Control siap rilis.
Meskipun sempat mengalami berbagai kendala saat merilis Quantum Break di PC via Steam, Remedy tak menyerah dan terus membuat inovasi dengan game teranyarnya Control yang pada umumnya miliki mekanik yang cukup mirip dengan game buatan mereka sebelumnya. Walau masih ada satu bulan sebelum gamenya dirilis, developer asal Finlandia tersebut akhirnya selesai merampungkan gamenya.
It is done. New IP, new tech, new game structure, new direction, three platforms. And three years. What an achievement from the best dev team on the planet! @ControlRemedy pic.twitter.com/laFc0ocNvQ
— Mikael Kasurinen (@MikaelKasurinen) July 24, 2019
Mikael Kasurinen dari Remedy membagikan sebuah cuitan di akun Twitter pribadinya dan mengatakan bahwa mereka telah selesai mengerjakan game action supranatural Control. “Selesai, IP baru, teknologi baru, struktur game baru, direksi baru, dan tiga platform”, cuitnya.
In three years. So much new stuff. Pretty incredible we were able to pull it off at high quality. Game is pretty big too and definitely different. Less than 100 people internally on average. Thanks to all the external developer help and @505_Games https://t.co/IOnjep0Ck8
— Thomas Puha (@RiotRMD) July 24, 2019
Cuitannya kemudian diretweet oleh Communications Director Thomas Puha yang mana mengatakan bahwa gamenya dikerjakan oleh sekitar 100 orang. Puha berterima kasih kepada semua yang telah membantu mengerjakan Control, ia juga mengatakan bahwa mereka takkan bisa menyelesaikannya tanpa bantuan 505 Games.
Control tentunya akan menjadi perubahan yang besar bagi Remedy sejak kerjasamanya bersama Xbox selesai tahun 2016 kemarin. Terlebih kali ini mereka berniat untuk merilisnya di tiga platform berbeda. Sebuah hal yang sulit bisa mereka bayangkan setelah sebelumnya Quantum Break hanya dirilis di Xbox One dengan perilisan versi Steam yang cukup memakan waktu lama.
Control akan dirilis tanggal 27 Agustus 2019 di PC via Epic Games Store, PlayStation 4, dan Xbox One. Kamu bisa mengikuti berita terhangat terkait gamenya agar terus dapatkan update.
contact: akbar@gamebrott.com