Build Mai Shiranui Honor of Kings Terbaik, Awas Kena Kipas!

Build Mai Shiranui Honor Of Kings

Build Mai Shiranui Honor of KingsHonor of Kings memiliki banyak hero yang memiliki skill dan mekanik yang unik-unik. Tidak hanya itu saja, game ini juga menghadirkan Hero kolaborasi dengan mekanik yang unik dan kuat.

Hero kolaborasi tersebut adalah Mai Shiranui yang merupakan karakter dari seri game buatan SNK yaitu Fatal Fury dan King of Fighters. Karakter ini merupakan seorang Kunoichi dengan jurus clan rahasia.

Pada artikel kali ini, Gamebrott akan membagikan Build Mai Shiranui Honor of Kings terbaik yang dapat kamu coba sekarang untuk push ke Grand Master. Yuk langsung kita bahas hero yang satu ini!

Build Mai Shiranui Honor of Kings Terbaik

Item Mai Shiranui

Mai merupakan hero Honor of Kings dengan role Mage dan bermain di Midlane. Meskipun seorang mage, Mai merupakan hero melee sehingga penggunaannya sedikit unik. Skill yang ia miliki bersinergi satu sama lain dan membuatnya menjadi lincah.

Passive Mai Shiranui membuatnya dapat melakukan roll ke berbagai arah setelah menggunakan skill. Selain itu, ia juga dapat melakukan dash setiap beberapa saat dengan menggunakan basic attack.

Skill 1 Mai adalah dash dan knockup sehingga ini menjadi salah satu skill yang berguna untuk mengontrol lawan. Skill 2 membuat Mai melemparkan kipas dengan damage besar ke 1 target yang dapat memantul. Ultimatenya juga merupakan skill Dash dan memberikan efek Knockback serta damage yang besar.

Berikut adalah item-item yang cocok untuk Build Mai Shiranui Honor of Kings terbaik yang dapat kamu coba sekarang.

Item

1. Boots of Resistance

Boots Of Resistance

Item Sepatu yang sangat pas digunakan oleh Mai adalah Boots of Resistance. Hero ini memiliki skill yang sering masuk kedalam zona perang sehingga sepatu yang dapat mengurangi Crowd Control adalah pilihan sempurna.

2. Scepter of Reverberation

Scepter Of Reverberation

Item selanjutnya yang sangat cocok dengan Mai adalah Scepter of Reverberation. Stat dan efek item ini sangat sinergi dengan skill kipasnya. Dengan adanya item ini, Skill 2 Mai akan Menjadi serangan area yang cukup sakit.

3. Savant Wrath

Savant’s Wrath

Mai merupakan mage bertipe burst sehingga membutukan Magical Attack yang sangat tinggi. Salah satu item yang dapat memberikan hal tersebut adalah Savant’s Wrath. Dengan passive tambahan 30% Magic Attack, serangan dari Mai tentu akan menjadi lebih sakit lagi.

4. Insatiable Tome

Insatiable Tome

Item selanjutnya yang dapat kamu gunakan untuk membuat Mai menjadi lebih kuat lagi adalah Insatiable Tome. Item ini selain memberikan Cooldown Reduction dan Magic Attack, juga memiliki efek Passive Magic Lifesteal yang dapat membuat Mai lebih Durable saat masuk ke pertarungan dengan skillnya.

5. Void Staff

Void Staff

Tentunya sebagai hero Burst, Mai Shiranui membutuhkan item Magical Pierce. Dan item yang memiliki efek terbesar adalah Void Staff dengan Magical Attack Tinggi serta Pierce yang dapat meratakan pertanahan lawan dengan mudah.

6. Tome of Wisdon

Tome Of Wisdom

Item terakhir yang dapat kamu gunakan untuk Mai pada Late game adalah Tome of Wisdom. Item ini memiliki status Magical Attack terbesar di game dan juga peningkatan damage yang tak kalah besarnya dari efek passive. Namun karena harganya yang mahal, maka buatlah item ini pada akhir permainan saja.

Item Situational Mai Shiranui Honor of Kings

Situational Item Mai

Ada beberapa item yang rasanya sangat cocok dengan Mai Shiranui namun item-item ini akan kami klasifikasikan dalam beberapa situasi ataupun kondisi agar lebih mudah menjelaskannya secara keseluruhan.

Pertama, Kamu dapat membawa item seperti Sage’s Sanctuary jika dibutuhkan karena terkadang ketika bertemu lawan yang memiliki tipe control, kamu akan lebih cepat mati sehingga adanya Sage dapat membuat mu hidup kembali dan membalas serangan mereka.

Jika kamu ingin bermain aman, kamu dapat membuat Splendor karena item ini bisa menyelamatkan kamu dari gank lawan yang sangat berbahaya. Beli item ini jika memang sangat dibutuhkan.

Terkadang untuk situasi tertentu atau ketika kamu ingin iseng, kamu dapat membuat Staves of Sorcery karena item tersebut dapat meningkatkan Basic Attack mu dengan damage magic dimana Mai merupakan melee hero dengan magic yang tinggi.

Arcana Mai Shiranui Honor of Kings

Arcana Mai Shiranui

Selain item, Honor of Kings juga memiliki sistem Arcana dimana pemain dapat menyusun sekitar 30 Slot Emblem yang dibagi 3 kategori. Untuk Hero Mai Shiranui, berikut adalah Arcana yang cocok digunakan.

Arcana ini akan memberikan Magic Attack, Magical Penetration, Magical Lifesteal serta Attack Speed yang sangat bagus dan sangat sinergi dengan skill-skill yang dimiliki oleh Mai Shiranui Dengan menggunakan arcana seperti ini, Mai dapat memberikan burst damage yang mengerikan.

Nah itulah Build Mai Shiranui Honor of Kings terbaik yang dapat kamu coba sekarang. Ayo langsung ratakan lawan mu di Ranked Match dengan menggunakan build yang kami sediakan ini, brott! Kamu juga bisa cek Tips dan trick bermain HOK dari Gamebrott.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Honor of Kings atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version