7 Chipset Mediatek Dimensity Terkuat di Tahun 2022

Chipset Mediatek Dimensity Terkuat

Mencari smartphone kelas flagship sudah barang tentu secara otomatis akan ditanamkan chipset yang kuat. Namun, untuk cari smartphone yang benar-benar tawarkan chipset tersebut, butuhkan referensi sana-sini. Kebetulan kali ini kami akan bahas 7 Chipset Mediatek Dimensity Terkuat untuk saat ini.

Tentu akan menarik melihat smartphone apa-apa saja yang mampu tanamkan Chipset Mediatek Dimensity Terkuat pada produk andalannya untuk bersaing di dunia smartphone. Entah untuk kebutuhan gaming maupun sekedar penuhi kebutuhan sehari-hari, kehadiran smartphone tersebut kian diincar.

Olehnya, tanpa perlu basa-basi, berikut adalah deretan smartphone yang gunakan chipset Dimensity saat ini.

Alasan Kenapa Orang Cari Chipset Mediatek Dimensity Terkuat

Sebenarnya, alasan di balik orang cari Chipset Mediatek Dimensity Terkuat ketimbang kompetitornya tak lain karena harga. Sedikit berbeda dari Qualcomm Snapdragon yang tawarkan sensasi premium, Mediatek kerap diincar karena dipercaya bisa tekan harga dari sebuah smartphone.

Terlebih berkat banyaknya benchmark terhadap deretan smartphone yang gunakan Chipset Mediatek Dimensity Terkuat yang bolehkannya jadi alternatif yang cukup ramah di kantong. Harus dicatat bahwa meski lebih murah, namun bukan berarti murahan ya, brott!

Di bawah ini adalah beberapa chipset dari Mediatek yang tentunya boleh bersaing secara performa dengan kompetitor.

Disclaimer:

Semua data-data yang kami kumpulkan ini berdasarkan ranking yang dikumpulkan oleh Cashify, dan diperkuat oleh data Kimovil dan GSMArena. Angka tersebut dibutuhkan untuk perkuat dasar bahasan kami.

1. Dimensity 9000

Yang memegang mahkota Chipset Mediatek Dimensity Terkuat di tahun ini tak lain adalah Mediatek Dimensity 9000. Salah satu contoh smartphone yang telah ditanamkan chipset kelas flagship ini adalah Vivo X80.

Hadirkan skor Antutu V8 1.049.081 dan GeekBench 5 1.179/4.189, yang mana bila melihat chipset Qualcomm Snapdragon sebelumnya, termasuk cukup kompetitif. Yah, secara angka memang tampak hampir bisa imbangi chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1.

Untuk cicipi smartphone yang ditanamkan chipset Dimensity 9000 ini, cukup siapkan alokasi dana yang benar-benar masif, sekali lagi benar-benar masif.

2. Dimensity 8100

Lompat ke Chipset Mediatek Dimensity Terkuat kedua adalah Dimensity 8100 yang rilis pada bulan Maret lalu. Meski baru-baru ini diluncurkan, namun kemampuannya kurang lebih bisa susul Qualcomm Snapdragon 888, terkuat kedua dari jejeran Qualcomm.

Untuk skor Antutu V8 809.443, dan GeekBench 5 1.0003/2.607, termasuk cukup memadai meski kemampuan komputasinya sedikit lebih lemah dari kompetitor. Realme GT Neo 3 contohnya yang gunakan chipset kekinian ini.

3. Dimensity 1200

Terjun bebas 7000-an angka, kita temui Chipset Mediatek Dimensity Terkuat berikutnya, yaitu Dimensity 1200. Vivo X70 Pro yang rilis hampir dua tahun silam adalah sekian smartphone yang ditanamkan chipset Mediatek Dimensity ini.

Berbicara performa, Antutu V8 625.102, dengan GeekBench 5 939/3.367, masih tergolong kuat jalankan games zaman now dengan mudahnya. Menariknya, chipset yang dikhususkan untuk smartphone kelas flagship ini tampak masih cukup digemari sampai saat ini.

4. Dimensity 1100

Di urutan berikutnya di mana Chipset Mediatek Dimensity Terkuat masih diincar ialah Dimensity 1100. Salah satu contoh smartphone yang gunakan chipset Dimensity 1100 salah satunya Poco X3 GT.

Untuk Antutu V8 612.309 dan GeekBench 5 866/3.487 yang mana tak terlampau jauh selisihnya dari kakaknya Dimensity 1200. Umumnya, chipset ini menyasar smartphone kelas mid-range yang tentunya ideal untuk sehari-hari.

5. Dimensity 1000+

Layaknya kompetitor, embel-embel Plus tampaknya bisa hadirkan lompatan performa yang cukup terasa, meski gak besar-besar amat. Di antara smartphone yang ditanamkan chipset ini ialah Xiaomi Redmi K30 Ultra yang cukup gahar pada masanya.

Dengan Antutu V8 486.043 dan GeekBench 5 804/2.808, kami merasa bahwa kemampuan dari Dimensity 1000+ ini sudah mulai bisa dilewati generasi penerusnya. Ketimbang generasi terbaru, cukup terasa dari skor Antutu yang bedanya lumayan.

6. Dimensity 1000

Turun ke Chipset Mediatek Dimensity Terkuat berikutnya tanpa embel-embel Plus, maka kita akan temukan Mediatek Dimensity 1000. Mungkin di antaramu ada yang bertanya-tanya smartphone apa gerangan yang gunakan chipset ini, karena cukup sulit temukannya di dunia maya.

Antutu V8 511.357 dan GeekBench 5 811/3.084 yang notabene lebih kuat dari adiknya tentu buat heran. Padahal ini adalah chipset sebelum embel-embel plus yang konon ada penambahan performa, namun kami tak mau banyak komentar. Oppo Reno 5 Pro tampak tak mau banyak bicara, haha.

7. Dimensity 1000L

Kini, kita sampai pada lantai dasar di mana Chipset Mediatek Dimensity Terkuat masih eksis. Ya, kali ini kita dapati embel-embel L yang bisa berarti ‘Lite’ yang dikembangkan beberapa tahun silam.

Tawarkan Antutu V8 342.107 dan GeekBench 5 313/1.380 yang mana hemat kami sudah mulai ‘kentang’ bahkan untuk sehari-hari. Contoh smartphone yang gunakan chipset ini salah satunya adalah Oppo Reno 3 5G, awal dari tren smartphone dengan konektivitas 5G.

Nah, itulah dia 7 Chipset Mediatek Dimensity Terkuat yang kami ketahui dan masih relevan dengan zaman now. Bila kamu penasaran dengan nasib kompetitornya, mungkin bisa cek artikel kami di mana kami telah buat deretan Chipset Qualcomm Snapdragon Terkuat tahun ini pula.

Namun, bila kamu benar-benar butuh rekomendasi HP Terbaik Tahun 2022, mungkin bisa coba baca artikel kami satu ini. Tenang, rekomendasi akan selalu kami usahakan untuk di-update tiap bulannya.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Tech atau artikel lainnya dari Bima. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version