Sebelum membaca lebih lanjut ke bawah, mungkin mimin mau ngucapin “Selamat Tahun Baru 2019” dulu ya semoga apapun harapan kalian di tahun yang baru ini terwujud. Yang mau build PC mungkin terwujud atau mungkin yang pengin beli konsol buat mainin game ekslusif semoga juga terwujud.
Well, kita kembali ke pokok pembahasan di artikel ini. Kali ini kita akan membahas sebuah mod untuk game yang mendapatkan berbagai penghargaan di tahun 2018 kemarin sebagai “Best Co-operative Game” dari Golden Joystick Awards dan “Best RPG Game” dari The Game Awards tak lain dan tak bukan adalah Monster Hunter World.
Menginjak tahun 2019 ini banyak daftar film yang ditunggu-tunggu. Salah satunya adalah live action dari Lion King yang trailer-nya menarik banyak perhatian khalayak umum baik yang sudah pernah menonton versi kartunnya maupun mereka yang baru mengikutinya. Seperti terbawa hype dari film rilisan Disney yang menceritakan si raja hutan tersebut, salah satu modder bernama UberGrainy mengunggah sebuah mod untuk Monster Hunter World yang diberi nama “Infernal Lion King“.
Penampakan model Simba
Mod tersebut memungkinkan kalian untuk melawan sang raja hutan di Monster Hunter World. Pada dasarnya mod ini akan menggantikan Teostra menjadi Simba. Dikarenakan Simba ini menggantikan model dari Teostra maka dia juga memiliki kemampuan yang sama, seperti terbang dan menyemburkan api. Tenang saja, meskipun modelnya tidak terlihat begitu “sangar” ataupun menyeramkan kalian masih bisa menikmati perlawanan yang agresif dari Simba dalam mod ini.
https://youtu.be/gMxQMYLXsIs
Tertarik untuk menginstall mod ini ? kalian bisa langsung membuka link ini, beberapa langkah untuk menginstallnya juga sudah disediakan melalui halaman tersebut.
Baca artikel menarik seputar game dari penulis Happy.