Channel Youtube Machinima Mati, Seluruh Konten Videonya Ditarik dari Peredaran

Machinima youtube

Tanpa ada pemberitahuan ?

Salah satu platform tertua untuk para komunitas game di dunia, Machinima baru saja menghembuskan sebuah kabar yang cukup mengejutkan. Biasa beroperasi dengan menggunakan media Youtube sebagai sarana untuk mengekspresikan gairah para gamer melalui konten-konten kreatif mereka, Machinima justru kini malah menghapus semua hasil yang sudah dibangunnya tersebut sejak tahun 2000 silam.

Jika kamu mengunjungi channel Youtube Machinima, kamu akan kaget ketika melihat hampir seluruh konten video baik dari channel utama maupun sub-channel mereka tidak dapat diakses karena telah tersetting sebagai video privat. Yang cukup mengherankan, kabar mengenai dinonaktifkannya arsip-arsip karya dari Machinima ternyata sebelumnya juga sama sekali tidak diketahui oleh para konten kreator mereka yang masih aktif saat ini. Tidak ada semacam pemberitahuan ataupun peringatan yang seharusnya diberitahukan.

Bahkan, kabar mengenai “tidurnya” channel youtube Machinima juga sudah mengejutkan beberapa alumni kontributor yang sudah lama mentas dari sana dan berkarya secara lebih independen.


Tak ada yang tahu pasti apa alasan kuat Machinima mematikan seluruh video di channel Youtubenya. Namun, isu dari status kepemilikan Machinima sepertinya disinyalir telah menjadi sebuah landasan kuat yang mengiringi munculnya kejadian ini. Sejak tahun 2016, Machinima sudah lama menjadi salah satu bagian dari perusahaan Warner Bros. Lewat akuisisi tersebut, di saat yang bersamaan Warner Bros pun juga telah menjalin suatu kerja sama oleh sebuah perusahaan telekomunikasi besar seperti AT&T di akhir 2018 lalu.

AT&T nampaknya punya peranan yang cukup kuat untuk menaruh proyek Machinima dibawa kendali pihak Otter Media selaku anak perusahaan dari AT&T dan Warner Bros. Hal itu kebetulan juga bertepatan dengan jadwal kesibukan Otter dalam melakukan proses restrukturisasi pegawai di bagian tubuh perusahaan mereka.

Dilansir dari Kotaku, pihak Otter Media dikabarkan telah memberikan sebuah klarifikasi mengenai kejadian yang telah menimpa channel Youtube Machinima dan penjelasan tentang masa depan dari platform yang sudah terlanjur memiliki 12 juta subscriber ini.

Kami ingin berfokus untuk membuat konten-konten baru dengan para tim dari Machinima. Dimana semuanya nanti akan segera kami umumkan dalam beberapa waktu mendatang

Sementara itu, Machinima masih tetap akan melanjutkan dan memfasilitasi beragam konten-konten kreatif dari para kontributor. Sebagai bagian dari fokus baru kami untuk menciptakan konten yang baru pula, kami memang terpaksa menarik proses distribusi konten-konten warisan yang telah lama mengudara di sana.

– Otter Media

Machinima sendiri dulunya memang merupakan platform besar yang berjasa dalam mewadahi para konten-konten kreator untuk berkarya sekaligus berkomunitas melalui video game. Namun, sayangnya semenjak Youtube menerapkan kebijakan baru dimana kini semua individu bisa dengan mudah untuk memonetisasi video-video yang hendak diupload, peran Machinima seakan sudah semakin terpinggirkan dan tidak dikenali lagi oleh para mayoritas gamer-gamer yang mulai lahir serta tumbuh di era tersebut.

Streamer populer seperti Ninja dan youtuber yang selalu eksklusif dalam membahas perkembangan game-game adu jotos, yakni Maximillian Dood adalah contoh orang-orang yang pernah berkreasi bersama dengan Machinima. Kira-kira, akan seperti apa fokus konten yang akan siap dihimpun Machinima lewat peran Otter Media ? Apakah kali ini mereka betul-betul akan mampu menampung dan bersaing dengan para konten-konten kreator independen yang sudah terlanjur populer tanpa bantuan mereka ?

Sumber: Kotaku


Baca juga Info-info menarik lainnya seputar video game dari saya, Ido Limando

Exit mobile version