Setelah Channel Youtube Windah Basudara Kena Hack, Aplikasi Free Ripple XRP Kena Review Bomb

Channel Youtube Windah Basudara Kena Hack

Channel Youtube Windah Basudara Kena Hack – Beberapa hari yang lalu, salah satu Youtuber populer di Indonesia bernama Windah Basudara harus kehilangan channel miliknya. Itu karena channel Youtube Windah dihack oleh pihak tidak bertanggung jawab yang mencoba mempromosikan aplikasi semacam cryptocurrency.

Tentu saja kabar ini membuat para penggemar Windah marah. Aplikasi bernama Free Ripple XRP langsung kena review bomb di Google Play Store.

Channel Youtube Windah Basudara Kena Hack, Aplikasi Free Ripple XRP Kena Review Bomb

Aplikasi yang Hack Channel Windah langsung kena review bomb

Informasi ini bisa kalian temukan sendiri di platform Google Play Store. Setelah mengetahui pihak yang diduga telah melakukan hack pada channel Youtube Windah, aplikasi bernama Free Ripple XRP Free Cryptocurrency langsung diserbu dengan banyak review bomb.

Pada saat artikel ini ditulis (18/7), aplikasi tersebut langsung langsung jatuh dengan rating 1,1 pada saat saya memeriksa di aplikasi Google Playstore lewat HP. Namun ketika dicek melalui PC/Laptop, ada perbedaan sedikit dimana aplikasi tersebut memiliki rating yang sama-sama drop, yaitu 3,1.

Kalian bisa lihat bukti screenshot-nya di bawah ini (sebelum aplikasinya benar-benar hilang):

To The Moon (Reverse)
Sama-sama To The Moon (Reverse)

Salah Mencari Lawan

Tentu saja review bomb tersebut dominan berasal dari penggemar Youtuber Windah sebagai bentuk aksi kekesalan mereka karena pihak aplikasi ini disebut sebagai dalang yang sudah nge-hack akun Youtuber favorit mereka. Aksi review bomb ini masih berlanjut dan terus bertambah hingga waktu yang belum bisa ditentukan yang kemungkinan akan berhenti pada saat channel Youtube Windah bisa kembali.

Kalian bisa lihat beberapa review bomb di bawah ini.

DUAAAR MELEDAK

Itulah informasi mengenai setelah channel Youtube Windah kena hack, aplikasi Free Ripple XRP kena Review Bomb. Semoga saja channel Youtuber populer di Indonesia ini bisa kembali lagi.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Youtuber, Youtube atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version