Baru-baru ini terdengar kabar tidak menyenangkan dari komunitas penggemar VTuber. Itu karena salah satu channel VTuber populer dari Indonesia, yaitu Kobo Kanaeru dan Mika Melatika kena termination alias tiba-tiba menghilang dari Youtube. Tentu saja banyak yang bertanya-tanya kenapa hal ini bisa terjadi.
Daftar isi
Channel Youtube VTuber Kobo Kanaeru dan VTuber Mika Melatika Tiba-Tiba Menghilang
Kabar tidak menyenangkan ini sedang menjadi bahan perbincangan para penggemar Virtual Youtuber terlebih penggemar talenta Kobo dari HololiveID dan Mika dari Nijisanji. Channel Youtube kedua Virtual Youtuber ini tiba-tiba saja menghilang di platform tersebut tanpa ada kejelasan pasti.
Pada saat artikel ini ditulis (10/5), akun sosial media Twitter milik Kobo maupun Mika mengonfirmasi bahwa akun channel Youtube mereka tiba-tiba menghilang. Berikut ini tweet dari akun Twitter Kobo dan Mika:
Penyebab Channel Youtube Mereka Menghilang
Berdasarkan informasi yang saya dapatkan, hilangnya channel Youtube Kobo dan Mika disebabkan adanya Chat Bot yang melakukan spam dengan hal-hal vulgar. Chat Bot tersebut membuat AI ataupun Algoritma Youtube menjadi ke-trigger dan menganggap channel yang bersangkutan merupakan konten yang telah melanggar aturan mereka dan kemungkinan terburuk yang bisa terjadi channel tersebut akan menghilang.
Chat Bot ini mengirim kalimat ataupun memiliki nama Vulgar ke Live Chat Virtual Youtuber. Tidak diketahui apa tujuan dari Chat Bot tersebut melakukan hal tidak menyenangkan ini.
Waspada untuk Semua Channel VTuber
Ternyata Chat Bot tersebut tidak hanya menyerang Virtual Youtuber seperti Kobo dan Mika saja, mereka juga melakukan spam terhadap talenta lainnya baik itu dari Indonesia maupun luar negeri. Beberapa agensi atau para Virtual Youtuber pun mengumumkan bahwa mereka menemukan adanya Chat Bot tersebut. Hal ini mengganggu jalannya aktifitas mereka yang terpaksa mengalami penundaan sampai kondisi sudah mulai normal kembali.
Berdasarkan informasi dari tweet pengguna akun Twitter bernama @ValriusSinica, ada beberapa cara untuk menghindari serangan Chat Bot tersebut, seperti mengaktifkan Subs Only Mode, Nightbot Spam Protection dan Youtube Spam Protection.
Tidak berhenti sampai disitu saja, ternyata Chat Bot tersebut ada yang sudah menyelinap ke Live Chat Virtual Youtuber dengan melakukan subscribe terlebih dahulu. Disarankan kepada para Virtual Youtuber tidak melakukan aktifitas stream dulu untuk sementara waktu.
Kalian bisa lihat salah satu bukti munculnya Chat Bot yang mengirim hal-hal vulgar ke Live Chat Virtual Youtuber di bawah ini.
Itulah informasi mengenai munculnya Chat Bot yang mengirim hal-hal vulgar membuat talenta VTuber Kobo Kanaeru, Mika Melatika ataupun Virtual Youtuber lainnya kehilangan channel Youtube mereka. Semoga saja masalah ini cepat selesai dan para VTuber bisa berakitifitas kembali seperti biasa tanpa ada rasa khawatir dari para Chat Bot ini.
Baca juga informasi menarik lainnya terkait VTuber atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com