Chonqing Major, Turnamen Major ke-2 di Seri Dota Pro Circuit

DrO PlnXcAAQ5ck

Turnamen major pertama dari seri Dota Pro Circuit telah diumumkan, yaitu Kuala Lumpur Major yang akan dimulai dalam waktu dekat ini. Sementara itu, di sisi lain organizer lain seperti StaLadder dan ImbaTV yang telah bekerja sama dengan Valve juga mengumumkan turnamen major kedua setelah KL Major ini yang akan digelar di Chongqing, China.

Masih mengikuti format yang sama seperti KL Major, turnamen yang bertajuk Chongqing Major ini juga akan menyaring 16 tim terbaik yang berhasil lolos kualifikasi di seluruh wilayah di dunia. 15 tim nantinya merupakan tim yang berlaga melalui kualifikasi regional, sementara ada satu slot ekslusif untuk pemenang turnamen Bucharest Minor yang akan digelar tahun depan. Semua tim yang berkompetisi ini akan memperebutkan total hadiah sebesar $ 1.000.000.000 USD serta total DPC poin sebesar 15.000 yang tentunya akan menjadi tabungan untuk semua tim yang ingin mengincar The International 2019 mendatang.

Untuk open qualifier serta regional qualifier akan dimulai pada tanggal 25-30 November mendatang. Sementara itu turnamennya sendiri akan digelar pada tanggal 19-27 Januari 2019 mendatang,.

Exit mobile version