DOTA2 Asian Championship adalah suatu ajang prestis DOTA 2 sekala Asia yang mungkin tahun ini agak kurang beruntung akibat kebijakan Valve yang melaksanakan Major dengan waktu yang agak berhimpitan dengan acara yang sudah mereka laksanakan terlebih dahulu. Hal ini karena banyak pemain yang protes karena cukup berat untuk melaksanakan perjalanan ke Eropa dan lanjut ke China dalam kurun waktu seminggu.
Memaksa DAC memundurkan jadwal mereka agar para pemain mau untuk datang ke acara mereka. Ditambah, Compendium yang mereka biasanya rilis tahun ini tidak diterima oleh Valve sehingga mereka harus merilis compendium diluar DOTA 2 Client. Padahal konten yang ada di Compendium DAC 2017 mereka tawarkan sebenarnya cukup menarik dan pastinya akan membuat banyak orang tertarik.
DAC 2017 will be running their own third party compendium which is now live. You can check it out at https://t.co/8tIeF8VVNh pic.twitter.com/QemlfnvelQ
— Wykrhm Reddy (@wykrhm) March 20, 2017
Satu hal yang mungkin bisa dibilang paling menarik adalah pertandingan All-Star Match yang dilaksanakan dengan mode Reverse-Captain Mode yang berarti para pemain terpilih akan bermain dengan draft yang dipilihkan oleh tim lawannya. Hal ini bisa dibilang baru dan pastinya akan membawa keseruan yang tidak pernah ada sebelumnya. Terlebih pemain-pemain ini akan dibagi menjadi dua tim, yaitu pemain-pemain dari China dan luar China, hal ini menarik karena akan membawa dua meta permainan yang berbeda kedalam sebuah pertandingan yang pastinya sangat unik dan menarik.
The All-Star Game will also be CN vs Non-CN match. The #DAC2017 Compendium tracks the votes live. Current Standings: https://t.co/kDoRR3qiVm pic.twitter.com/3CB8LGrLmo
— Wykrhm Reddy (@wykrhm) March 20, 2017
Tak hanya itu, mereka juga menyiapkan 1 vs 1 SF Mid yang pastinya sangat seru untuk disaksikan. Semua pemain ini akan dipilih sesuai dengan pilihan para fans yang bisa langsung memvotenya di Third Party Compendium DAC 2017 yang bisa kamu akses sekarang juga.
DAC's Solo Championship will seed to brackets based on votes. Bo1 S.Elim SF Mid Only. Bo3 Final. Current Standings: https://t.co/Qaagql87su pic.twitter.com/nujDaLlIzz
— Wykrhm Reddy (@wykrhm) March 20, 2017
Ternyata bakal jadi acara yang seru banget ya DAC 2017 kali ini, jangan sampai kalian kelewatan buat saksiin ajang DOTA 2 terbesar di Asia ini yang akan berlangsung pada bulan April nanti!