Survival – Bertahan Hidup Di Alam Game [ Part 1 ]


51

Game Survival menjadi game yang lumayan booming belakangan ini selain dari Battle Royale dan MOBA. Buat kalian penikmat game Survival mungkin telah mencoba beberapa game berikut. Share pengalamannya di komentar ya brott..

Gamebrott Editorial

Berikut ini kami share beberapa buat kalian brott..

1. Day R Survival

tltGames

Berlatar di daerah Rusia, kondisi setelah perang besar dengan map yang luas banget.

Dimulai dari kita terbangun di mercusuar, ilang ingatan, dan sedikit perlengkapan. Tugas kita mencari tau apa yang terjadi (kan ilang ingatan brott) sama nyari keluarga kita.

Arenanya luas banget dan selama perjalanan kita bisa ngumpulin bahan makanan, obat-obatan, senjata bahkan peralatan buat bikin kendaraan. Kadang ketemu musuh (biasanya serigala, atau tikus yang udah kena radiasi), kalau online bisa ketemu orang lain lho, bisa minta bantu juga.

intinya bertahan hidup di daerah bekas perang besar dengan beberapa daerah sudah terkontaminasi oleh radiasi nuklir. yok coba..


2. Last Day on Earth

Kefir! Game

Latarnya entah dimana, kita juga ngak tau. Kita hanya bermodalkan celana dan sebuah mobil tua yang sudah tidak bisa di pakai, tetapi di dalamnya ada beberapa peralatan yang bisa di pakai buat bertahan hidup. Kita akan bertahan hidup dari serangan zombie, membangun shelter pertahanan, bikin sejata, bikin kendaraan.

banyak tempat yang bisa kalian datangi, gudang makanan dan senjata merupakan kota harta karun tentu saja dengan semua tetek bengek tempat harta karun. maksudnya di lokasi gudang itu kalian juga bakalan menghadapi banyak zombie sedangkan senjata kalian terbatas. cukup membuat kulit kepala menjadi dingin kan.

di kembangkan oleh kefir! Game, banyak game lain yg mencoba membuat hal yg sama, bahkan bisa di bilang mirip banget kecuali design iconnya (vangke).

kalian bisa download game nya di Android dan IOS


3. This War of Mine

11 bit studios

Karakter yang kita mainkan bukan tentara elite atau jagoan seperti yang lain brott..

Kita hanya orang biasa, yang mencoba bertahan hidup di kota dalam kondisi hancur (setelah perang kek nya), kita harus mencari makanan di luar, obat, dan peralatan. Jika beruntung kita bisa nemuin bibit, jadi bisa di tanam di rumah (shelter).

Perihal rumah, kita bisa memperbaiki beberapa hal hingga layak buat di jadikan tempat tinggal.

Game ini memberikan sudut pandang yang berbeda dari kebanyakan game survival..


4. Grim Soul: Dark Fantasy Survival

Kefir! Game

Lahir dari orang tua yang sama dengan game Last Day On Earth, Grim Soul memberikan Nuansa yang berbeda dari sang kakak. dengan gaya Dark Fantasy-nya game ini layak untuk di coba. selain itu semuanya hampir miriplah dengan sang kakak Last Day On Earth.


5. Durango: Wild Lands

Nexon Company

Dalam perjalanan dengan Kereta Api, kamu di Summon ke Isekai oleh distorsi ruang. yaaa, setidaknya begitu lah awalnya…

kamu dengan beberapa orang di dalam kereta di kirim ke dunia (zaman) dimana Dinosaurus masih ada, dan lagi rame..

Game garapan Nexon ini memiliki Grafis yang luar biasa bagus hingga ngak bakalan bosan deh, ditambah dengan dukungan 3 bahasa yaitu Inggris, Korea dan Indonesia.

Mengusung sistem Job, tiap player memiliki keahliannya masing-masing. Dan itu saling support dengan player lain.

Dengan sistem Clan ( Guild ) memungkinkan untuk berbagi resource di game secara bersama, karena tiap job memiliki spesifikasinya sendiri-sendiri.


Jika kalian punya game lain bertemakan survival, saranin di kolom komentar ya..

biar kita bisa tambahin di list berikutnya..


Like it? Share with your friends!

51
OrionFlag

Berlatar jurusan Multimedia dari SMK, hingga pekerjaan sampingan mahasiswa Sistem Informasi sebagai Web Programmer. Penyuka Game Survival, MMORPG dan FPS juga pecandu pemandangan alam terutama Sunset.

0 Comments