Benarkah Digimon Story: Cyber Sleuth Mirip Persona?


52

Digimon merupakan salah satu game yang cukup terkenal di kalangan penggemar. Apalagi game ini didukung oleh anime yang benar-benar melekat di hati generasi 90-an. Tidak heran game ini memiliki sangat banyak penggemar. Karena itu, setiap rilisnya game Digimon di berbagai platform, biasanya akan mendapat perhatian cukup besar.

[bsa_pro_ad_space id=1]

Digimon sendiri merupakan salah satu game yang mengangkat tema monster. Sering sekali, ia dibanding-bandingkan dengan pesaing utamanya Pokemon akibat kesamaan beberapa konsep. Walaupun begitu, seperti kita ketahui keduanya memiliki perbedaan yang sangat besar terkait konsep utamanya.

Isu Mirip Persona

Namun, ada satu isu yang berkembang belakang ini, yaitu Digimon Story: Cyber Sleuth yang mirip persona. Isu ini sebenarnya telah ada sejak 2015 dan 2016, dimana saat itu game ini rilis. Isu ini kembali mencuat karena perilisan game Digimon Story: Cyber Sleuth di platform pc lewat Steam beberapa bulan lalu. Sehingga tak heran kembali isu iniĀ  tersebar di kalangan penggemar.

Jika anda mengecek internet, maka anda akan menemukan banyak pembahasan terkait dalam hal ini. Baik berbentuk pembicaraan di beberapa forum internet, maupun di berbagai artikel dan diskusi di youtube. Berbagai pembahasan ini benar-benar mengarahkan pandangan orang-orang akan kemiripan keduanya. Namun, hal tersebut juga bisa saja hanya kebetulan saja karena keduanya memiliki konsep yang sama.

Karakter Anak SMA

Salah satu yang menjadi opini beberapa orang adalah penggunaan karakter anak sma. Sebagaimana kita ketahui karakter persona banyak menggunakan karakter model ini. Hal ini dianggap mirip dengan konsep Digimon Story: Cyber Sleuth. Dimana biasanya Digimon menggunakan karakter anak-anak.

Hal ini sangat mudah dibantah karena konsep ini sebenarnya mirip anime Digimon Adventure Tri. Sebagaimana kita ketahui Digimon Adventure Tri berkisah tentang anak-anak terpilih di Digimon adventure yang telah dewasa. Sebagain besar karakternya anak sma, meskipun ada juga yang sudah berencana masuk universitas. Karena itu, bisa dibilang salah jika mengatakan Digimon Story: Cyber Sleuth mirip persona karena anak sma.

Hal lain yang membuatnya ganjil adalah penggunaan anak sma bukanlah konsep awal dari persona. Hal ini dapat dikatakan merupakan pembaharuan dari konsep game pendahulu persona yaitu Shin Mengami Tensei. Sebagaimana kita ketahui keduanya sejak Persona 5, nama Shin Megami Tensei telah terpisah dari persona.

Konsep anak sma sendiri pada persona series konon diperkuat agar mengikuti novel yang mengadaptasi shin megami tensei. Novel tersebut merupakan sebuah trilogy dimana judul pertama dari novel tersebut adalah Digital Devil Story: Megami Tensei karya Aya Nishitani. Protagonistnya sendiri merupakan anak sma bernama Akemi Nakajima. Beberapa penggemar di forum-forum penggemar berpandangan konsep anak sma pada Shin Megami Tensei diperkuat kembali melalui seri Persona.

Berjalan-jalan di Kota

Salah satu tempat yang umumnya kita temukan di serial persona adalah berjalan-jalan di kota. Dimana kota sering digunakan sebagai latar belakang. Para karakter juga sering menyusur jalan-jalan dan berbagai hal soal kota. Hal ini dianggap kemiripan antara persona dan Digimon Story: Cyber Sleuth. Terutama karena Digimon umumnya berada di dunia digital.

Padahal konsep ini kemungkinan dari anime Digimon. Sebagaimana kita ketahui beberapa anime Digimon memang mengambil dunia nyata sebagai tempatnya. Sebut saja Digimon saver yang awalnya di dunia nyata. Digimon Appli Monster juga mengambil tempat yang cukup banyak di dunia nyata.

Tim Investigasi

Sama halnya dengan penggunaan latar belakang kota. Penggunaan tim investigasi umumnya digunakan serial persona. Biasanya digunakan menginvestigasi sebuah kejadian. Hal ini juga sering dianggap kemiripan dari keduanya. Padahal Digimon sendiri mengangkat teman tim investigasi pada Digimon Saver.

Hal yang kadang tidak disadari adalah Digimon Story: Cyber Sleuth mengangkat konsep mirip dengan Digimon World Ds. Hanya saja terdapat beberapa perbedaan grafis dan konsep, akan tetapi bisa dilihat kemiripan keduanya dari segi gameplay sangat kuat. Digimon World Ds juga mengangkat tema dari Digimon saver. Jadi, hal ini tentu tak mengherankan mengapa ada tim investigasi di Digimon Story: Cyber Sleuth.

Mungkin pemaparan di atas cukup memberikan gambaran salah kaprah kemiripan antara persona series dan Digimon Story: Cyber Sleuth. Mungkin masih banyak lagi berbagai hal yang dianggap kemiripan dari keduanya. Namun, waktu kami terbatas untuk membahas semua hal tersebut. Mungkin jika anda menemukan hal yang dianggap kesamaan, anda dapat menuliskannya di kolom komentar.


Like it? Share with your friends!

52
Aru Akasa

Penulis amatir yang menjadikan Gamebrott sebagai tempatnya latihan menulis, Akhirnya ia memberanikan diri menulis blognya yang berjudul meongeden.com

0 Comments