Sekuel Cyberpunk 2077 – Setelah perilisan DLC masif dengan judul Phantom Liberty yang tak hanya memberikan segudang konten baru bagi Cyberpunk 2077, namun juga banyak perbaikan bug dan glitch sana-sini menambal kesalahan sebelumnya. Kini CDPR mengumumkan bahwa mereka akan merencanakan sekuel untuk game ini.
Sekuel Cyberpunk 2077, Real or Fake?
CD Projekt Red juga meracik IP baru yang benar-benar dimulai dari nol. Tak hanya itu, mereka akan merencanakan game baru untuk mahakarya mereka yaitu The Witcher beserta 2 spin-off yang berlatar sama di universe-nya. Kabar mendadak ini tentunya menjadi angin segar bagi gamers penikmat game-game besutan developer asal Polandia ini.
Seperti yang sudah kita ketahui, bulan lalu CD Projekt Red baru saja merilis DLC terbesar Cyberpunk sejauh ini dengan judul Phantom Liberty. Phantom Liberty juga dijadikan kesempatan CD Projekt Red untuk memperbaiki banyak bug dan glitch yang sebelumnya menjadi problematika masif. Masalah tersebut sangat serius hingga berhasil membuat Saham CD Projek anjlok dan dituntut investor. Tentunya Developer Polandia ini tidak ingin kejadian yang sama terulang lagi pada sekuel-nya.
Dilansir dari akun Twitter resmi CD Projekt Red, mereka mengumumkan 3 proyek besar mereka. Pertama adalah sekuel Cyberpunk 2077 yang mereka beri kode “Orion”. CDPR ingin membawa kemabli dunia Cyberpunk bernuansa dark future mereka ke level yang lebih tinggi lagi.
Proyek CDPR Lainnya, Trilogi Game The Witcher Baru
Lanjut dari Cuitan Twitter CD Projekt Red, mereka juga akan melanjutkan Trilogi game adaptasi novel karya Andrzej Sapkowski dengan judul yang sama yaitu The Witcher. Ketiga game tersebut diberi kode “Polaris”. Sedangkan, dua game spin-off yang berlatar di universe game dark fantasy diberi kode “Canis Majoris” dan “Sirius”.
Sesuai urutannya, Polaris akan menjadi awal mula dari trilogi besar ini. Ketiga game ini akan langsung dikembangkan oleh CDPR sendiri. CDPR masih belum puas menggali lebih dalam dunia magic fantasy novel yang menjadi sumber utama dari game ini.
Sementara untuk spin-off “Sirius” CD Projekt Red akan menyerahkan kepada anak developer mereka, yaitu The Mollasess Flood, tentunya dengan bimbingan beberapa orang CDPR yang terlibat dalam trilogi sebelumnya. The Mollasess Flood adalah developer yang membuat game survival The Flame in the Flood dan Drake Hollow,
Terakhir game berkode “Canis Majoris” akan dilempar ke developer eksternal yang CDPR masih rahasiakan.
Nah, untuk IP baru dengan kode “Hadar”, CDPR mengatakan bahwa proyek ini masih dalam tahap creative process. Itu artinya game ini masih hanya sebatas blueprint dan belum pasti akan seperti apa gamenya. CDPR janji akan memberikan update bila sudah memasuki tahap development.
Wah, sepertinya CDPR benar-benar ingin “balas dendam” atas kesalahan mereka di masa lalu terkait Cyberpunk 2077. Mari kita tunggu game-gamenya terutama IP baru yang dijanjikan CDPR.
Baca berita terupdate terkait Cyberpunk 2077 dan informasi menarik lainnya dari saya Ananda. For any further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com.