Build Dyadia Honor Of Kings – Setelah merilis Liu Bang pada Season 6 lalu, kini Honor of Kings telah membuka Season 7 dengan merilis hero terbaru mereka yaitu Dyadia yang merupakan hero Support.
Hero ini sudah lama dinantikan karena beberapa kali dirumorkan hadir bahkan sebelum Liu Bang diumumkan. Kehadirannya kini resmi membuka Season terbaru untuk game Honor of Kings.
Karena dirinya merupakan hero baru, banyak pemain yang sedang mencoba mencari build yang pas untuknya. Dan pada artikel Gamebrott kali ini, kami akan memberikan guide Arcana dan juga Build Dyadia Honor of Kings terbaik yang dapat kamu coba sekarang juga.
Daftar isi
Build Dyadia Honor of Kings Terbaik
Dyadia merupakan Hero Support yang cukup unik. Dirinya dapat memberi heal serta meningkatkan movement target teman. Dirinya juga dapat memberi damage dan Slow yang cukup mengganggu musuh. Dirinya juga dapat mencuri gold musuh.
Ultimate yang ia miliki juga dapat memberi area heal, movement speed dan membuat musuh terkena magic damage tambahan. Kombinasi skill yang hero ini miliki menjadikannya support yang cukup mengerikan.
Berikut adalah Item dan Arcana untuk Build Dyadia Honor of Kings Terbaik.
Item
1. Crimson Shadow – Radiance
- +1200 Max Health
- +10% Movement Speed.
- Crimson Shadow: +8% Attack Speed & Cooldown Reduction, +10 Mana Regen/5second Aura (800 Range)
- Redemption: Memberikan Shield sebesar 680~1800 selama 3 detik kepada hero yang berada disekitar
Item pertama sebagai seorang support tentunya adalah item dari kategori Support. Dan item yang sangat tepat adalah Crimson Shadow – Radiance. Item ini dapat membuat Dyadia memberikan aura ASPD serta damage kepada lawan.
2. Boots of Resistance
- +60 Movement Speed
- +120 Magical Defense
- +30 Resistance terhadap Crowd Control
Sebagai seorang support, tentunya hero ini membutuhkan pertahanan yang bagus. Salah satunya adalah Boots of Resistance. Dyadia butuh magic defense dari serangan mage lawan dan dirinya harus bisa bereaksi lebih cepat ketika di stun sehingga item ini sangat cocok digunakan.
3. Frozen Breath
- +160 Magical Attack
- +5% Cooldown Reduction
- +600 Max Health
- Deep Freeze (Musuh mendapat efek slow sebesar 20% selama 2 detik ketika terkena Skill)
- Frost Bite(Skill memberi 120~400 Extra Magical Damage ke target yang terkena Slow,)
Item Selanjutnya adalah cocok adalah Frozen Breath. Ini merupakan item yang sangat bagus digunakan karena memberikan efek Slow. Dengan skill yang dapat memberikan efek slow ditambah item ini, Dyadia dapat membaut lawan susah bergerak.
4. Augur’s Word
- +140 Magical Attack
- +500 Max Mana
- +1000 Max Health
- Hero’s Reward (Mendapat 20% max HP heal dan 20% Max Mana recovery dalam 3 detik setiap naik level)
- Augury (Meningkatkan Physical dan Magical Defense sebesar 40% Magical Attack hingga 230)
Item selanjutnya yang dapat digunakan adalah Augur’s Word. Item ini membuat skill menjadi lebih efektif serta pertahanan menjadi lebih kuat karena status serta efek passive yang dimilikinya.
5. Breakthrough Robe
- +120 Magical Attack
- +1000 Max Health
- Breakthrough (Mendapat 4% Max HP sebagai Magical Attack, Maksimal 100)
- Purge (Mendapat 7% Max HP sebagai Magical Pierce, maksimal 175)
Memang, Jika telah menggunakan Augur’s Word, tentunya wajib juga membuat Breakthrough Robe. Item ini membuat Dyadia menjadi lebih tebal dan mendapat Magical Pierce yang besar untuk membantu tim menghabisi lawan.
6. Overlord’s Platemail
- +100 Physical Defense
- +50 Magical Defense
- +1500 Max Health
- Fated (Menambah HP sebesar 8%)
- Recovery (Mendapat heal sebesar 0,5%HP setiap detik. Efek heal berlipat ganda setelah 3 detik tidak diserang musuh)
Item terakhir yang cocok menjadi pelengkap adalah Overlord Platemail. Item ini memberikan paket lengkap untuk defensif serta membuat Dyadia menjadi lebih tebal ketika berada di zona perperangan.
Item Situational Dyadia Honor of Kings
Ada beberapa item yang rasanya sangat cocok dengan Dyadia namun item-item ini akan kami klasifikasikan dalam beberapa situasi ataupun kondisi agar lebih mudah menjelaskannya secara keseluruhan.
Untuk Situasi ketika musuh menggunakan hero atau item dengan lifesteal tinggi, kamu juga dapat menggunakan Venomous Staff yang dapat kamu beli terlebih dahulu diawal game agar dapat mempermudah tim menghabisi lawan.
Kamu juga dapat menggunakan Sage’s Sanctuary agar kamu dapat hidup kembali ketika menjadi penerima damage saat war. Item ini juga membuatnya menjadi lebih tebal dari Support pada umumnya.
Arcana Dyadia Honor of Kings
Selain item, Honor of Kings juga memiliki sistem Arcana dimana pemain dapat menyusun sekitar 30 Slot Emblem yang dibagi 3 kategori. Untuk hero Dyadia, berikut adalah Arcana yang cocok digunakan.
- Biru: 10x Harmony
- Hijau: 10x Void
- Merah: 10x Saint
Arcana ini akan memberikan Magical Attack, Movement Speed, Cooldown Reduction, Max Health, serta HP Regen yang sangat bagus dan membuat hero ini menjadi sangat asik untuk digunakan.
Nah itulah Build Dyadia Honor of Kings terbaik yang dapat kamu coba di game HOK. Ayo langsung ratakan lawan mu di Ranked Match dengan menggunakan build yang kami sediakan ini, brott! Kamu juga bisa cek Tips dan trick bermain HOK dari Gamebrott.
Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Honor of Kings atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com