Build Item Moskov Dari Top Player, Marksman Paling Mengerikan Di Mobile Legends


82

Setelah mengalami buff pada season-season yang lalu, Moskov kembali banyak digunakan oleh player Mobile Legends. Hero ini memiliki attack speed yang tinggi serta damage yang mengerikan. Terlebih Moskov ini juga puny efek knock back yang membuat musuh sulit mendekatiya.

Jarak tembak dari Moskov memang tidaklah luas seperti marksman pada umumnya. Bahkan Moskov ini menjadi marksman yang punya jarak tembak paling pendek di antara para hero marksman. Untuk marksman dengan jarak tembak terbesar dipegang oleh Layla.

Pada kesempatan kali ini mimin mau ngasih kalian build item Moskov dari salah satu top player Moskov, ^^Nahun^^. Seperti apa itemnya? Yuk kita lihat ulasannya di bawah ini.

Demon Shoes/Swift Boots

Swift Boots Mobile Legends
Swift Boots Mobile Legends

Di early game, lebih baik kalian beli dulu Demon Shoes. Mengapa harus beli sepatu ini dulu, sebab kalian tidak akan terlalu dipusingkan dengan mana. Item ini akan memberikan regen mana jika berhasil memberikan kill atau assist, serta last hit pada minion. Dengan demikian, kalau tidak usah balik ke base jika mana habis.

Nah jika sudah memasuki fase mid hingga mid game, ganti sepatu ini dengan Swift Boots. Item sepatu ini sangat cocok digunakan oleh Moskov karena akan menambah attack speed-nya.

Scarlet Phantom

Scarlet Mobile Legends
Scarlet Mobile Legends

Item yang kedua adalah Scarlet Phantom. Item ini akan memberikan kalian 30 Physical attack, 20% attack speed, serta 25% critical chance. Item ini akan sangat cocok digunakan oleh Moskov yang lebih mengandalkan attack speed serta critical.

Selain itu, pasif dari item ini akan memaksimalkan kinerja dari status dasarnya serta item Berseker’s Fury. Pasifnya ini akan memberikan tambahan 30% attack speed serta critical rate sebesar 5% dalam waktu 2 detik. Dengan demikian, attack speed akan meningkat jika digabungkan dengan status dasarnya.

Haas’s Claw

Haas's Claws Mobile Legends
Haas’s Claws Mobile Legends

Item ini akan memberikan kalian 20% lifesetal. Efek lifesteal ini juga akan bertambah lagi sebesar 10% jika HP kalian berada di bawah 40%. Item ini tentu saja sangat membantu Moskov untuk bisa terus survive. Terlebih Moskov punya kemampuan penetrasi, sehingg darahnya akan cepat terisi dengan item ini.

Bersekere’s Fury

Berserker's Fury Mobile Legends
Berserker’s Fury Mobile Legends

Item ini akan memberikan kalian Critical damage yang sangat besar yakni 40%. Item ini juga akan meningkatkan critical chance kalian seber 25%. Dengan demikian, critical damage kalian akan sering keluar, terlebih digabungkan dengan item Scarlet Phantom.

Selain itu, kalian juga akan mendapatkan tambahan 5% physical attack selama 2 detik jika melakukan critical hit terhadap musuh. Critical damage itu tentu saja damagenya sangat besar guys.

Malefic Roar

Malefic Roar Mobile Legends
Malefic Roar Mobile Legends

Item ini akan memberikan kalian 40% Physical Penetration. Dengan demikian, item ini sangat cocok kalian gunakan untuk melawan hero-hero tank yang punya armor tinggi. Tapi ini akan efektif jika kalian menyerang mereka dengan basic attack.

Selain itu, item ini juga bagus kalian gunakan untuk push turret musuh. Seab item ini akan mengabaikan 20% dari defense turret. Jadi kalian akan lebih cepat untuk push turret.

Rose Gold Meteor

Rose Gold Meteor Mobile Legends
Rose Gold Meteor Mobile Legends

Item ini akan memberikan kalian 30 magical defense dan 5% lifesteal. Jadi sangat bagus item ini kalain beli untuk melawan hero-hero mage seperti Gusion, Harley dan Kagura. Tapi yang paling penting dari item ini adalah pasifnya. Pasif dari item ini adalah memberikan shield ketika HP kalian di bawah 30%. Shield ini akan menyerap damage sebesar 510 hingga 1350 damage. Shield ini akan berlangsung selama 3 detik dan memiliki cooldown 40 detik.

Nah itulah guys build item dari salah satu top player Moskov. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.


Like it? Share with your friends!

82

0 Comments