Twibbon Twibbonize – Bila kalian cukup aktif berinteraksi di dunia maya, sudah barang tentu cukup familiar dengan istilah ‘Twibbonize’. Adalah sebuah istilah di mana merujuk pada frame atau bingkai sebuah foto yang didesain sedemikian rupa. Berkat desain yang unik, banyak orang cari Cara Membuat Twibbon, entah untuk konsumsi bisnis, personal, promosi, dan lainnya.
Sama halnya yang akan kita bahas pada kesempatan kali ini, di mana kami akan berikanmu Cara Membuat Twibbon mudah dengan bantuan aplikasi.
Daftar isi
Apa Itu Twibbonize?
Twibbonize adalah sebuah situs yang mudahkanmu hasilkan Twibbon. Sedangkan untuk frame atau bingkai yang kami sebutkan di atas adalah bingkai yang seringkali digunakan pada media sosial. Mulai dari Twitter, Facebook, Instagram, dan sebagainya yang bolehkan pemakaian Twibbon, demi ramaikan event yang dimaksud.
Lalui situsnya, Twibbonize sediakan bermacam Twibbon yang bisa kamu gunakan secara gratis. Namun, kami takkan bahas hal tersebut secara mendalam, karena yang akan kita bahas mengarah ke Cara Membuat Twibbon.
Cara Buat Twibbon dalam Rayakan Hari Spesial
Twibbon biasanya gunakan file gambar dengan format .PNG atau vektor yang dapat kita buat sedemikian rupa. Cara membuatnya pun bisa dibilang mudah, karena kamu hanya perlu isi bagian transparan dengan pernak-pernik yang kamu inginkan, termasuk fotomu. Setelahnya, kamu bisa simpan, dan bagikannya lalui bermacam jenis platform.
Namun, Cara Membuat Twibbon ini butuhkan beberapa syarat, di antaranya sebagai berikut:
- Koneksi internet yang stabil.
- Waktu, dan terutama kreativitas atau gambaran Twibbon idaman.
Nah, daripada penasaran dan gatal berkreasi, yuk kita kupas sampai tuntas.
1. Twibbonize
Ya, istilah ‘Twibbonize’ yang kerap kalian dengar atau baca itu sebenarnya merujuk pada aplikasi yang memang bernama Twibbonize. Cara Membuat Twibbon lalui aplikasi ini termasuk mudah untuk dilakukan karena sediakan bermacam pilihan yang diperbarui secara periodik.
Bila kalian ingin desain yang benar-benar unik, tentu harus dibuat secara manual, karena Twibbon kerap dikaitkan dengan kreativitas pihak tersebut.
- Buka browser pada komputer atau laptop-mu, lalu buka situsnya di sini
- Mulai desain dan edit Twibbon yang kamu inginkan
- Jika sudah selesai, tekan Upload bisa langsung digunakan
- Setelahnya, tekan Download supaya Twibbon yang telah jadi sudah tersimpan
- Kalau kalian tak mau ribet, bisa banget dengan gunakan Template yang disediakan
2. Twibbon
Oke, mungkin Cara Membuat Twibbon ini tampak disengaja urutannya oleh penulis, namun jangan salah karena nama situsnya memang Twibbon, dan bukan istilah. Konsepnya kurang lebih sama kok dengan cara sebelumnya, hanya tak berakhiran ‘ize’.
- Buka browser pada komputer atau laptop-mu, lalu buka situsnya di sini
- Twibbon haruskanmu login dengan akun media sosial atau akun lainnya
- Setelahnya, kamu bisa mulai dengan Start Campaign, dan isi data yang dibutuhkan
- Cek email-mu, kemudian isi deskripsi pada kolom yang telah disediakan
- Tekan I’m Happy, lalu tekan Continue
- Nah, baru kalian bisa mulai tumpahkan kreativitas kalian
- Ketika sudah selesai, Twibbon akan langsung dibagikan ke media sosial
3. Canva
Buat kamu-kamu yang hobinya edit-edit, biasanya udah tahu dengan aplikasi bernama Canva. Bukan maksud promosi, namun biasanya aplikasi ini kerap digunakan untuk kebutuhan edit gambar supaya sesuai keinginan. Tidak hanya sekadara gambar, namun kamu dapat membuat Twibbon lalui aplikasi ini loh, brott.
