Build Skud: Sekali Pukul Lansung Mati!


39

Halo semua selamat pagi, siang, sore, malam, subuh dimana pun kalian berada apa kabar? Semoga sehat selalu dan selalu dimudahkan dalam menjalani hidup Aamiin.

Pada post kali ini saya akan memberikan sebuah guide lagi tentang hero Arena of Valor. Ia adalah Skud. Hero DS lane ini merupakan hero bertype Warrior yang memiliki damage yang sangat gila, besar, kenceng dan sebagai nya. Bahkan hero ini bisa sangat OP di late game karena dengan bantuan item yang sudah jadi semua membuat hero ini ditakuti.

Kemampuan hero ini bergantung dengan skill 2 nya, yang mana menyimpan stack dalam beberapa detik. Tiap stack nya menambah damage yang akan ditimbulkan dan bisa di stack sampai 5 kali. Dan ketika setelah menggunakan s kill 2, attack normal Skud berikutnya akan menimbulkan damage yang berkali kali lipat dari damage normal nya. Bahkan hero yang dijuluki Thanos ini bisa menghabisi musuh hanya dengan sekali bogem!

Untuk Skud sekarang saya rasa sudah jarang melihat orang pakai Skud. Mungkin karena Skud tidak terlalu kuat di early game. Kuat sih kuat, tapi HP nya yang sedikit tipis dibandingkan dengan hero DS lane lain seperti Ryoma, Omen, Taraa, dan Kilgroth membuat Skud sering kalah lane di early game. Kalau sudah begini tinggal keterampilan player saja lagi yang bisa membuat Skud menjadi lebih bagus di early game.

Skud juga dengan sangat mudah untuk CC (clear creep) karena skill 2 nya area damage, dan tentunya dengan sekali bogem musnah semua creep nya wkwk. Oke sekarang bahas build nya. Let’s go!

1. Arcana

MERAH: 10x Indomitable
UNGU: 10x Assassinate
HIJAU: 10x Skewer

Fungsi:
Indomitable: Att. Speed +1%, Max HP +33.7 dan Phys. Def +2.3
Assassinate: Phys. Atk +1.6 dan Mov. Speed +1%
Skewer: Phys. Atk +0.9 dan Armor Pierce +6.4

 

2. Talent

Untuk talent Skud bagus nya pakai Fliker karena Execute sudah kurang efektif. Kecuali jika kalian terbiasa pakai Execute ya silahkan hehe.

3. Rune

Untuk Rune nya kalian bisa lihat gambar dibawah ini.

4. Equipment

1. Herme’s Select 
Pertama adalah item mov. Speed. Herme’s Select memberikan 60 mov. Speed. Udah biasa. Eh tapi tunggu dulu, item ini juga memiliki pasof menambah mov. Speed sebesar 60 saat keluar pertarungan. Jadi speed Skud akan menjadi 2x lipat saat jalan jalan doing. Dan ini sangat berguna bagi Skud yang mengharuskan ia mengejar carry musuh.

2. Rank Breaker 
Kedua adalah item pierce. Rank Breaker memeberikan 100 armor pierce dan bertambah 10 tiap level hero. Selain itu item ini memiliki pasif Wind Walk yang mana akan menambah 10% mov. Speed saat keluar pertarungan. Ya Skud memang butuh mov. Speed yang tinggi.

 

3. Hercule’s Madness 
Berikutnya adalah item defense sekaligus survive. Item ini sangat berguna bagi Skud yang memiliki HP tipis karena item ini memiliki pasif menambahkan Absorb selama 8 detik saat HP berada dibawah 40%. Selain sebagai item defense item juga memberikan 80 phys. Attack dan meningkatkan life steal saat item ini aktif.

4. Omni Arms 
Dan ini adalah item yang membuat damage Skud menjadi lebih sakit dan bikin musuh menderita. Omni Arms meningkatkan damage attack normal sebesar 100% setelah menggunakan skill. Pas banget buat Skud yang sering menggunakan skill 2. Jadi ketika ia menggunakan skill 2 yang sudah sakit, maka sekali attack normal nya dilepaskan musuh dijamin sekarat.

5. Fenrir’s Tooth 
Berikutnya item yang membuat Skud semakin sakit. Item ini memberikan 200 phys. Attack dan menambah semua damage sebesar 30% saat HP musuh dibawah 50%. So pastinya ini akan membuat Skud menjadi lebih sangar lagi di late game.

 

6. Blade of Eternity 
Dan yang terakhir item yang bisa membuat hidup kembali. Item ini pastinya untuk jaga jaga karena kalian pastinya akan menjadi incaran musuh karena sudah sangat sakit.

 

 

Oke mungkin itu dia sedikit guide dari saya. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba. Mohon maaf jika ada kesalahan dan terimakasih sudah membaca.

#budayakanmembaca


Like it? Share with your friends!

39
Ahmad Rafi

Perkenalkan saya Ahmad Rafi, penulis asal Kalimantan Selatan. Saya suka membuat guide guide atau listicle atau artikel yang saya anggap bisa saya buat dan bisa dinikmati pembaca :D Ya walau tulisan nya agak ngaur semoga saja kalian bisa memahami nya dengan mudah :v

Referensi melahirkan inspirasi.

Contact me: Instagram: @ahmadrafi_

#budayakanmembaca

0 Comments