Guide Unturned 5 Strategi Terbaik Untuk Survive Bagi Kalian Para Pemula


73

Haii semuanya pada kali ini saya akan membagikan guide unturned mengenai 5 strategi survival terbaik untuk kamu yang baru bermain game ini. untuk bertahan hidup di game ini ternyata menjadi tantangan bagi banyak pemain baru yang belum berpengalaman, dan itu sangat mengesalkan setelah menghabiskan waktu setengah jam untuk bertahan hidup yang ujungnya hanya untuk mati dan kehilangan segalanya. Semoga kamu bisa belajar dari beberapa panduan dan tips yang saya akan berikan. Tanpa lama-lama lagi berikut 5 strategi terbaik untuk kalian para pemula.

1. Bunuh Diri Terus-Menerus sehingga Mendapat Spawn Dekat Kota

Untuk bermain game yang hanya tentang bertahan hidup, untuk mendapatkan spawn yang optimal cukup diperlukan untuk bertahan hidup. Agak ironis sih baru pertama main langsung mati, yakan?

Saya mengerti bahwa player yang sudah berpengalaman akan memiliki rencana yang lebih baik mengenai ke mana mereka akan pergi, tetapi bagi pemula akan membutuhkan sedikit bantuan dari Pro.

Tips ini cukup sederhana: ketika kamu muncul, apakah kamu bisa melihat sebuah kota yang jaraknya bisa ditempuh dengan berjalan kaki? Jika jawabannya “Tidak,” silahkan kamu tekan “Suicide” di menu Esc.
Ulangi terus sampai kamu melihat kota.

2. Mulailah Mengumpulkan Persediaan Secepatnya

Para player tidak hanya akan mencari barang-barang kebutuhan pokok, seperti makanan dan air, tetapi persediaan juga termasuk senjata, obat-obatan, pakaian, dan berbagai benda lainnya yang tersedia untuk bertahan hidup. Meskipun hanya makanan dan air yang diperlukan, persediaan lain yang ada di sekitar diperlukan untuk meningkatkan peluang kamu dalam bertahan hidup.

Dimana kamu bisa menemukan persediaan ?
Jika kamu mengikuti tips di atas (bunuh diri hingga spawn di dekat kota), kamu sudah berada di dekat kota dimana tempat barang-barang yang kamu perlukan bisa ditemukan. Silahkan cari makanan dan air dengan memasuki berbagai restoran dan rumah di kota dan menjarahnya.

Restoran pizza memberikan variasi makanan yang lebih banyak daripada restoran lainnya, dan dapur di rumah-rumah hampir selalu memberikan barang-barang yang diperlukan.

3. Carilah Sebuah Tas Punggung

Seperti yang telah kamu perhatikan, kamu hanya bisa membawa 4 item dalam inventory kamu di awal permainan. Tas Punggung adalah solusi untuk ini. Dengan mengambil tas punggung, kamu bisa menambah ruang inventory kamu dan menambah peluang kamu untuk bisa bertahan hidup. Ada banyak jenis Tas seperti knapsack, Schoolbag, Animal Pack,Alice Pack dan lainnya. Masing-masing memiliki variasi dalam jumlah slot inventory yang kamu dapatkan.

Semakin banyak yang bisa kamu bawa, semakin bagus. kamu tidak hanya membawa persediaan untuk tetap sehat dan berenergi, tetapi kamu juga bisa membawa berbagai macam senjata untuk melawan orang yang tidak diinginkan.

4. Menyetok Persediaan Makanan dan Minuman

Sama seperti dalam kehidupan nyata, untuk tetap bertahan hidup pasti melibatkan kebutuhan seperti makanan dan air. Setelah game dimulai, bar jumlah kelaparan dan kehausan kamu akan mulai berkedip, yang bisa kamu lihat di bagian bawah layar.

Ini adalah sesuatu yang harus kamu perhatikan, karena kamu tidak akan bisa bertahan lama tanpa mengisi rasa lapar dan haus kamu. Setelah kedua meteran ini habis, kesehatan kamu akan mulai menurun. Di sisi lain, jika kedua meter ini berada pada 100%, maka kesehatan kamu akan bertambah.

Apa yang harus kamu makan dan yang tidak untuk dimakan
Makanan yang berjamur harus dihindari kecuali kamu memiliki antibiotik atau vitamin. Ada bar lain di bagian bawah layar kamu khusus untuk racun, dan kamu bisa lihat penambahan dari waktu ke waktu setelah kamu makan makanan yang sudah busuk.

Jika kamu berada di dekat apotek, cobalah cari beberapa pakaian dan persediaan obat.

Jika kamu melihat kantin, datangi saja. Karena makanan lebih mudah ditemukan daripada air.

5. Carilah Senjata yang Paling Cocok untuk Kamu

Tidak hanya tentang makanan dan minuman, tetapi ada juga berbagai macam senjata yang bisa kamu temukan untuk membantu kamu dalam perjalanan, seperti membunuh player lain dan zombie.

Di game Unturned, kamu bisa menggunakan senajata apa saja dari Golok hingga Crossbow yang mematikan.

Jika kamu tipe pendiam dan mematikan, mungkin Pocketknife adalah senjata yang paling cocok untuk kamu. Kalau kamu lebih suka bermain rusuh, maka senjata api cocok menjadi pilihan kamu dan juga bagi kamu yang lebih memilih untuk membunuh musuh kamu secara diam-diam dari kejauhan, maka senjata Timberwolf yang langka cocok untuk kamu.

Yang tak kalah penting, jangan terlalu banyak mengisi slot inventory dengan amunisi yang tidak berguna.

Yaa jadi itulah beberap Guide dan Tips yang mungkin bisa bermanfaat untuk kamu para pemula di game ini. ?


Like it? Share with your friends!

73
dewadb

0 Comments