[Guide] To the Moon dan Finding Paradise Cara Memperbaiki Resolusi Ketika Fullscreen


85

Guide ini dibuat untuk kalian yang sebelumnya telah menggunakan patch beta alternative- dimana sebagian besar dapat memperbaiki kendala dari game-game tersebut di tutorial sebelumnya. Guide ini juga berlaku untuk A Bird Story.

Gamebrott Editorial

Masalah yang kali ini dihadapi adalah masalah resolusi yang dimana terdapat border atau bar hitam pada bagian sisi kanan dan kiri layar monitor ketika hendak memainkan To the Moon atau Finding Paradise pada mode fullscreen yang mungkin membuat kalian merasa kurang dapat menikmati game tersebut.

Jika kalian tidak tahu cara menggunakan fullscreen, kalian langsung saja tekan Alt + Enter di keyboard kalian.


Langsung saja cekidot kita masuk ke tutorial tapi sebelumnya penulis ingin kalian memastikan bahwa kalian mainkan game ini menggunakan graphics processor karena jika tidak resolusi desktop kalian juga akan ikut berubah menjadi kecil dan membuat desktop kalian terlihat penuh dan berantakan.

Buat kalian yang belum tahu bagaimana caranya menggunakan graphics processor untuk game kalian, berikut langkah-langkahnya. Buat kalian yang menggunakan Nvidia hal yang harus kalian lakukan adalah:

Pertama pergi ke desktop kalian lalu klik kanan pada desktop kalian lalu, pilih Nvidia Control Panel dan kalian akan membuka Jendala baru yaitu Nvidia Control Panel dan diahlikan menunju Manage 3D settings.


Sekarang pada Manage 3D settings pilihlah tab program settings lalu pada bagian no.1 yaitu “Select Program to customize” sekarang cari dan pilihlah To the Moon.exe atau Finding Paradise.exe dimana kalian menyimpan game kalian. Tergantung game mana yang kalian ingin mainkan dulu, karena harus dilakukan secara manual. Jika kalian tidak menemukannya kalian bisa mencarinya menggunakan opsi “Add”.

Terakhir pada no.2 yaitu “Select the preferred graphics processor for this program” pilihlah opsi “High Performance NVIDIA Processor” jika sudah klik apply, tunggu beberapa saat, dan tutup.


Buat kalian yang menggunakan AMD, mohon maaf sebenarnya penulis juga tidak begitu tahu karena belum pernah menggunakan produk AMD tapi kalian bisa mencarinya melaui mbah google dan kalau tidak salah namanya adalah AMD Radeon Settings.


Sekarang masuk ke tutorial dimana kalian akan memperbaiki resolusi game ini buat kalian yang menggunakan patch beta alternive- game ini. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.

Pertama masuk ke akun steam kalian melalui launcher steam dengan cara memasukan account name dan password kalian. Jika sudah pergi library steam game kalian dimana berisi daftar atau game-game yang sudah kalian miliki.

Sekarang, pilih to the moon atau finding paradise di library steam game kalian lalu klik kanan dan pilih properties lalu, jendala properties akan terbuka. Sekarang pilih bagian atau tab “Local Files” lalu, klik Browse Local Files dan kalian akan diahlikan ke direktori dimana kalian menyimpan file game kalian.


Kemudian, masuk ke folder game hingga kalian menemukan file To the Moon.exe atau Finding Paradise.exe setelah itu, klik kanan pada file .exe tersebut lalu pilih properties. Sekarang masuk ke tab compability lalu cheklis kotak bertuliskan “Run in 640×480 screen resolution”, jika sudah klik OK.

Sekarang mainkan gamenya dan selamat menikmati


Berikut tadi bagaimana kalian memperbaiki resolusi fullscreen untuk To the Moon, Finding paradise dan juga berkalu untuk A Bird Story. Semoga tutorial ini dapat membantu dan terima kasih sudah mampir.

Baca juga konten Konten Gaming lainya di Gamebrott Community yang ditulis oleh Faza Rabbani melalui link berikut ini.

Kontak: dariusdarker@gmail.com atau Facebook.


Like it? Share with your friends!

85
Faza Rabbani

TIDAK ADA

0 Comments