GUIDE

5 Item Auto Chess dan Combine yang Wajib Dipahami Pemula

Bagi seorang pemain pemula game auto chess, item merupakan hal yang sangat penting. Hal tersebut memberikan kekuatan pada bidak. Karena itu, perlu memahami penggunaannya dengan baik agar mampu memaksimalkan kekuatan bidak. Adapun beberapa item berikut perlu mendapat perhatian dan pemahaman sebagai berikut:


1. Teleport dagger

Teleport dagger merupakan item yang sangat unik. Terutama karena dapat memindahkan bidak yang menggunakannya di hadapan musuh dengan cooldown 60 detik. Fungi lainnya yaitu meningkatkan regenerasi mana sebanyak 25% ketika diserang.

Masalahnya adalah bidak yang menggunakan item ini. Jika bidak tersebut terlalu lemah, ia akan menjadi mangsa yang mudah bagi musuh misalnya unicorn yang perannya juga bukan sebagai penyerang. Apalagi jika bidak tersebut sampai dikepung oleh serangan musuh.


2. Frantic mask

Frantic mask merupakan item tier 2 dimana item tersebut dibuat dengan menggabungkan wooden club dan dracula mask. Efeknya juga lumayan dengan menambahkan life steal 10% dan meningkatkan bonus attack speed sebanyak 40%.

Sayangnya kelemahannya berupa silence masih banyak tidak disadari. Item ini membuat bidak hero tidak dapat menggunakan skill aktif. Hanya para bidak skill pasif yang mampu menggunakan item ini seperti egersis ranger, taboo witcher, the source, light blade knight, shadow crawler, berserker kecuali stranger egg tentunya.


3.Plate mail dan cattle hide armor

Plate mail dan cattle hide armor merupakan fungsi yang hampir sama yaitu menambahkan armor. Bedanya hanya jumlah armot yang ditambahkan, plate mail sebanyak 10 dan cattle hide sebanyak 5. penggunaan armor ini umumnya untuk meningkatkan bidak yang telah kuat armornya atau menambahkan armor bagi bidak yang lemah.


4. Cappa, magicka staff dan Voodoo staff

Cappa, magicka staff dan voodoo staff merupakan item yang baru saja mengalami perubahan fungsi pada update tanggal 24 juli 2019. cappa, magicka staff dan voodoo staff awalnya berfungsi sebagai item untuk mengurangi magic resistance yang tergantung dari jumlah detik. Lalu berubah menjadi meningkatkan skill damage. Karena itu, penggunaanya juga bakal berubah.


5. Pulse staff

Pulse staff merupakan item yang memiliki keunikan tersendiri. Dimana item ini berubah berdasarkan penggabungan antara elf headwear dan magicka staff, serta meningkat berdasarkan magicka staff yang ditambahkan kepada penggabungan tersebut, sehingga memiliki urutan pulse staff level 1 sampai 5. Efeknya juga berubah karena update dan yang tergantung dari magicka staff.

Oleh karena itu, harap memperhatikan dengan baik fungsi item. Terutama setelah adanya update tanggal 24 juli 2019 yang menyebabkan sejumlah item mengalami perubahan signifikan. Tentunya strategi juga akan berubah tergantung dari item tersebut.

Share
Published by
Aru Akasa

Recent Posts

Strategi Melawan Jenis-Jenis The Infected di The Last of Us Part 2

Naughty Dog akhirnya merilis sekuel kedua dari game The Last of Us pada Juni 2020…

3 years yang lalu

Turnamen Clash of clans Indonesia Champion Cup

Turnamen Clash of Clans Indonesia Champion Cup Season 2. Indonesia Champion Cup (ICC) kembali hadir.…

4 years yang lalu

CCG Baru Legends Of Runeterra

Seperti yang kita tahu, banyak game CCG (Collectible Card Game) yang mulai banyak keluar beberapa tahun ini seperti hearthstone,…

4 years yang lalu

Football Manager, Perspektif Berbeda Dari Game Sepak Bola Lainnya

Mungkin kebanyakan para penggemar game sepakbola lebih mengenal Pro Evolution Soccer dan FIFA sebagai salah…

4 years yang lalu