Review Singkat Yugioh Duel Link: Game Lama yang Masih Kompetitif


65

Yugioh merupakan salah satu permainan trading card yang cukup terkenal. Diawali dari manga karya Kazuki Takahashi terus berkembang menjadi anime dan game. Bentuk gamenya terbagi atas dua yaitu bermain secara nyata dan pertarungan melalui video game. Salah satu game yang mengusung nama Yugioh Duel Link.

Gamebrott Editorial

Yugioh Duel Link merupakan salah satu video game Yugioh yang berbasis online. Anda dapat memainkannya melalui android yang dapat diperoleh dari Google Store. Bagi pengguna pc anda dapat menggunakan layanan dari Steam. Anda mendownloadnya dengan gratis karena sifat game ini bersifat free to play. Game ini telah ada sejak tahun 2016 dan sampai saat ini dianggap Yugioh online yang masih kompetitif.

Memilih Karakter

Saat anda pertama kali memainkannya anda akan dihadapkan dengan dialog antara Yugi dan Kaiba. Seperti biasa Kaiba menantang Yugi untuk memperoleh gelar sang raja permainan atau raja duel. Selanjutnya, anda dipersilahkan memilih salah satu dari karakter Yugi atau Kaiba di awal. Anda juga akan memiliki deck dengan kartu andalan masing-masing. Namun, tak boleh dilupa deck tersebut cukup lemah karena masih awal.

Sistem permainan yang sedikit berbeda dengan permainan Yugioh pada umumnya. Tidak seperti permainan dunia nyata yang mengikuti aturan mirip di anime. Game ini hanya sedikit mirip dengan beberapa tambahan saja. Kemungkinan karena keterbatasan dalam game dan untuk percobaan awal. Game ini sempat mendapat protes dari beberapa penggemar.

Sistem skill yang mungkin belum terdapat di dunia nyata. Sistem skill mungkin ingin menyesuaikan dengan serial animenya yugioh v-rains yang menggunakan skill saat bertarung. Pada pertarungan nyata juga ada penggunaan kartu skill, namun hal ini masih belum jelas penggunaannya pada speed duel. Skill ini juga tergantung karakter yang anda gunakan.

Game ini juga dapat membuat anda mengganti karakter anda. Anda dapat memilih karakter yang anda dapat mainkan  di dunia yugioh. Tiap karakter juga memiliki kecocokan dengan deck tertentu dan kesesuaian dengan skillnya. Pemain juga memiliki level tertentu pada tiap karakter untuk mendapatkan hadiah ketika naik level. Hadiahnya bisa berupa kartu, gem atau skill.

Penggunaan Misi dan Dunia

Game ini juga memiliki sistem berupa misi  yang harus dipenuhi, kemudian mendapatkan hadiah. Sedikit demi sedikit anda akan naik stage dan mendapatkan hadiah berdasarkan stage yang anda miliki.   Saat anda naik stage anda akan mendapatkan beberapa karakter yang terbuka dan misi spesial untuk menaikkan level karakter. Misi Ini juga berbeda tergantung  dunia yang anda gunakan.

Selain dapat berganti karakter, anda juga dapat berganti dunia Yugioh. Sebagaimana yang kita ketahui dunia Yugioh terdiri dari beberapa dunia sesuai dengan serial animenya. Dunia Yugioh, Yugioh Gx dan Yugioh 5ds. Setiap anda mengganti dunia, maka anda akan berganti karakter tergantung dari dunia tersebut.

Kelebihan

Banyaknya Kartu

Banyak kartu yang dapat anda temukan disini untuk membentuk strategi tergantung efek masing-masing kartu. Hal tersebut juga dapat membuat anda mengganti berbagai strategi yang dibutuhkan dan menyesuaikannya dengan skill karakter miliki anda. Strategi pemanggilan yang dapat anda gunakan adalah sampai synchro. Sehingga, strategi yang paling baik adalah mengkombinasikan skill karakter dan strategi pemanggilan.

Sistem Pvp yang Stabil

Sistem pvp yang koneksinya sudah cukup stabil setelah game ini cukup lama beroperasi. Pada awal-awal rilis game ini sangat sering mengalami putus koneksi, meskipun koneksi anda sedang stabil. Kemungkinan karena pemain yang sangat banyak dari seluruh dunia. Anda dapat melihat kejadian ini pada beberapa pemain yang merekam pertandingan pvpnya lewat youtube saati itu. Akan tetapi, sekitar tahun 2018 dan 2019 kondisinya mulai stabil dan cukup bagus untuk bermain pvp.

Kelemahan

Dunia Yugioh 5ds

Baru sampai dunia 5ds dengan metode andalan synchro. Banyak yang sedikit kecewa dengan hal ini. Terutama penggunaan skill digunakan pada Yugioh Vrains, namun dunia di Yugioh Duel Link baru sampai synchro. Banyak penggemar mengharapkan agar sistem  pendulum dan link segera ditambahkan agar menambah lebih banyak strategi lagi.

Field 3 Kotak

Field yang cuman ada 3 kotak benar-benar berbeda dengan permainan dunia nyata. Hal ini mungkin bagian yang paling banyak mengecewakan penggemar field yang aslinya 5 kotak hanya di berikan 3 kotak. Hal ini menyebabkan sulit untuk memaksimalkan pemanggilan monster sampai 5. Hal ini sudah banyak sekali di protes dan pihak Konami mungkin sudah mendengarnya. Namun, sampai hari ini belum ada kabar rencana perubahannya.

Oleh karena itu, semoga penggambaran singkat ini memberikan anda sedikit gambaran tentang Yugioh Duel Links. Bagi penggemar yang belum pernah mencoba diharapkan untuk segera mencobanya karena kami sangat merekomendasikan game ini. Terlepas dari adanya kelemahan, game ini cukup baik.


Like it? Share with your friends!

65
Aru Akasa

Penulis amatir yang menjadikan Gamebrott sebagai tempatnya latihan menulis, Akhirnya ia memberanikan diri menulis blognya yang berjudul meongeden.com

0 Comments