Death Come True, Kolaborasi antara Kreator Danganronpa dan Izanagi Games

Death Come True

Kazutaka Kodaka selaku kreator dari serial game Danganronpa diketahui tengah mengerjakan beberapa proyek sekaligus, salah satunya seperti Limit x Despair yang berkolaborasi dengan Studio Pierrot. Dan baru-baru inipun, sang kreator ternyata juga berkolaborasi dengan Izanagi Games, dan mengumumkan sebuah game live-action berjudul Death Come True.

Belum banyak informasi terkait game satu ini seperti tanggal rilis atau platform yang akan dituju misalnya, selain mengusung penyajian ala live-action atau full motion. Namun nampaknya sang developer akan memperlihatkan detail-detail lainnya dalam beberapa waktu kedepan.

Sang developer juga telah membuka website untuk game Death Come True. Terdapat sebuah countdown yang nampaknya akan digunakan oleh developer untuk membagikan informasi-informasi baru. Dan nampaknya yang akan diungkapkan pertama kali adalah para pemeran utamanya dalam waktu kurang dari 24 jam semenjak artikel ini ditulis.

Buat kamu yang asing dengan tipe game sepert ini, full motion game adalah sebuah video game dimana sebagian besar permainannya menggunakan tampilan dunia nyata atau sungguhan, mulai dari para pemerannya hingga latar belakangnya. Mudahnya, kamu akan terasa seperti menonton film, namun kamu tetap memegang kendali atas karakter-karakter di dalamnya. Beberapa yang cukup populer seperti Her Story, Late Shift, Simulacra dan masih banyak lagi.


Baca juga informasi menarik lainnya terkait game Death Come True atau artikel keren lainnya dari Andy Julianto.

Exit mobile version