Pertempuran Radiant vs Dire dalam menjaga KING di “LEGION TD”


67

Didalam permainan dota 2 tidak hanya bisa bermain dota saja, melainkan ada custom game di dalam pilihan arcade, salah satunya yang ada didalam arcade adalah tower defend. Tower defend adalah jenis permainan yang mengharuskan pemain menghadang gelombang monster yang datang, dengan tower yang kita letakkan, sehingga gelombang monster tersebut tidak memasuki kawasan yang kita lindungi. Tower-tower yang kita pasang biasanya bentuknya seperti hero hero dota 2, namun skillnya berbeda. Cara permainan tower defend pun bermacam macam, tergantung dari pembuat game tersebut.

Gamebrott Editorial

Legion TD adalah salah satu permainan tower defend yang mengharuskan pemain menjaga raja mereka dari setiap gelombang monster yang datang. Semakin tinggi level gelombang yang datang akan berbeda kesulitannya, dan setiap pemain dapat menambahkan monster kedalam gelombang tersebut. Pemain akan dibagi menjadi 2 tim, radiant dan dire seperti dota 2, dan maximal pemain adalah 4 vs 4.  Apa saja yang perlu diperhatikan di dalam Legion TD, berikut penjelasannya.

Para pemain voting untuk menentukan mode permainan

Memilih Mode Permainan.

Tahap awal sebelum masuk ke dalam permainan, adalah memilih Mode permainan, mode ditentukan dalam voting para pemain, bila lebih dari setengah pemain voting mode tertentu, maka akan diaktifkan mode tersebut saat mulai masuk ke permainan. Ada 6 mode permainan yang bisa divoting, apa saja:

  1. Tango Limit: bila mode ini diaktifkan, Semua pemain akan memiliki batas produksi tango, bila mode ini tidak aktif, semua pemain dapat memiliki banyak produksi tango.
  2. Return to Sender: bila mode ini diaktifkan, pemain yang mengirimkan monster tambahan ke pihak lawan tidak akan terjadi, melainkan pemain tersebut akan menerima monster tambahan tersebut.
  3. Fog of war: bila mode ini diaktifkan, para pemain tidak bisa melihat pihak lawan, sehingga pemain tidak perlu khawatir tower pemain terlihat pihak lawan.
  4. Deactive duel: setiap 5 gelombang(wave), radiant dan dire akan dipertemukan dalam duel, namun bila mode ini diaktifkan, tidak ada lagi pertarungan duel antara radiant dan dire
  5. Hard mode: bila mode ini diaktifkan, gelombang(wave) monster yang datang 2x lebih susah dari biasanya.
  6. Final duel: bila mode ini diaktifkan, radiant dan dire akan berduel setelah gelombang(wave) monster terakhir, King beserta Semua tower Pemain akan di dijadikan satu sesuai timnya, untuk menentukan siapa yang menang, apakah radiant atau dire.

Menentukan Pilihan Builder.

Setelah para pemain voting mode permainan, para pemain memilih builder yang akan dipakai sebelum masuk ke pertandingan, setiap builder memiliki skill untuk memanggil tower yang berbeda beda. ada 6 builder yang dapat dipilih, apa saja builder yang dapat dipilih:

  1. Assasin Builder : Dapat memanggil tower dengan kemampuan seperti pembunuh sadis
  2. Elemental Builder : Dapat memanggil tower dengan kemampuan macam-macam sihir tingkat tinggi.
  3. Human Builder : dapat memanggil tower dengan kemampuan militer.
  4. Nature Builder : dapat memanggil tower dengan kemampuan alam.
  5. Undead Builder : dapat memanggil tower dengan kemampuan mayat hidup
  6. Random Builder : dapat memanggil tower secara random dari kelima jenis builder
para pemain memilih builder
tampilan gold, tango, dan food

Seimbangkan Gold, Tango dan Food.

Para pemain harus mengerti kegunaan gold,tango dan food, karena ketiganya sangat berhubungan sehingga harus diseimbangkan. Gold bertujuan untuk memasang tower dari builder yang kita pilih, dan juga mengupgrade tower yang dipasang, disesuaikan dengan gold yang dibutuhkan untuk setiap towernya. Pemain yang sudah memasang banyak tower biasanya lupa bahwa ada maximal dalam memasang tower, untuk itu pemain perlu mengupgrade bangunan food, food berguna dalam menentukan batas memasang tower, setiap satu kali upgrade, food akan bertambah +5. Bangunan food bisa diupgrade dengan gold dan tango, setiap detik pemain akan mendapatkan tango, namun dengan mengupgrade bangunan tango, tango yang didapatkan akan semakin banyak setiap detiknya. Pemain bisa mengirimkan monster tambahan ke pihak lawan, dengan membeli menggunakan tango, semakin banyak tango yang didapatkan, pemain dapat mengirimkan banyak monster tambahan ke pihak lawan, dan memungkinkan tower lawan tidak dapat menahan gelombang(wave) yang memiliki banyak monster.

Memperkuat KING.

King adalah tower terakhir dalam Legion TD, king dilindungi para pemain dengan tower tower yang dimiliki pemain, sehingga gelombang monster yang datang tidak sampai ke daerah KING. Para pemain harus mengupgrade king, supaya saat tower tower pemain tidak kuat menahan gelombang monster yang datang, gelombang monster tersebut dapat mudah di lawan oleh KING. Batas upgrade KING adalah 25, dan ada 3 hal yang perlu diupgrade dari KING, HP, Attack, Regen. Pemain bisa memprediksi situasi, dan mempertimbangkan apakah HP, Attack, atau Regen yang akan di upgrade terlebih dahulu.

King yang tidak di upgrade,akan mengalami kekalahan

Sekian penjelasan permainan “Legion TD”, yang mungkin lebih nyaman dimainkan saat santai, sehingga pemain dapat berpikir strategi lebih relax, karena tidak banyak pergerakan yang dilakukan.

Selamat bermain.


Like it? Share with your friends!

67
Panjol789

0 Comments