Salah satu game yang sebelumnya sempat memiliki label “ekslusif” untuk PlayStation 4, yakni Days Gone, kini tak lama lagi akan bisa dimainkan oleh para gamer PC. Karena pada tanggal 18 Mei mendatang, Days Gone sudah bisa mulai diunduh melalui Steam dan Epic Games Store.
Menjelang perilisannya pada tanggal 18 Mei nanti, Bend Studio selaku tim developer game Days Gone telah memberikan sebuah pengumuman melalui situs resmi mereka akan fitur apa saja yang akan gamer dapatkan pada Days Gone versi PC.
Di antaranya seperti kumpulan DLC yang menjadi satu paket dengan gamenya, spesifikasi yang kalian perlukan bila ingin memainkan Days Gone, diberikannya akses untuk menggunakan ultra-wide monitor, dan hadirnya segudang fitur kustomisasi grafis yang biasanya gamer PC jumpai.
Selain memberikan pengumuman yang terdengar positif bagi para gamer PC, mereka juga memberitahukan ada beberapa informasi yang kurang mengenakan bagi para gamer PC terutama bagi pengguna VGA RTX series.
Berdasarkan informasi dari situs resmi Bend Studio, Days Gone kabarnya tidak akan menghadirkan fitur DLSS (fitur penambah FPS dengan bantuan AI milik NVIDIA), dan juga Ray Tracing. Selain tidak memberikan dua fitur di atas, Bend Studio juga tentu tak menyediakan akses untuk para gamer yang ingin memindahkan data Days Gone dari PlayStation menuju PC.
Bila kalian tertarik untuk membeli game Days Gone di PC, kalian bisa membeli game tersebut dengan harga sebesar Rp.729.000 rupiah via Epic Games dan Steam.
Baca lebih lanjut tentang Days Gone, dan juga ikuti berita-berita lainnya seputar Video Game bersama saya, Daffa Dhiya.
For press release and further collaboration, Contact me at author@gamebrott.com