Call of Duty: Mobile memang sedang hangat diperbincangkan. Mereka juga berhasil menorehkan beberapa prestasi seperti mencapai 30 juta match atau berita hangat tentang kebijakan terhadap cheater. Kepopuleran game yang satu ini kian meroket hingga memecahkan rekor download dalam waktu satu minggu di seluruh dunia.
Dilansir dari SensorTower.com/blog Call of Duty: Mobile Berhasil mencapai 100 juta download di minggu pertamannya di seluruh dunia. Sebuah angka yang cukup fantastis dibanding pendahulunya PUBG: Mobile yang hanya mencapai 28 juta download atau Fortnite yang hanya mencapai 22, 5 juta download.
Here is an interesting data point:
Approx 13.7m of the 100m total downloads were from the India market.
The current installed base of PS4/XB1 in India is approx 450k.
Smartphone installed base is over 400m.
Gamers in India know of Call of Duty, now they can play it. https://t.co/1GQcs7Baop
— Daniel Ahmad (@ZhugeEX) October 8, 2019
Sensor Tower juga menjelaskan bahwa total tersebut berasal dari iOS yang berhasil mencapai angka 56,9 juta download dan pengguna android yang mencapai angka 45.3 juta install. Game kerjasama Activision dan Timi Tencent ini sangat populer di negara US, India, dan Brazil. Dalam perhitungannya US dan India yang memiliki minat paling besar. US ada di angka 17 juta atau sekitar 16,9% dan India menyumbang 13,7 juta download atau sekitar 13.4% dari seluruh total download.
Sumber: SensorTower.com
Baca juga informasi menarik lainnya terkait dengan Call of Duty: Mobile atau artikel keren lainnya dari Rajendra.