Creative Director For Honor Bergabung dengan Developer Guild Wars 2

jasonvandenberge
Ubisoft kehilangan salah satu Game Designernya.

Hari ini Creative Director For Honor Jason VandenBerghe menyatakan bahwa ia keluar dari Ubisoft. Ia dikabarkan saat ini sedang menanti tantangan barunya bersama ArenaNet. Dilansir dari GamesIndustry, Jason meninggalkan posisinya sebagai Creative Director dan Game Designer di Ubisoft dan akan bergabung dengan developer Guild Wars 2 ArenaNet sebagai Director of Design.

Melalui sebuah post di akun Facebook pribadinya, Jason menjelaskan bahwa ia jatuh cinta pada ArenaNet saat ia mengunjungi studio mereka. Ia juga mengatakan bahwa ia tidak akan membuat game secara langsung, namun hanya sebagai “pengawas” karena hal tersebut merupakan hal yang sangat ia ingin lakukan. Di akhir pernyataan Facebooknya, Jason mengatakan bahwa bekerja di Ubisoft selama 9 tahun merupakan pengalaman terbaik sepanjang karirnya. Ia sangat berterimakasih kepada Ubisoft atas kesempatan yang mereka berikan padanya untuk menempa dirinya menjadi lebih baik.

Bagi kamu yang belum tahu, sebelum bergabung dengan Ubisoft, Jason sempat mengerjakan Call of Duty, Guitar Hero, dan beberapa game Spiderman dengan Activision. Karirnya bersama Ubisoft dimulai saat ia mengerjakan Red Steel 2, Tom Clancy’s Ghost Recon Future Soldier, Far Cry 3, dan yang terakhir For Honor. Semoga dengan bergabungnya Jason bersama ArenaNet akan menjadikannya lebih baik lagi baik dirinya maupun perusahaan tempat ia bekerja sekarang.

Exit mobile version