Yuk belajar role OBS di Arena of Valor


41

Hai guys, jadi kali ini gue akan share beberapa tips menjadi role OBS di game Arena Of Valor (AoV).

Apa sih role OBS itu ?

OBS atau Observer adalah salah satu role di AoV yang bertugas untuk membuka map dan memberitahu ally dimana posisi musuh berada dan mensupport teman kita, hero-hero yang digunakan untuk OBS biasanya adalah hero yang memiliki pergerakan cepat, tidak mudah di-gank, dan tanky contohnya Chrest, Ormarr, Payna, Joker, Lumburr, dll. Berbeda dengan role lain yang fokus dengan objektif, role OBS fokus untuk membantu ally agar lebih mudah memenangkan permainan.

Tips main OBS

 

Pertama, usahakan kalian memiliki map sense yang bagus. Apa itu map sense? yaitu kepekaan kalian terhadap minimap. Selalu waspadai pergerakan musuh lewat minimap ini, jika ada musuh yang hilang dari map segera beritahu teman kalian agar berhati-hati.

Jika ada teman kalian yang sedang di-gank segeralah menuju ke tempat teman kalian untuk membantunya. Jangan lupa juga memeriksa daerah Abyssal Dragon dan Dark Slayer untuk memastikan agar tidak dicuri musuh.

Kedua yaitu, jangan terlalu lama diam di satu lane. Maksudnya kalian sering-seringlah periksa jungle dan lane lain untuk mencegah ally kalian di-gank, kalau menurut kalian musuh sedang lengah ajak jungler tim kalian untuk menginvasi jungle musuh agar leveling musuh terlambat dan lebih susah memenangkan match. Jangan coba-coba menginvasi jungle musuh sendirian, bisa-bisa kalian malah di-gank oleh musuh dan membuat permainan tim kalian kacau.

Ketiga, usahakan incar carry musuh saat war. Tujuannya adalah, semakin carry musuh banyak mati maka leveling dan itemnya akan telat hal ini bisa membuat struktur tim musuh menjadi rusak karna damage dealer mereka tidak bisa apa-apa.

Keempat, jangan penakut saat war, kalian jangan takut terkena damage musuh, lebih bagus kalau saat war, ultimate musuh kena ke kalian. Ini bisa jadi keuntungan karena teman kalian lebih sedikit menerima damage dan lebih mudah melawan musuh yang tidak memiliki ultimate.

Dan berikut ini nih, beberapa hero rekomendasi dari gue buat patch kali ini

  1. Chrest
  2. Mina
  3. Lumburr
  4. Teemee
  5. Arum
  6. Chaugnar
  7. Payna

Sebenarnya masih banyak hero OBS yang bagus tapi 7 hero diatas adalah yang terkuat saat ini. Segini aja guys guide kali ini, semoga makin banyak player yang minat jadi OBS ya.


Like it? Share with your friends!

41
Busheedo

0 Comments