Game Command & Conquer: Generals – Zero Hour, Apakah Sebuah Ramalan Dimasa Kini?


83

Saat ini hangatnya perang dagang antara Amerika dan China terasa kepenjuru dunia. Hal ini mengingkan saya akan game RTS jadul tahun 2003. Command & Conquer: Generals – Zero Hour, Game yang memiliki 3 fraksi, yaitu Amerika, China dan GLA (Global Liberation Army).

[bsa_pro_ad_space id=1]

Uniknya disaat peluncuran game tersebut disekitar tahun 2003, negara China bukanlah apa-apa di bandingkan Amerika, namun C&C: General-Zero Hour berani menampilkan sosok China sebagai raksasa tandingan Amerika.

Disamping itu ada fraksi GLA (Global Liberation Army) bernuansa Teroris, memiliki unit bom bunuh diri yang mengingatkan saya pada ISIS. Salah satu pemimpin GLA bernama Dr. Trax dengan spesialisasinya di Toxic meluncurkan senjata bernama Antrax. Jadi inget wabah Virus Antrax di tahun 2011 yang dikirim keberbagai negara melalui amplop surat, salah satu korbannya senator Amerika.

GLA adalah musuh bersama Amerika dan China, mirip dengan kenyataan, ISIS di timur tengah dihajar berbarengan antara Blok Nato yang di pimpin Amerika dan Rusia yang merupakan sekutu dekat China.

Entah kebetulan atau sebuah ramalan, game ini pantas di ulas kembali saat ini melihat Geopolitik yang berkembang saat ini.

Apakah ini sebuah ramalan?

Semoga hanya sebuah game, perang menyengsarakan semua pihak.


Like it? Share with your friends!

83
Gamer Jadul

0 Comments