Coach Timnas AOV Konfirmasi Kesepakatan Pemotongan Sebesar 25 % Dari Hadiah Sea Games

5bdb8987940e218796ec04cfaf4797b0 3

Masih membahas polemik seputar isu pemotongan hadiah kepada atlet Sea Games 2019, jika sebelumnya mantan VP Evos Yohannes Siagian sempat mengutarakan ketidak setujuannya. Kini Giliran coach timnas AOV Agung “RuiChen” Chen yang juga menyatakan ketidak setujuannya.

Dilansir dari berita wawancara ekslusif sang coach dengan GGWP.id, bahwa coach RuiChen membenarkan adanya pemotongan uang hadiah begitu pula besaran potongannya.

25%. Di AOV, pemain masing-masing mendapat 210 juta jadi dipotong 25% hadiahnya.” ujar Agung.

Meski memang terjadi pemotongan dari sisi pemain, namun dirinya mengaku bahwa tak ada pemotongan dari sisi coach. Walaupun memang dirinya sempat diminatai.

Coach tidak dipotong. Gua tanya kan: “Kita kena ginian, tidak?” Rupanya tidak tapi setelah menang kita diminta tanda tangan cuma gua menolak.”kata Agung.

Dirinya sendiri secara pribadi sebenarnya tak setuju apabila pemotongan tersebut dilakukan bagi hadiah Sea Games 2019. Dirinya lebih setuju apabila pemotongan tersebut dilakukan dengan cara memotong gaji ataupun akomodasi.

Menurut saya jika ada pemotongan, seharusnya bukan dari bonus tetapi dari hal yang lain seperti gaji atau akomodasi.” ucap Agung.

Jika kalian tertarik membaca berita mengenai Video Game lain kalian bisa membacanya disini. 

Source GGWP.id

Exit mobile version