Dead or Alive 6 Sensor Efek Serangan Terhadap Karakter “Dibawah Umur”

Dead or Alive 6 screenshot 39 1024x576

Supaya tidak terlalu eksplisit ?

Dead or Alive 6 boleh saja dianggap sebagai game yang masih sensual. Akan tetapi, bila kesensualan game adu jotos anyar tersebut malah sampai membuat para karakter ikonik mereka menjadi masochist atau “bonyok“, Koei Tecmo sepertinya tidak akan pernah rela membiarkan hal itu terjadi.

Dalam Demo Dead or alive 6 yang sudah Koei Tecmo suguhkan baru-baru ini di konsol, para gamer di sana rupanya telah mendapati suatu temuan yang cukup unik. Seperti yang kita tahu, game ini telah menghadirkan sistem baru yang memungkinkanmu untuk mengeluarkan semacam jurus pamungkas (Break Blow) dengan animasi akhir yang terkadang ditampilkan secara close up dan cukup eksplisit. Contohnya seperti yang kalian lihat pada gambar di bawah:

Wiuhh, sampai ada darahnya…..

Yang cukup mengejutkan, efek animasi break blow yang diterima oleh masing-masing karakter rupanya tidaklah sama. Telah diketahui bahwa efek darah yang cukup “lebat” rupanya hanya dimunculkan khusus untuk para karakter-karakter pria dewasa. Sedangkan pada karakter wanita yang Koei Tecmo anggap cukup dewasa, kehadiran efek darah justru malah dibuat lebih minim.

Efeknya lebih minim

Lalu untuk sebagian karakter wanita yang jauh lebih muda lagi, Koei Tecmo malah telah semakin menyensor hampir secara penuh efek animasi yang terkesan eksplisit tersebut. Bahkan untuk 3 karakter wanita spesial seperti Marie Rose, Nico, dan Honoka, Semua efek animasi jurus break blow yang mengenai wajah mereka pun tampak disamarkan dengan menampilkan suatu angle yang berbeda dan terlihat jauh dari sudut pandang close up.

Sudut pandangnya diganti

Di sini, Koei Tecmo jelas terlihat seakan ingin menjauhkan stigma para karakter-karakter muda mereka tersebut dari beragam bentuk eksploitasi kekerasan. Bahkan, mereka telah melakukannya dengan cukup detail sampai untuk karakter Elliot yang notabenenya adalah seorang karakter laki-laki berusia belia.

 

Apakah hal ini tergolong wajar bagi kalian, atau justru malah sebaliknya ? Tidak ada yang tahu pasti apa alasan yang melandasi Koei Tecmo untuk melakukan aktivitas penyensoran tersebut. Namun apapun yang terjadi, game Dead or Alive 6 sendiri tetap pasti akan dirilis pada tanggal 1 Maret 2019 nanti untuk platform PC (via Steam), PS4, dan Xbox One.


Baca pula informasi lain terkait game Dead or Alive 6, beserta dengan kabar-kabar menarik seputar dunia video game dari saya, Ido Limando.

Exit mobile version