100 Game Gratis Buat Kamu PC Gamer Yang Gak Sanggup Beli Game Original


70

World of Warship

[bsa_pro_ad_space id=1]

Jika War Thunder merupakan game simulasi darat dan udara, World of Warship membuat player berperan mengendalikan kapal. Arena yang lebih luas dengan perhitungan gerakan dan tembakan yang realistic menjadi daya jual game ini. Di sini pilihan kapal bermacam – macam dan ada dalam sejarah nyata. Jika kamu penyuka kapal perang, kamu pasti suka game gratis ini.

 

Fractured Space

Untuk kamu yang ingin game simulasi seperti War Thunder dan World of Warship tapi dengan kapal luar angkasa, Fractured Space bisa jadi pilihan. Pilihan pesawat luar angkasa yang bisa kamu gunakan bermacam – macam dan bahkan bisa kamu modifikasi sesuai keinginanmu. Modifikasi mulai dari mesin untuk kecepatan, senjata dan juga sistem pertahanan dapat menentukan kemenanganmu dalam peperangan.

Gerakan 3 dimensi dari pesawat luar angkasa membuat kalkulasi gerakan dan perhitungan saat menembak lebih menarik. Grafik yang cukup tinggi dan juga gameplay yang seru, membuat game ini cukup populer di kalangan game simulasi.

 

Brawlhalla

Ingin game fighting gratis? Brawlhalla bisa jadi pilihan buat kamu. Brawlhalla menggunakan rule knock-out yang dipopulerkan oleh Smash Brothers. Kamu mengontrol character unik yang berdasar pada kesatria – kesatria dari berbagai tempat. Ada yang berupa ninja, cyborg dan juga kesatria baju baja.

Di sini yang unik adalah penggunaan senjata. Setiap character memiliki keahlian dalam menggunakan senjata tertentu dan saat pertarungan berlangsung akan ada senjata yang mucul di arena. Jika character-mu mendapatakan senjata itu, tergantu dari jenis senjatanya, character-mu akan memiliki gerakan khusus. Game ini sangat menyenangkan dimainkan secara kasual dengan teman offline atau kompetitif melawan pemain lain online.

 

Killer Instinct

Bagi kamu yang suka game fighting yang lebih tradisional, Killer Instinct bisa kamu nikmati. Killer Instinct adalah game di Microsoft store yang mengizinkan kamu bermain secara free dengan character yang terbatas, tapi jika kamu ingin rooster petarung lebih kamu bisa membelinya secara individu. Game ini memiliki grafis 3D yang detail dan sistem combo yang keren. Jika kamu adalah fans game fighting, kamu wajib coba game ini.

 

Lost Saga

Lost Saga adalah game pertarungan di arena 3D. Game ini memiliki banyak character yang bisa kamu beli dan unlock dengan mudah. Berbagai character memiliki kemampuan sendiri yang unik. Game pertarungan dengan perpaduan genre beat them up dan brawler ini sudah cukup dikenal di Indonesia.

 

Everquest

Game gratis ini merupakan 3D MMO yang sudah cukup tua tapi tetap populer dikalangan pecinta game klasik. Bagi kamu yang ingin merasakan bagaimana dunia yang unik dan berdasar pada tema fantasy Dungeon and Dragon, tidak ada salahnya mencoba MMO ini.

 

Secret World Legend

Masih seputar MMO, Secret World bercerita tentang dunia modern yang diserang oleh berbagai fenomena fantasy. Kamu bermain sebagai agen khusus dari faksi organisasi rahasia yang kamu pilih. Organisasi ini ada banyak, tapi tugas mereka hanya satu, menangkal serangan fenomena aneh ini dan mengembalikan keamanan dunia.

 

NeverWinter

Jika kamu ingin bermain MMO western fantasy tapi tidak puas dengan Everquest, kamu bisa mencoba Never Winter. Game ini mengangkat tema dan cerita legenda Forgoten Realms di Kota Neverwinter. Cerita ini diambil dari cerita di lore Dungeon and Dragon yang sudah populer. Semua battle sistem, character, NPC dan story, dibuat sedemikian rupa agar kamu mengikuti cerita. MMO ini berbeda dengan MMO yang mengharuskan kamu grind untuk senjata dan level, kamu menyelesaikan cerita untuk progress equipment dan character-mu.

 

PlanetSide 2

PlanetSide 2 adalah game gratis dengan genre open world FPS. Di sini kamu bermain FPS tapi di dunia terbuka dan bukan map. Character-mu bertempur dan memperebutkan area demi fraksi yang kamu pilih. Perebutan area ini berjalan real time dan memiliki scale yang cukup besar.

 

Hearthstone

Bagi kamu yang suka card game, Hearthstone adalah game gratis yang pastinya wajib di coba. Game ini memiliki peraturan yang lebih flexible dibandingkan permainan kartu lain. Rule yang mudah dimengerti, animasi menarik dan juga aura “fun” tentunya adalah daya jual game ini.

Kelemahan game ini terletak pada progress untuk mengumpulkan kartu, tapi tenang selama kamu senang bermain dan sabar, kamu bisa memiliki semua kartu tanpa harus mengeluarkan uang sepeserpun untuk membeli pack.

[Klik tombol NEXT PAGE dibawah untuk melanjutkan rekomendasi lainnya]


Like it? Share with your friends!

70
LALILULELO

test

0 Comments