Tepat dua hari setelah Windows 11 rilis, ternyata masih banyak yang mencari cara melakukan upgrade ke Windows 11, tentunya tanpa TPM 2.0. Memang, sangatlah mungkin untuk menjalankan sistem operasi teranyar dari Microsoft ini meski mereka tidak menyarankannya karena masalah kompatibilitas.
Saat ini, Microsoft masih memperbolehkan perangkat yang tidak memiliki TPM 2.0 untuk dapat menjalankan Windows 11, tentunya dengan beberapa syarat. Namun, tidak menutup kemungkinan bahwa Microsoft benar-benar akan menutup celah ini suatu hari nanti untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.
Buat kamu yang penasaran dan ingin segera mencicipi Windows 11, yuk simak artikel ini sampai selesai.
Daftar isi
TPM 2.0 Seharusnya Bukan Syarat Mutlak
Trusted Platform Module (TPM), merupakan sebuah fitur yang seolah diharuskan untuk dimiliki pengguna sebelum dapat menggunakan Windows 11. Hal ini sangat disayangkan, mengingat bahkan sebelum Windows 11 diumumkan, tidak ada seorang pun yang melirik fitur keamanan satu ini.
Tidak sedikit pengguna yang kecewa dengan keputusan ini, termasuk Author, karena fitur ini tidak sepantasnya menjadi syarat mutlak. Memiliki spesifikasi yang sudah lebih dari cukup, namun bila tidak memiliki TPM 2.0 tetap tidak dapat menjalankan Windows 11, sehingga terlihat lucu.
Meski demikian, hal ini dapat diatasi dengan mengaktifkan fitur TPM melalui BIOS, atau bahkan dengan membeli TPM Module. Beberapa cara ini sebenarnya cukup mudah dilakukan, namun sangat disayangkan karena memang terlihat sedikit menyusahkan pengguna.
Instalasi Windows 11 Tanpa TPM 2.0
Sebelum melanjutkan cara melakukan upgrade ke Windows 11 tanpa TPM 2.0 ini, pastikan kamu telah mengunduh ‘Windows 11 Installation Assistant’. Setelahnya, kamu dipastikan akan disuguhkan notifikasi bahwa perangkatmu tidak bisa menjalankan Windows 11, kan brott? Nah, untuk atasi hal ini, berikut adalah langkah yang harus kamu lakukan.
1. Klik Start, lalu ketik Run, dan ketik “regedit” tanpa tanda petik, lalu tekan Enter.
2. Registry Editor akan terbuka, lalu ketiklah “HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\Setup”, lalu tekan Enter.
3. Setelahnya, akan terdapat beberapa icon yang terlihat seperti folder. Cari ‘Setup’, klik kanan, lalu tekan New > Key.
4. Ubah nama ‘key’ baru tersebut menjadi “LabConfig” tanpa tanda petik, lalu tekan enter.
5. Lalu, klik kanan LabConfig sebelumnya, pilih New > DWORD (32-bit) Value, dan ubah namanya menjadi ‘BypassTPMCheck’.
6. Setelahnya, ganti ‘Value Data’ menjadi 1, dan selesai, kamu sudah bisa menutup Registry Editor ini dan melanjutkan instalasi Windows 11.
Amankah Menjalankan Windows 11 Tanpa TPM 2.0?
Setelah mencoba cara di atas, dapat dipastikan bahwa perangkat milikmu akan dapat melakukan instalasi, atau upgrade Windows 11. Namun, perlu diperhatikan bahwa cara ini hanya boleh dilakukan bila kamu memang ingin mencoba sistem operasi teranyar dari Microsoft ini.
Tujuan dari Microsoft yang terkesan memaksa para penggunanya untuk menggunakan komponen baru, termasuk TPM 2.0 memang terlihat lucu. Namun, hal ini dilakukan Microsoft untuk semakin meningkatkan tingkat keamanan pada perangkat para penggunanya, sehingga dapat meminimalisir hal-hal yang merugikan.
Seperti yang dikutip dari TechRadar, permasalahan kompatibilitas mungkin akan terjadi pada perangkat yang memang tidak memenuhi persyaratan tersebut. Namun, hal ini tentu bukanlah masalah bila kamu hanya ingin sekedar coba-coba sistem operasi baru ini.
Kira-kira, itulah cara melakukan upgrade ke Windows 11 tanpa TPM 2.0 yang dapat kami berikan buatmu, brott. Gimana, apakah kamu tertarik untuk mencoba bypass ini, atau lebih memilih untuk setia menggunakan Windows 11? Share komentar kalian di bawah ya, brott!
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com