Categories: GUIDE

Item Build S13 | Karrie New Meta | Mobile Legend Guide

Karrie, salah satu hero marksman yang memiliki skill true damage. Dari kemampuan nya ini membuat dia mampu menembus pertahanan hero tanker yang memiliki Bar HP tinggi. Dengan mudah nya Karrie membunuh para tanker musuh, sehingga membuat para musuh nya kewalahan untuk menangkal serangan dari hero ini. Maka tidak heran jika ia memiliki popularitas di kalangan gamer pro player.

Nah, disini saya akan memberikan build item terbaru di meta S13 ini. Item ini lebih berfokus untuk meningkatkan Damage Karrie agar menjadi hero marksman yang memiliki julukan Tank Killer Sungguhan. Penasaran? Simak dalam ulasan berikut ini.

Kelebihan Karrie

  • Memiliki Speed Attack Yang Cepat
  • Hero Pembasmi Tank Yang Efektif
  • Memiliki Damage Yang Besar Dari Kombinasi Skill 1
    Dan Ultimatenya.

Kekurangan Karrie

  • Rentan Terkena Gank Musuh
  • Lemah Terhadap Crowd Control

1. Demon Shoes

Item Demon Shoes ini sangat berguna untuk menutupi kekurangan dari karrie, yaitu terlalu boros menggunakan mana. Dengan adanya item ini, karrie dapat mengontrol mana nya agar dapat digunakan dalam situasi yang tepat.

 

 

STATS

+30 Mana Regen

Pasif Unik

+40 Movement SPD

Kemampuan Pasif

Mendapatkan hero kill akan memulihkan 10% dari jumlah mana maksimum, sementara membunuh minion akan memulihkan 5%.

2. Demon Hunter Sword

Demon Hunter Sword, salah satu item wajib yang harus digunakan karrie, kemampuan pasif dari item ini, mampu membuat karrie dengan mudah untuk membunuh hero tanker yang memiliki Bar Hp tebal. Terlebih lagi skill ulti dari karrie yang terbagi  dari 2 basic attack. Hal ini akan membuat musuh kebingungan untuk menangkal serangan nya.

 

STATS

+35 Physical ATK
+25% Attack Speed

Kemampuan Pasif

Serangan biasa akan menambahkan 9% HP target sebagai tambahan physical damage (maksimal 60 ke monster). Setiap serangan biasa akan mendapatkan efek 4% Lifesteal selama 3 detik, dapat bertumpuk sebanyak 5 kali.

3. Scarlet Phantom

Dengan adanya kemampuan Attack Speed dari karrie dan tambahan skill pasif item Scarlet Phantom, maka dapat membuat karrie memiliki Critical Damage yang meningkat secara drastis. Item ini merupakan Core Item karrie yang wajibdi pakai.

 

 

STATS

+30 Physical ATK
+20% Attack Speed
+25% Crit Chance

Kemampuan Pasif

Critical Strike akan menambahkan Attack Speed hero sebesar 30%, dan Critical Chance sebesar 5%, selama 2 detik.

4. Berserker’s Fury

Berserker’s Fury adalah item andalan Karrie di gameplay, item ini akan membuat damage dari hero ini meningkat 40 % setiap critical dan ini akan membuat ia menjadi sangat mematikan, sehingga ia dapat dengan mudah untuk membunuh semua musuh nya.

 

STATS

+65 Physical ATK
+25% Crit Chance

Pasif Unik

+40% Crit Damage

Kemampuan Pasif

Disaster : Critical Strike akan menambahkan Physical ATK Hero sebesar 5%, berdurasi 2 detik.

5. Blade Of Despair

Dengan menggunakan item ini dapat meningkatkan Damage Attack Karrie secara signifikan. Sehingga dapat membuat Karrie dengan mudah untuk membunuh tanker musuh dengan memanfaatkan skill yang dimiliki nya.

 

 

STATS

+170 Physical ATK
+5% Movement Speed

Kemampuan Pasif

Despair: Menyerang Hero yang memiliki HP dibawah 50% akan menaikkan Physical Damage Hero kamu sebesar 25% selama 2 detik. (Efek ini aktif sebelum damage dari serangan masuk)

6. Malefic Roar

Item ini dapat berguna untuk Karrie saat di Gameplay. Item ini dapat dimaanfaat kan jika posisi team fight kamu tidak berguna. Kamu bisa menggunakan item ini untuk melakukan split pusher dan melakukan perlawanan terhadap musuh kamu.

 

 

STATS

+60 Physical ATK

Pasif Unik

+40% Phys Penetration

Kemampuan Pasif

Armor Buster : Serangan biasa akan menembus 20% armor turret.

Share
Published by
Adan_Alviansyah

Recent Posts

Strategi Melawan Jenis-Jenis The Infected di The Last of Us Part 2

Naughty Dog akhirnya merilis sekuel kedua dari game The Last of Us pada Juni 2020…

3 years yang lalu

Turnamen Clash of clans Indonesia Champion Cup

Turnamen Clash of Clans Indonesia Champion Cup Season 2. Indonesia Champion Cup (ICC) kembali hadir.…

4 years yang lalu

CCG Baru Legends Of Runeterra

Seperti yang kita tahu, banyak game CCG (Collectible Card Game) yang mulai banyak keluar beberapa tahun ini seperti hearthstone,…

4 years yang lalu

Football Manager, Perspektif Berbeda Dari Game Sepak Bola Lainnya

Mungkin kebanyakan para penggemar game sepakbola lebih mengenal Pro Evolution Soccer dan FIFA sebagai salah…

4 years yang lalu