[GUIDE] Bane, hero yang underrated di bracket ancient ke bawah (In-depth skill explanation)


92

Halo brott, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan in-depth skill explanation dari hero Bane di Dota2. Mungkin sebagian teman-teman belum akrab dengan si Bane ini, jadi saya akan memperkenalkannya sedikit hehe. Jadi si Bane ini adalah hero di Dota2 yang biasanya dipick dan dimainkan sebagai support, biasanya posisi 5. Hero ini mempunya tingkat kompleksitas level 2 di Dota2 karena eksekusinya tidak mudah dan memerlukan decision making yang bagus dalam penggunaan spell-nya. Oleh karena itu, post ini akan memberikan informasi, kegunaan, dan cara menggunakan skill dari Bane.

Gamebrott Editorial
Source: Dotabuff.com

Sesuai judul, Bane merupakan salah satu hero yg underrated di bracket ancient ke bawah. Bisa dilihat bahwa pick rate Bane di bracket divine-immortal (12%) berbeda jauh dari ancient kebawah (dibawah 6%) dan bahkan separuhnya. Itu mungkin karena seperti yang saya bilang sebelumnya bahwa hero ini merupakan salah satu hero yang membutuhkan decision making dan pengetahuan dalam penggunaan serta kegunaan spell-nya. Sangat disayangkan padahal hero ini adalah hero yang bagus terutama spell ulti-nya yang merupakan single target lockdown (stun/disable) terlama di game Dota2. Kalian tidak percaya dengan statement saya barusan dan berpikir arrow Mirana atau shackles milik shaman yang paling lama stun-nya ? ok saya akan jelaskan dibawah hahahaha.  Berikut adalah penjelasan skill-skill milik Bane satu per satu serta cara dan kapan menggunakannya.

ENFEEBLE

Enfeeble merupakan skill milik Bane yang sering kali diremehkan dan tidak jarang dilevel-up terakhir. Skill ini merupakan spell yang situasional tapi apakah kalian tau kenapa spell ini bagus diambil di early game ?. Selain itu, apakah kalian tau cara menggunakan spell ini ketika masuk akhir mid atau awal late game dimana spell ini harus diambil ?. Pilihan kapan mengambil skill ini ada 3 brott: Level 1, Level 5, dan Level 11. Sebelum kita bedah satu per satu, mari kita simak apa sih kegunaan spell ini.

  • BASIC KNOWLEDGE. Spell ini dapat mengurangi ASPD (attack speed) dan Status Resist milik lawan. Bagi yang belum paham apa itu Status Resistance Reduction (SRR) saya akan jelaskan sedikit. Jadi SRR ini akan membuat durasi disable (slow/stun) bertambah. Tidak Cuma itu, SRR juga men-amplify (menambahkan) porsi slow dari disable tersebut sebesar persentase dari skill SRR tersebut. Contoh sederhana: spell slow A memiliki durasi 6 detik dan lawan mendapatkan SRR sebesar 60% maka total slow-nya akan menjadi 10 detik kepada target tersebut. Mungkin jika ada kesempatan lagi, saya akan membuat post mengenai mekanisme status resistance lebih dalam brott. Ok selain itu, kalian juga bisa mendapatkan tambahan ASPD dari skill ini dengan mengambil talent level 15 (kanan) Enfeeble Steals Attack Speed. Tambahan ASPD yang diberikan sejumlah yang tertulis (sesuai level-nya). Namun ASPDnya tidak bisa stack jika hero lawan yang terkena enfeeble melebihi satu, hanya merefresh durasi buff dari enfeeble yang kalian miliki. Spell ini bisa digunakan untuk mengurangi ASPD creep-heroes (unit yang terhitung atau dianggap sebagai hero) seperti 3 unit elemen Brewmaster, Visage’s Familiar, Warlock’s Golem, dan Spirit Bearnya Lone Druid. Ok sekarang saya akan membahas kapan skill ini diambil serta alasannya.

  • LEVEL 1. Well sebagian dari kalian mungkin bakal ambil Brain Sap dulu kan yaa hehehe. Brain Sap bagus kok diambil di level 1, karena emang bagus buat trade spell atau hit sama lawan. Namun jika lawan (Tusk, Shaker, Rubick, Ogre, Centa, Razor dll) yang trade dengan kalian cenderung memiliki sumber damage dari right click, enfeeble lah yang lebih bagus daripada brain sap. Selain enfeeble punya ASPD reduction yang membuat lawan susah me-landing-kan right click (bagus buat kitting atau tarik ulur), mana cost enfeeble juga lebih murah daripada brain sap. Kelebihan spell ini bisa lebih maksimal jika core (CK, Drow, TB dll) atau support satunya (Tusk, Earth Spirit, Nyx dll) memiliki spell disable karena seperti yang sudah saya bilang bahwa spell ini punya SRR yang mana meningkatkan durasi atau/dan porsi spell disable. Karena kalian tidak memiliki heal seperti yang brain sap tawarkan, maka kalian harus bawa tango lebih dan 1 clarity biar bisa trade hit dan sustain lama di lane.

