Call of Duty Versi Mobile Buatan Tencent Telah Resmi Dirilis!

WhatsApp Image 2018 12 14 at 1.33.46 PM

Setelah pertama kali diumumkan pada beberapa bulan yang lalu dan telah membuat kehebohan , dikarena game yang satu ini merupakan projek gabungan antara Tencent dan Activision. Akhirnya game yang memiliki judul resmi Call of Duty Legends of War ini telah bisa kamu nikmati. Meskipun game ini masih dalam status unreleased dan masih dalam tahap Alpha Test kamu tetap bisa memainkan game yang satu ini dengan mendownloadnya melalui situs ApkPure.

Dalam masa Alpha Test ini kalian akan disajikan dua mode yang bisa kamu mainkan diantaranya Multiplayer Mode dan Zombies Mode. Dalam mode multiplayer kalian akan bermain secara tim dan akan berhadapan dengan pemain lain, pada mode ini terdapat lima jenis permainan yang bisa kalian coba dinataranya Frontline, Team Deathmatch,Search & Destroy, dan Free for All. Menariknya pada Zombie Mode game Call of Duty Legends of sendiri akan memiliki sebuah story mode yang cukup seru untuk diikuti.Untuk segi tampilannya game ini sendiri akan memiliki grafis yang memukau dan akan menggunakan virtual joystick untuk memainkannya. Terlihat dari  virtual joysticknya, sepertinya bagi kalian yang sering memainkan game PUBG Mobile tidak akan kesusahan dalam memainkan game ini, mengingat Call of Duty versi Mobile sendiri juga dikembangkan oleh studio dibalik suksesnya game battle royale tersebut yaitu TiMi Studio. Perbedaan utama game ini dengan lainnya adalah system auto attacknya yang mungkin akan membuat sebagaian pemain merasa kurang nyaman. Namun mengingat game ini sendiri masih dalam tahap Alpha Test kemungkinan besar Tencent akan menghilangkan fitur auto attack tersebut.

Buat kamu yang pengen topup Google Play, Steam Wallet, PlayStation Network, ataupun Nintendo eShop yang paling murah dan terjamin, coba cek RRQ TopUp ya! Jangan lupa juga, gunakan kode voucher “GAMEBROTT” di RRQ TopUp untuk dapet potongan harga spesial buat kamu.

Tentunya game yang satu ini layak kalian coba, mengingat masih dalam tahap alpha test. Selain itu game ini sendiri bisa menjadi sebuah tanda yang semakin jelas bahwa migrasi game-game yang sebelumnya dirilis di console dan PC akan segera hadir di platfrom Mobile.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait game Call of Duty atau artikel keren lainnya dari Andi Permana.

Exit mobile version