CEO CDPR: Cyberpunk 2077 Sudah Siap di PC, Ditunda karena Console Current-Gen

Cyberpunk 2077 Delayed

Untuk yang ketiga kalinya, Cyberpunk 2077 ditunda perilisannya, kali ini selama 21 hari hingga 10 Desember mendatang. Penundaan kali ini tentu menuai kritik negatif dari gamer yang telah antusias menunggu game, dan kembali menjadi bahan kontroversi para media barat sesudah studio telah ketahuan melakukan lembur panjang atau lebih dikenal dengan istilah “crunch”.

Dilansir dari Biznes (via DSO Gaming), CEO dari CDPR Adam Kicinski jelaskan lewat panggilan konferensi bersama investor bahwa penundaan kali ini lebih dikarenakan optimisasi di console current-gen. Ia mengatakan bahwa game telah rampung dan siap rilis untuk versi PC dan bahkan console next-gen, namun versi PS4 dan Xbox One masih memerlukan penyelesaian lebih, membuat mereka terpaksa menunda perilisan game untuk semua platform.

“Situasi kali ini berbeda dengan perubahan deadline sebelumnya. Game sudah siap di PC dan berjalan dengan baik di console next-gen dan perusahana kini telah menyelesaikan proses dari [versi] console current-gen,” ungkap Kicinski

Kicinski jelaskan bahwa keputusan delay yang ketiga kalinya ini bukanlah keputusan yang mudah, namun terpaksa dilakukan agar impresi awal pemain tetaplah baik saat hari pertama rilis. Baginya first impression yang baik akan mengantarkan angka jual yang baik juga, maka penting baginya untuk mengambil waktu ekstra untuk mengantarkan versi yang terbaik untuk semua platform.

Pengembangan yang rumit dari Cyberpunk 2077 memberi pelajaran penting bagi CD Projekt Red. Kicinski jelaskan bahwa kedepannya ia rencanakan “perubahan organisasional” untuk proyek game selanjutnya karena ia sadar bahwa “terlalu banyak yang harus dipersiapkan di tahap akhir”.


Baca pula informasi lain terkait  Cyberpunk 2077, beserta dengan kabar-kabar menarik lainnya seputar dunia video game dari saya, Muhammad Maulana.

For press release and further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com

Exit mobile version