5 Kelemahan Leomord Mobile Legends Yang Bisa Kamu Eksploitasi Untuk Mengalahkannya


82

Tidak ada hero yang sempurna di dalam game bergenre MOBA, termasuk juga Mobile Legends. Semua hero pasti memiliki kelemahan. Dari kelemahannya itu, kita bisa tahu mengalahkannya, entah itu secara gameplay, item, maupun hero counter alaminya.

Gamebrott Editorial

Nah, salah satu hero yang terdapat di Mobile Legends adalah Leomord. Hero yang baru rilis beberapa waktu yang lalu itu memang tengah naik daun. Dia menjadi fighter yang sering menjadi andalan para player Mobile Legends.

Hero ksatria kuda yang berasal dari neraka ini memiliki kemampuan yang khas dan spesial. Ketika dia menunggangi kudanya, Leomord akan semakin kuat dan tentu saja sangat berbahaya dalam pertarungan.

Tapi ingat ya, semua hero pasti punya kelemahannya. Leomord juga memiliki kelemahan yang tentu saja bisa kita eksploitasi. Memangnya seperti apa sih kelemahannya itu? Yuk kita simak ulasannya di bawah ini.

Bergantung Pada Skill Ultimate

Skill Ultimate Leomord
Skill Ultimate Leomord

Seperti kita telah singgung sebelumnya, ultimate menjadi kartu as Leomord. Ketika dia menggunakan skill ini, dia akan menunggangi kudanya dan akan membuat dirinya sangat kuat dan agresif. Dia akan mendapatkan tambahan movement speed, armor dan magic res yang cukup besar. Area serangannya juga menjadi luas, sehigga bisa menyerang banyak musuh.

Tapi, dia tidak bisa selamanya berada di dalam mode kudanya, tentu saja skill ini punya cooldown. Cooldown untuk bisa kembali menggunakan skill ini adalah sekitar 15 detik (level max), maka dari itu dia akan berada di mode biasa. Ketika berada di mode ini, dia sangatlah lemah.

Tanpa ultimatenya, Leomord seperti harimau tak bertaring. Tanpa kudanya, dia seperti ksatria yang biasa-biasa saja, dia sangat lemah.

Minim Skill Disable

Kelemahan lainnya yang dimiliki oleh Leomord adalah minim kemampuan disable. Memang sih semua skillnya punya efek slow kepada musuh, tapi itu tidaklah cukup karena musuh tidak akan terkejar jika mereka punya skill kabur atau flicker.

Leomord ini merupakan hero fighter yang punya skill disable yang nanggung. Musuh yang sudah benar-benar tahu mekanisme kerja dari skill Leomord pasti akan melawannya dengan hero-hero disable dan burst damage seperti Alpha, Freya dan Ruby. Jika menghadapinya satu lawan satu, kemungkinan besar Leomord akan kalah bahkan strateginya untuk split push juga sia-sia.

Sekali Ciduk Langsung Mati

Skill 1 Leomord Mobile Legends
Skill 1 Leomord Mobile Legends

Crowd Control menjadi kelemahan hampir setiap semua hero di Mobile Legends dalam situasi yang terdesak. Tapi ada juga hero-hero yang bisa kabur dari efek CC ini, misalnya skill ultimate Diggie dan skill 2 Kagura.

Tapi Leomord bisa kita kategorikan sebagai hero yang sangat lemah terhadap efek CC. Sekali kena stun, slow, knock up, dan efek CC lainnya, dia tidak bisa kabur. Semua skillnya tidak memiliki kemampuan untuk bisa kabur dari CC.

Apalagi jika Leomord itu berada di mode biasa, dia sangat lemah sekali terhadap efek CC. Bisa sih pakai skill 2, tapi cooldown dari skill 2 juga tidaklah singkat. Bahkan ketika dia mau naik kuda pun sangat rentan terhadap CC. Supaya bisa masuk mode berkuda, dia harus berada di jalur yang lurus dengan kudanya. Jika tidak, dia tidak akan bisa memasuki mode itu.

Nah ketika akan menggunakan skill ultimatenya, kamu bisa memanfaatkan efek CC terhadap Leomord. Kamu bisa menggunakan knock back Tigreal, atau knock up Saber. Ingat ya, tanpa kudanya, Leomord itu sangat lemah.

Casting Skill 1 Lama

Skill 1 Leomord
Skill 1 Leomord

Selain skill utlimatenya yang bisa menjadi boomerang, tapi nyatanya skill 1 Leomord juga dibilang sangat nanggung. Mekanisme dari skill 1 Leomord juga terbilang tidak praktis. Kamu butuh casting yang lama supaya damage dari skill ini benar-benar terasa.

Hal ini lah yang menjadi alasan kenapa para player tidak begitu khawatir ketika Leomord bierada di mode normal. Karena casting dari skill 1 sangat lama, maka mereka bisa menghindarinya dengan mudah. Sekali kena, maka damge yang dihasilkannya tidak seberapa.

Inilah yang membuat Leomord tidak begitu efektif ketika war, apalagi jika berada dalam mode biasa. Sebab ketika di mode ini, hanya skill inilah yang memiliki damage besar. Ketika dia dalam mode berkuda pun dia harus benar-benar memastikan musuh harus mati sebelum dari skill ini habir.

Build Item Yang Dilematis

Sebagai hero fighter, tentu saja Leomord harus dibekali dengan build item yang seimbang. Tapi kembali lagi, karena dia adalah hero yang nanggung, maka untuk menentukan build itemnya saja kita sudah dilema.

Jika kita membeli item attack dan defense, damage yang dihasilkan Leomord tidak akan berasa, apalagi di early game. Tapi memang item ini bakalan terasa jika sudah memsuki fase late game.

Jika kita beli item full damage, maka itu akan membuat Leomord cepat mati. Memang dia bakal punya damage yang sakit, tapi dia akan mudah mati karena tidak punya item defense sekalipun.

Jika kita beli item defense, itu tidak aka nada gunanya karena Leomord memang dirancang menjadi menjadi hero offensive. Dia tidak punya skill disable yang membuatnya tidak bisa menjadi tank atau semi tank.

Nah, salah satu set item yang paling cocok bagi Leomord adalah item cooldown reduction. Hal ini bertujuan supaya dia bisa lebih sering menggunakan skill ultimatenya. Dengan demikian, dia akan menjadi lebih berbahaya jika menggunakan item ini.

Untuk itemnya, nanti mimin kasih yang di lain waktu.

Sekian dulu guys pembahasan kali ini mengenai kelemahan yang dimiliki oleh Leomord. Kalian punya tambahan lainnya? Sampaikan di kolom komentar ya.


Like it? Share with your friends!

82

0 Comments