TikTok menjadi salah satu social media paling favorite karena menghadirkan beragam video lucu yang unik untuk kita tonton. Tak hanya itu, video pendek tersebut menghadirkan beragam trend unik, yang membuat kita merasa tertarik untuk mengikutinya. Tak terasa 1 – 2 jam pun langsung habis hanya dengan memantengin video – video yang ada.
Namun tahukah kalian bahwa kita bisa mendownload video tersebut agar dapat ditonton nantinya? Video yang biasanya didownload umumnya merupakan video tutorial, hingga video lucu yang bisa ditonton ntr. Nah, jika kalian tak mengetahui cara untuk download video sosial media tersebut di HP, kami akan memberikan caranya kepada kalian.
Beginilah cara mudah download video TikTok di HP-mu!
1. Download Video TikTok di HP langsung di Aplikasinya
Sosial media ini sendiri telah mengimplementasikan fitur dimana penggunanya bisa mendownload video dari applikasinya secara langsung. Nah, ikuti cara dibawah ini untuk melakukannya.:
- Buka Aplikasinya yang ada di HP kalian
- Cari Video yang diinginkan
- Click Share yang terdapat di bagian kanan tengah seperti yang bisa dilihat pada gambar diatas
- Cari tombol “Save Video”
- TikTok akan segera mendownload video yang kalian ingnkan di HP kalian
Perlu diketahui bahwa pengguna harus memiliki koneksi internet ataupun Wi-Fi agar dapat mendownload video yang diinginkan.
2. Download Video TikTok melalui Link yang diberikan
Nah, cukup berbeda dengan pada saat menggunakan aplikasi, pengguna bisa mendownload video yang diinginkan dengan menggunakan Link ataupun URL yang diberikan oleh pengguna lain. Jika kalian ingin secara langsung mendownload video-nya menggunakan link yang diberikan, pengguna bisa menggunakan cara dibawah ini:
- Dapatkan Link ataupun url yang ada dan copy link video tersebut
- Buka website “TikTokDownloader“
- Masukan Link yang telah kalian Copy kedalam website tersebut
- Tekan Get Video
- Kalian bisa memilih cuman audio, dengan watermark, ataupun tanpa watermark
- Download!
Setelahnya video yang telah kalian download akan ada di galery kalian secara langsung. Oh ya, dengan menggunakan cara ini, watermark yang ada di pojok kanan bawah juga akan hilang. jadi jika kalian ingin mendapatkan video Tiktok tanpa watermark, kalian bisa menggunakan cara berikut.
Semoga saja cara download video di tik tok ini bisa membantu kalian. Simak terus artikel gamebrott lainnya untuk mendapatkan beragam tips dan trick keren!
Baca lagi artikel lain dari penulis kita Jay, dan artikel lain seputaran game mobile!