  • LEVEL 5. Jika lawan kalian di lane bukanlah hero yang mengandalkan right click untuk memberikan damage (baik core ataupun support) maka kalian akan lebih memilih mengambil brain sap di awal untuk trade spell. Namun bukan berarti kalian harus maksimalkan brain sap sampai max karena enfeeble adalah skill yang impactful di pre-level 6. Kenapa ?? well jawabannya karena enfeeble memiliki SRR yang meningkatkan durasi dari fiend’s grip (skill ulti yang pasti diambil di level 6). Level 1 enfeeble memiliki SRR sebesar 36% dan jika diberikan kepada lawan lalu dilockdown oleh fiend’s grip, durasi ulti kalian yang semestinya 6 detik meningkat menjadi 8 detik ke lawan kalian tersebut. Combo ini sangatlah muda karena enfeeble punya cast range yang lebih jauh dari fiend’s grip, jadi pastikan lawan anda masuk jangkauan fiend’s grip maka dia pasti masuk cast range enfeeble.

  • LEVEL 11. Ini adalah situasi dimana kalian tidak terlalu membutuhkan durasi tambahan untuk fiend’s grip, maka enfeeble akan dikesampingkan dan diambil saat brain sap dan nightmare sudah max level. Skill build ini bagus karena memaksimalkan potensi brain sap dan nightmare di early-mid game. Di samping itu, hal yang perlu diperhatikan adalah teman 1 tim kalian. Jadi  pertanyaannya adalah apakah hero lawan bisa mati dengan durasi fiend’s grip 6 detik ? oleh karena itu pastikan hero 1 tim kalian bisa nge-burst hero lawan yang terkena fiend’s grip selama 6 detik tersebut. Contoh hero yang punya high burst damage adalah Ursa, Lina, Sven, SF dll.

BRAIN SAP

Brain sap merupakan spell nuke sekaligus heal milik Bane. Spell ini cukup mudah cara mainnya dan tujuannya sudah jelas yaitu memberikan damage ke lawan dan memberikan keuntungan kepada Bane berupa heal. Berikut cara menggunakan dan mekanisme dari skill brain sap yang perlu kalian ketahui.

  • HOW TO USE. Sebagai support, mensukseskan kill merupakan nilai plus, jadi spell ini pastinya merupakan spell yang akan dimaksimalkan paling dahulu. Saat di laning stage, spell ini sangat baru untuk trade hit atau trade spell karena selain bisa memberikan pure damage, spell ini juga memberikan heal kepada Bane sendiri. Selain itu, brain sap juga bisa berfungsi untuk mencuri last hit dari lawan jika kalian sedang diganggu oleh lawan saat pulling dan berusaha untuk mendapatkan LH pada creep (terutama saat double pulls dan berusaha mendapatkan LH dari creep yang paling besar).

  • DAMAGE DAN HEAL TIDAK BERKAITAN. Jadi kalo lawan memiliki damage reduction, damage yang diberikan brain sap berkurang namun tidak berpengaruh dengan jumlah heal yang diberikan. Misal lawan memiliki efek overcharge level 4 dari Io (memberikan efek damage reduction 20%) lalu kalian men-cast brain sap level 4 (damage 300) ke dia maka damage yang dia dapat menjadi 240 damage namun heal yang Bane dapat masih full yaitu 300. Begitu juga dengan heal milik Bane yang akan bertambah jika mendapatkan efek amplify heal seperti dari item Holy Locket (amplify heal 25%) namun tidak akan berpengaruh dengan damage yang brain sap berikan ke lawan.

  • AGHANIM DAN TALENT UPGRADE. Walaupun damage yang diberikan pure, spell ini tidak bisa dicast ke lawan yang spell immune (BKB dsb). Tapi dengan memiliki aghanim scepter, spell ini mampu menembus hero yang mimiliki spell immune. Tidak Cuma itu, cooldown dari spell ini menjadi 1 detik yang mana membuat spell ini menjadi spammable. Damage/heal dari brain sap juga bisa ditingkatkan dengan mengambil talent level 25 yang akan menambahkan sebanyak 250.

NIGHTMARE

Nightmare merupakan skill disable milik Bane yang multifungsi. Kenapa bisa multifungsi ? saya akan jelaskan nanti. Sebelum mengetahui cara bermain spell ini, alangkah baiknya jika mengenal spell ini lebih dalam supaya bisa memanfaatkan benefit spell ini secara maksimal.

