Dataminer Bocorkan Update Terbaru dan Terbesar dari No Man’s Sky

No Man's Sky Leak

Setelah merilis update besar Frontiers beberapa waktu lalu, No Man’s Sky sepertinya berencana untuk merilis update besar lagi dalam tahun ini. Hello Games memang benar – benar melakukan hal terbaik untuk para fans nya.

Informasi ini didapat oleh seorang Dataminer dengan username u/TotoByAfrica_01 di Reddit. User ini telah melakukan Datamine game No Man’s Sky dan mendapatkan beberapa informasi menarik untuk update selanjutnya.

Dataminer Bocorkan Update Terbaru dan Terbesar dari No Man's Sky 4

Informasi yang pertama adalah lebih dari 100.000 file telah berubah dalam game No Man’s Sky. Tentunya ini lebih besar dari update NEXT yang merubah 90.000 file. Secara teknis, update selanjutnya merupakan update terbesar untuk game ini.

Perubahan file ini terlihat menarik. Dimana banyak file yang menambahkan Flora, Assets, dan Bangunan baru yang dapat dibangun secara dinamis. Bangunan tersebut nantinya tidak terbatas pada Biome tertentu saja, dan akan muncul sebagai procedural assets serta ukuran yang berbeda.

Dataminer Bocorkan Update Terbaru dan Terbesar dari No Man's Sky 5

Informasi kedua merupakan sistem yang akan menciptakan planet – planet baru tanpa harus membangun ulang lagi. Data ini memberi dua spekulasi, yang pertama adalah Hello Games akan membuat tipe planet baru dan biome baru. Dan yang kedua adalah mereka akan menambahkan jenis galaksi baru untuk update selanjutnya.

Informasi selanjutnya adalah yang paling menarik. Hello Games sepertinya sedang mengerjakan Base Blueprint System. Informasi ini masih sangat terbatas karena dataminer hanya menemukan file – file dengan nama BASEBLUEPRINT.

Dataminer Bocorkan Update Terbaru dan Terbesar dari No Man's Sky 6

Informasi yang telah dipastikan adalah perubahan mekanis dan visual air dalam No Man’s Sky. Hello Games telah bekerja sama dengan AMD untuk menambahkan fitur FidelityFX untuk game mereka. Meskipun No Man’s Sky belum ada pada halaman AMD FidelityFX Supported Games, namun logo Hello Games telah ada di deretan Developer yang menggunakan fitur tersebut.

Hello Games mengkonfirmasi adanya update besar selanjutnya pada Blogpost di situs resmi No Man’s Sky. Masih belum ada informasi lebih lanjut tanggal pasti perilisan update ini, namun hal yang dapat dipastikan adalah update ini akan rilis sebelum akhir tahun 2021.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait Game PC atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com

Exit mobile version