Summer Game Fest 2024 – Civilization 7 Diumumkan, Rilis Tahun Depan

Civilization 7 Diumumkan

Tak terasa sudah 8 tahun sejak pertama kali Civ6 dirilis. Setelah sekian lama menunggu akhirnya fans game 4X kini akan mendapatkan game baru dari Firaxis. Game strategi populer ini memiliki jumlah fans yang tidak sedikit dan tetap mendapatkan update lewat konten ekspansi beberapa tahun sesudah rilis.

Resmi, Civilization 7 Diumumkan di Summer Game Fest 2024

Civ7 diumumkan

Acara Summer Game Fest tahun ini terasa spesial bagi fan Civilization. Seri main game ke-7 yang sudah ditunggu-tunggu oleh fans akhirnya diumumkan akan hadir tahun depan alias 2025. Meski belum jelas kapan tanggal pastinya, paling jelas kita tahu kalau game tersebut akan rilis di PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X/S, Nintendo Switch, PC, Mac, dan Linux.

Teaser trailer yang tidak menampilkan terlalu banyak informasi ini menunjukkan kita masih bisa menemukan berbagai peradaban kuno maupun modern. Kalau masih mengikuti ciri khas game Civ sebelumnya, kita akan bisa memilih peradaban beserta pemimpinnya sebagai pemain utama.

Lalu setelah itu kita akan berlomba untuk meningkatkan peradaban negeri sekaligus memenangkan balapan siapa yang pertama mencapai kemenangan baik dari sisi sains, agama, kultur, perang, dan diplomasi.

Informasi Civ7 Sempat Bocor Tadi Pagi

Akhirnya ada game Civ baru

Meski antusiasme tinggi, ternyata informasi mengenai game ini sudah lebih dulu bocor tak lama sebelum acara Summer Game Fest dimulai. Untungnya, tidak ada informasi penting selain mengukuhkan kalau game ini ternyata memang sedang dalam pengembangan.

Gimana? Apakah kamu tertarik menunggu game ini? Kalau penulis sih iya.


Dapatkan informasi keren di Gamebrott terkait Tech atau artikel sejenis yang tidak kalah seru dari Andi. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.

Exit mobile version