  • MECHANIC. Spell ini mampu men-disable lawan dengan cara membuat dia tidur. Spell ini membuat si target mendapatkan pengurangan vision sebesar 200. Siapapun yang meyerang/hit (right click) target yang terkena nightmare maka spell ini akan ter-transfer kepada si penyerang. Nightmare akan berpindah ke si penyerang tepat sebelum dia menyerang (instant transfer, no animation). Ketika nightmare ter-transfer, maka durasi nightmare pun juga akan refresh. Hanya Bane yang bisa menyerang unit yang kena nightmare tanpa terjadi transfer nightmare. Unit yang terkena nightmare bisa juga dibangunkan tanpa menyebabkan adanya transfer nightmare. Itu bisa terjadi jika unit tersebut terkena damage (apapun kecuali serangan right click). Namun perlu kalian ketahui bahwa ada beberapa spell yang bisa memberikan damage ke unit yang terkena nightmare tapi tidak membangunkan unit tersebut. Berikut spell-spellnya: Sleight of Fist (Ember Spirit), Assassinate (Sniper dengan aghanim), Side Gunner (Gyrocopter dengan aghanim), Stifling Dagger (PA), Swashbuckle (Pangolier), Debuff dari Burning Spear (Huskar), dan Cleave dari Tidebringer (Kunka).

  • ANTI-AGGRO. Mekanisme nightmare yang perlu kalian ketahui selanjutnya adalah bahwa unit yang kena nightmare tidak akan diserang oleh non-controllable unit seperti lane/neutral creep, fountain, dan tower. Bahkan ketika kalian menggunakan fitur auto-attack, kalian tidak akan otomatis meyerang unit yang terkena nightmare. Untuk mentranfer nightmare dari teman kalian ke kalian sendiri bisa menggunakan force attack (tekan ‘A’ defaultnya). Karena nightmare, Bane menjadi hero yang bagus ditaruh di safe lane melawan offlaner lawan. Lawan tidak akan bisa menarik atau aggro lane creep kalian karena hanya dengan men-nightmare lawan kalian, lane creepnya akan balik jalan ke lane.metode ini bagus ketika lawan melakukan pull lane creep kalian di belakang tower lalu ditarik ke belakang tower mereka untuk last hit. Mungkin kalo ada kesempatan lagi saya akan bahas fungsi aggro creep lawan secara mendalam nanti.

  • INVULNERABILITY. Pada 1 detik pertama dari durasi nightmare, unit yang terkena nightmare akan mendapatkan invulnerability yang artinya unit tersebut tidak bisa ditarget oleh spell, tidak terkena damage apapun, dan tidak bisa diserang dengan right click. Spell aoe (area of effect) juga tidak memberikan efek apapun ketika unit ini bangun. Sacred Arrow saja hanya lewat doang kok, kalo ga percaya kalian coba di demo hahaha. Ini juga berlaku tiap kali nightmare ter-transfer ke unit lain. Fitur ini sangat berguna untuk menghindari disable seperti Sacred Arrow dan damage nuke seperti Dragon Slave. Tidak Cuma itu, bahkan Laguna Blade pun tidak mustahil untuk di-dodge pake nightmare. Ini hanya perlu timing dan pemahaman cast range spell lawan yang bagus untuk menghindari single target spell kok, karena kalo ga dapet timing dan ga ngerti rangenya , bisa saja nanti damagenya masuk duluan atau casting spellnya gagal karena target sudah masuk invulnerable status (detik pertama nightmare). Ohya spell ini punya cast animation sebesar 0.5 detik, jadi nge-cast spell ini itu ga instan dan harus diperhatikan timingnya agar bisa nge-dodge damage atau spell dengan sempurna nantinya.

Spell ini bisa digunakan ke lawan atau kawan. Itu kenapa spell ini membutuhkan decision making yang baik dalam penggunaannya sekaligus membuat Bane masuk hero dengan kompleksitas level 2. Itu karena spell ini dapat merugikan tim jika tidak dipergunakan dengan benar. Berikut adalah 3 fungsi nightmare:

  • CATCHING. Pada saat pengejaran, kalian bisa menggunakan nightmare untuk menangkap mangsa . Selagi teammate kalian perjalanan mendekat, lebih baik kalian maju kedepan untuk memastikan tidak ada teammate lawan yang akan men-backup. Metode ini bagus jika didepan anda high ground atau ground yang tidak ada vision jadi kalian lah yg memastikan tidak ada lawan yg backup demi kesuksesan kill.