- Buka browser pada komputer atau laptop-mu, lalu buka situsnya di sini
- Canva haruskanmu Login gunakan akun Google demi mudahkan sinkronisasi
- Setelahnya, kamu akan diarahkan ke halaman utama Canva, pilih salah satu fitur
- Kemudian tekan Custom Design, pilih Search, lalu Frame untuk tentukan Twibbon
- Tambahkan atribut atau pernak-pernik supaya desainnya tak terlalu monoton
- Bila sudah selesai, tekan Download dan Twibbon sudah bisa digunakan
4. Picsart
Jauh sebelum Canva ramai digunakan, boleh dikatakan bahwa Picsart kerap jadi media tumpahkan kreativitas kala itu. Siapa sangka, ternyata lalui Picsart pun kita bisa eksekusi Cara Membuat Twibbon. Untuk konsepnya pun kurang lebih sama, mungkin hanya beda sedikit, brott.
- Unduh Picsart yang saat ini hanya tersedia untuk platform Android
- Pilih Twibbon yang disediakan, lalu tekan Share
- Berikutnya, tambahkan foto atau pernak-pernik dengan Add File
- Tambahkan tulisan atau atribut supaya Twibbon buatanmu kece badai
- Ketika sudah selesai, tekan Save
5. PixelLab
Selain dua di atas, PixelLab juga bisa jadi solusi Cara Membuat Twibbon secara mobile. Konsepnya pun kurang lebih sama dengan yang ditawarkan sebelumnya, hanya beda template dan tampilan.
- Unduh PixelLab yang saat ini hanya tersedia untuk platform Android
- Masuk ke halaman utamanya untuk membuat Twibbon
- Kreasikan Twibbon dengan fitur-fitur yang telah disediakan
- Setelahnya, tekan Save, dan Twibbon bisa kamu gunakan
6. Adobe Photoshop
Buat yang tak terlalu suka dengan layar kecil, Cara Membuat Twibbon yang ‘mudah’ menurut penulis adalah dengan gunakan Adobe Photoshop. Selain bisa dimanfaatkan untuk desain foto, kita dapat manfaatkan Photoshop untuk membuat frame Twibbon terbaik, loh.
Meski Cara Membuat Twibbon lalui Adobe Photoshop sudah tersedia di smartphone, namun kami tetap rekomendasikan untuk ciptakan Twibbon dari komputer atau laptop. Mudahnya cari referensi dan multitask lalui komputer boleh jadi poin plus buatmu yang ingin desain mantap.
- Pastikan kamu telah miliki Adobe Photoshop
- Pilih File -> New, lalu sesuaikan dengan ukuran Twibbon yang akan dibuat
- Kalau kamu kurang paham proses edit-edit, cek YouTube demi tambah referensi
- Setelahnya, kamu bisa simpan gambar Twibbon tersebut dengan format .PNG
7. Adobe Illustrator
Cara Membuat Twibbon terakhir ialah dengan gunakan Adobe Illustrator sebagai alternatif membuat Twibbon yang terlihat menarik. Sama halnya dengan di atas, yang mana meski aplikasi smartphone-nya sudah diluncurkan, namun akan tetap lebih efisien gunakan versi komputer.
- Kamu harus memiliki Adobe Illustrator terlebih dahulu ya, brott
- Kalau kamu kurang paham proses edit-edit, cek YouTube demi tambah referensi
- Melalui Adobe Illustrator, kamu bisa tambahkan atribut yang dapat percantik Twibbon-mu
- Selesai, cukup disimpan dan Twibbon siap digunakan
Trik Membuat Twibbon Berkualitas
Sebenarnya, Cara Membuat Twibbon berkualitas itu gampang-gampang susah. Sama halnya dengan trik membuat Twibbon berkualitas, di mana kita harus memiliki standar tersendiri. Mulai dari pemilihan foto dan warna yang tepat, sampai dengan tujuan dibuatnya Twibbon tersebut supaya memiliki keunikannya sendiri.
Referensi demi referensi akan jadi santapanmu setiap hari, terlebih bila kamu akan tekuni dan geluti pembuatan Twibbon berkualitas. Tidak hanya sekadar modal ‘tempel doang’ atau ‘copas doang’, namun butuh waktu pula untuk ciptakan Twibbon yang benar-benar mencerminkan apa yang kita mau.
Intinya, jangan bilang susah sebelum kita benar-benar mencobanya, brott!
Baca juga informasi menarik lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.