang false Promise dari Oracle memang menjadi senjata utama untuk bertempur. Penyelamatan dari false promise dan mampu memberikan disspell mampu menjadi pemutar balik pertempuran. Tidak heran jika hero ini mendapatkan nerf.
3. Pangolier
Lucky Shot efek tidak keluar keduanya, hanya salah satu.
Lucky Shot chance reduced dari 20% to 17%
Rolling Thunder manacost ditambah dari 100 menjadi 100/150/200
Yuhu, kari ini giliran hero terkuat patch lalu mr pangolier. Ya, di patch kali ini pasif dari Pangolier tidak bisa keluar bersamaan, jadi jika hero lawan terkena silence maka dia tidak terkena disarm atau sebaliknya. Selain itu persentasi dari pasif juga dikurangi, dan mana cost dari ulti pango ditingkatkan. Selamat tinggal pangolier.
4. Viper
Agility gain dikurangi dari 2.8 menjadi 2.5
Nethertoxin cooldown ditambah dari 5 menjadi 6
Hero kecintaan untuk push rank akhirnya kena nerf, ketika sebelumnya terkena nerf pada AoE dan not stack, kali ini giliran cooldown dan agi gain. Ini tentu salah satu nerf yang cukup besar bagi Viper, tapi bisa dikatakan Viper masih cukup strong, jauh dari viper 2 patch sebelumnya.
5. Mars
Strength gain dikurangi dari 3.6 menjadi 3.2
Spear of Mars vision AoE dikurangi 500 menjadi 300
God’s Rebuke manacost ditambah dari 55/60/65/70 menjadi 65/70/75/80
Talent Tree Level 20mengurangi durasi dari +1.5s Spears of Mars Stun menjadi +1s
Meski dikatakan banyak yang di nerf, tapi tak satupun nerf dari Mars menyentuh ultimatenya, karena pada dasarnya Mars itu sangat imba di ultinya, yang membuat semua player lawan panik and cant do shit. Tapi kita lihat saja apakah nerf Hero ini akan berdampak besar.
Demikian Buff dan Nerf hero dota Patch 7.21d yang paling terasa. Apakah kalian mempunyai hero lain yang menurtmu sangat jauh perbedaannya silahkan komentar dibawah ya. Sekian dan Terima Kasih.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait dengan Dota 2 atau artikel keren lainnya dari Rajendra.