  • DISABLING. Fungsi kali ini benar-benar men-disable lawan untuk tidak melakukan aktifitas. Jadi ketika teamfight mungkin ada 1 hero (yang bisa nge-rusuh) yang ingin kalian hilangkan dari teamfight seperti Pangolier (sebelum ulti), Crystal Maiden, Lion dll. Metode ini bagus jika teammate kalian ada yang punya mobilitas tinggi dan burst damage tinggi sehingga mampu men-kill target sebelum hero penggagu tersebut bangun dari nightmare.

  • SAVING. Sudah menjadi jobdesc support untuk memastikan timnya baik-baik saja. Funsi nightmare sebagai penyelamat adalah dengan memanfaatkan 1 detik invulnerable dari spell ini. Timing mempunyai peran besar disini hehehe, what else ?. Tidak lupa map awareness supaya kalian bisa lebih standby dalam men-backup teman satu tim.

FIEND’S GRIP

Fiend’s Grip adalah skill yang kuat untuk single target. Durasi lockdown-nya lama bingits, tapi sayangnya spell ini channeling yang artinya selama durasi fiend’s grip kita ga bisa ngapa-ngapain. Yaa kali durasi segitu minta bisa ngapa-ngapain hahaha. Selain lockdown, spell ini juga memberikan damage dan mengambil mana si target per detik sebesar jumlah yang tercantum. Spell ini juga menyediakan fitur true sight, jadi target akan terlihat terus menerus sampai spell berakhir. Selain itu, spell ini juga bisa menangkap target yang spell immune jadi bagus untuk menangkap dan membuang durasi spell immune mereka, namun mereka tidak akan mendapatkan damage karena damage yang fiend’s grip berikan adalah magic damage. Baik langsung aja ke hal-hal apa saja yang perlu ketahui tentang spell ini.

  • DURATION AND UPGRADE. Spell ini memiliki durasi 6 detik untuk semua level. Durasi spell ini bisa dinaikkan dengan 2 cara loh. Yang pertama pake talent level 25 yang memberikan tambahan durasi sebesar 7 detik (total durasi: 13 detik). Yang kedua pake buff enfeeble. Level 1 enfeeble bisa memberikan tambahan durasi 2 detik (total durasi: 8 detik) sedangkan level 4-nya memberikan tambahan 4 detik (total durasi: 10 detik). Wow sekali bukan hehehe. Tapi berapa yaa durasi total kalo pake talent plus enfeeble level 4 ??. Hahahaha ga tanggung-tanggung brott durasinya, yaitu 21 detik haha. Mantul kan eah wkwk.

  • POSITIONING AND LOCKDOWN TARGET. Well spell ini menggunakan metode channeling yang mana bisa membuat kalian menjadi sasaran empuk bagi lawan ketika lagi channeling. Oleh karena itu, kalian harus memiliki pemahaman positioning. Posisi yang bagus dimana kalian susah dijangkau lawan tentunya. Itulah kenapa Bane biasanya beli item seperti aether lens (menambakan cast range) dan terkadang blink dagger agar bisa memposisikan diri ke tempat yang susah dijangkau lawan (misal di dalam pepohonan). Untuk mengetahui jarak cast range spell bisa dengan arahkan cursor ke spell-nya, nanti akan keluar lingkarannya. Jadi pastikan target masuk jangkauan spell sebelum eksekusi. Selain itu yang perlu kalian ketahui adalah kira-kira siapa hero lawan yang perlu di-lockdown dan membuat combo lawan berantakan. Kalo target kalian hero yang cenderung di garis depan seperti Ember, Ursa, Troll, Weaver, Puck dll maka cukup beli aether lens saja untuk mensukseskan disable. Kalo target kalian backliner dan teammate kalian punya mobilitas tinggi maka blink dagger (untuk lompat dan positioning) plus glimmer cape (untuk kamuflase agar lawan tidak mampu menghentikan kalian selagi channeling) adalah item yang bagus untuk itu. Berhati-harilah dalam memilih target karena spell ini juga bisa di-dispel pake strong dispel seperti False Promise (Oracle), Kraken Shell (Tidehunter), Dark Pact (Slark), Press the Attack (LC) dll.

Sekian terima kasih dari saya dan jangan lupa cek profil saya juga yang bahas guide seputar game dota2. Kalo mau mabar atau tanya2 seputar dota2 bisa tanya saya juga di sini . See you on next post. CMIIWW.


Like it? Share with your friends!

92
Yasyah

Hae, I'm Yance or you can call me Yasyah. I'm DotA 2 player and mostly play as support. My tier is Legend 5 and I've been playing DotA 2 for 3k++ hours since 2014. I'd like having discussion about DotA 2, so if you have something to discuss then you can reach me in here https://discord.gg/w7ryPhB . In case you wondering how good I am, here's my DotA 2 stats lmao: https://www.dotabuff.com/players/201640995 . Thanks xD

0 Comments